Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi, Saldi Isra, memastikan laporkan mantan wakil menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana ke organisasi advokat. Sikap tersebut diambil setelah menggelar rapat permusyawarahan hakim. Hasilnya, memutuskan ajukan laporan kepada Denny terkait bocoran putusan sistem pemilu.
MK berharap laporan ini bisa disikapi organisasi advokat untuk menilai Denny Indrayanna melanggar etik atau tidak. Hal itu disampaikan Saldi Isra dalam Konferensi pers usai putusan gugatan sistem pemilu di MK, Kamis, kemarin.
Saldi Isra juga menegaskan tudingan Denny Indrayana tidak benar. Selain melaporkan, MK juga akan mengirimkan surat Denny Indrayana yang berada di Australia.
Baca juga:
VIDEO: Denny Indrayana Tak Keberatan Dilaporkan ke Organisasi Advokat
Reaksi Denny Indrayana soal Rencana MK Laporkan ke Organisasi Advokat
Denny Indrayana Usai MK Putuskan Pemilu Proporsional Terbuka: Kemenangan Rakyat
Bocoran Denny Indrayana soal Sistem Pemilu Meleset, PDIP: Tanggung Jawab ke Publik
Begini Penjelasan MK Tak Acuhkan 'Celotehan' Denny Indrayana
Bocoran Meleset, Denny Indrayana Dilaporkan MK ke Organisasi Advokat
Mahfud Ungkap Alasan Minta Denny Indrayana Dampingi Anies Baswedan