Survei Terbaru Poltracking di Jatim: Prabowo Naik di Semua Titik, Ganjar Turun Drastis Cuma Naik di Madura
Poltracking Indonesia menggunakan metodologi antara lain, Warga Jawa Timur yang sudah memiliki hak pilih (berusia >=17 tahun/sudah menikah).
Ada lima wilayah Aglomerasi – Kultural yang menjadi sample untuk survei, antara lain Madura, Tapal Kuda, Arek, Mataraman dan Pantura.
Survei Terbaru Poltracking di Jatim: Prabowo Naik di Semua Titik, Ganjar Turun Drastis Cuma Naik di Madura
Poltracking Indonesia merilis hasil survei dengan tema 'Peta Suara Pilpres di Provinsi Penentu: Siapa Menang di Jawa Timur?". Ada lima wilayah Aglomerasi – Kultural yang menjadi sample untuk survei, antara lain Madura, Tapal Kuda, Arek, Mataraman dan Pantura.
"Secara keseluruhan, elektabilitas Prabowo-Gibran naik di lima wilayah tersebut sejak September 2023 hingga Januari 2024. Ganjar-Mahfud turun di empat wilayah tetapi naik di Madura," ujar Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda AR, Selasa (6/2/2024).
"Anies-Muhaimin naik di tiga wilayah namun turun di Madura dan Pantura," kata Hanta Yuda menambahkan.
Berikut tren elektabilitas pasangan calon presiden – wakil presiden periode survei September 2023 sampai dengan Januari 2024;
AREK
Anies-Muhaimin
September 2023 : 12.5%
Januari 2024 : 15.8%
Prabowo-Gibran
September 2023 : 36.9%
Januari 2024 : 56.3%
Ganjar-Mahfud
September 2023 : 43.1%
Januari 2024 : 22.5%
MATARAMAN
Anies-Muhaimin
September 2023 : 4.0%
Januari 2024 : 7.6%
Prabowo-Gibran
September 2023 : 36.7%
Januari 2024 : 60.3%
Ganjar-Mahfud
September 2023 : 48.4%
Januari 2024 : 23.6%
TAPAL KUDA
Anies-Muhaimin
September 2023 : 13.4%
Januari 2024 : 15.3%
Prabowo-Gibran
September 2023 : 47.8%
Januari 2024 : 64.8%
Ganjar-Mahfud
September 2023 : 30.0%
Januari 2024 : 12.2%
PANTURA
Anies-Muhaimin
September 2023 : 14.5%
Januari 2024 : 11.0%
Prabowo-Gibran
September 2023 : 40.2%
Januari 2024 : 67.6%
Ganjar-Mahfud
September 2023 : 30.0%
Januari 2024 : 12.3%
MADURA
Anies-Muhaimin
September 2023 : 44.8%
Januari 2024 : 34.0%
Prabowo-Gibran
September 2023 : 42.5%
Januari 2024 : 46.0%
Ganjar-Mahfud
September 2023 : 9.2%
Januari 2024 : 12.1%
Poltracking Indonesia menggunakan metodologi antara lain, Warga Jawa Timur yang sudah memiliki hak pilih (berusia >=17 tahun/sudah menikah), wawancara tatap muka langsung dengan responden terpilih pada tanggal 25 – 31 Januari 2024, menggunakan metode multistage random sampling dan margin of error +/- 1.1% pada tingkat kepercayaan 95%.