Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Resep Kue Jipang dari Nasi Sederhana, Mudah Dicoba di Rumah

3 Resep Kue Jipang dari Nasi Sederhana, Mudah Dicoba di Rumah ilustrasi kue jipang. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Kue jipang merupakan makanan ringan yang biasa kita gunakan sebagai camilan atau makanan sajian tamu. Kue jipang mudah kita jumpai di pasar-pasar tradisional hingga toko kue yang biasanya menjual kue oleh-oleh. Penjualan dan pembuatan kue jipang sebagian besar dikelola secara tradisional atau home industry.

Kue jipang adalah makanan yang terbuat dari beras. Proses pembuatannya cukup mudah, yaitu dengan beras ketan yang sudah dikukus dan digoreng dicampur dengan lelehan gula, dipotong-potong, dan siap disajikan.

Jipang bertekstur garing dan agak lengket karena adanya gula yang dilelehkan di sela-selanya. Jipang sering dijadikan makanan ringan pengganjal perut. Jenis Jipang yang paling umum dijumpai di Indonesia adalah jipang vanila (gula) dan jipang cokelat.

Orang lain juga bertanya?

Karena diolah hanya dari beras dan gula merah atau gula putih, kandungan jipang beras ini didominasi oleh karbohidrat dan sukrosa. Berikut merdeka.com merangkum beberapa resep kue jipang yang mudah dicoba di rumah:

Resep Kue Jipang dari Nasi

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh 𝕆𝕃𝔼ℍ - 𝕆𝕃𝔼ℍ 𝕂ℍ𝔸𝕊 𝔻𝔸𝔼ℝ𝔸ℍ (@mirama_makanankhasdaerah)

Bahan-bahan:

- 1 kg nasi sisa yang sudah dikeringkan - 500 gr gula pasir - Garam secukupnya - Pewarna secukupnya - 3 buah jeruk nipis (ambil airnya) - 5 sdm air

Cara membuat kue jipang:

1. Goreng nasi yang sudah dikeringkan dengan api sedang sampai kecokelatan. Pastikan minyak yang digunakan dalam jumlah banyak. Tiriskan.

2. Masukkan gula pasir, air, dan pewarna ke dalam panci.

3. Masak gula dengan api kecil sampai tercampur rata. Tambahkan garam secukupnya, aduk-aduk.

4. Lalu masukkan air perasan jeruk nipis. Aduk-aduk. Masak sampai gula mendidih dan mengental.

5. Jika sudah mendidih, masukkan nasi yang sudah digoreng tadi. Aduk hingga nasi terbalut rata.

6. Pindahkan jipang tadi ke dalam loyang atau cetakan. Lalu tekan-tekan sedikit agar lebih rapi dan teksturnya padat.

7. Biarkan jipang dingin sejenak dan lebih set, baru kemudian potong-potong sesuai selera.

Resep Kue Jipang Original

Bahan:

  • beras ketan
  • gula jawa
  • minyak goreng
  • Cara membuat kue jipang:

    1. Cuci beras ketan sampai bersih kemudian beras ketan dikukus.

    2. Masak gula jawa yang telah diiris mencampurkan dengan air hingga mengental kemudian memasukkan beras ketan, diaduk sampai rata, bahan yang sudah disiapkan dicampur menjadi satu dengan melakukan pengadukan manual menggunakan tangan dengan bantuan kayu diletakkan di dalam dandang dan direbus selama 15 menit

    3. Setelah dirasa matang dan tidak terlalu lembek diangkat kemudian tuangkan adonan jipang di atas cetakan yang telah diolesi minyak lalu ratakan dan iris-iris menjadi persegi empat sebelum dingin dengan menggunakan pisau pemotong dengan ukuran ± 5x2 cm.

    4. Setelah selesai memotong kue jipang kemudian melakukan pengemasan dengan menggunakan plastik seadanya dan kue jipang siap untuk disajikan.

    Resep Kue Jipang Marshmallow

          Lihat postingan ini di Instagram      

    Sebuah kiriman dibagikan oleh Pastikeren (@pastikeren_id)

     

    Bahan

  • 45 gram margarin
  • 200 gram marshmallow kecil
  • 250 gram Rice krispies
  • Alat yang dibutuhkan:

  • Loyang
  • Kertas perkamen (kertas roti)
  • Sendok
  • Cara membuatnya:

    1. Lelehkan margarin di atas pan dengan menggunakan api kecil.

    2. Masukkan marshmallow setelah margarin meleleh, aduk sampai marshmallow meleleh sepenuhnya.

    3. Setelah marshmallow meleleh semuanya, matikan api dan angkat pan.

    4. Tuang rice krispies aduk-aduk hingga tercampur dengan lelehan marshmallownya.

    5. Masukkan adonan ke dalam loyang datar yang sudah dialasi kertas roti.

    6. Tekan dan ratakan adonan pada loyang dengan menggunakan spatula atau sendok yang telah dilumuri margarin agar tidak lengket.

    7. Biarkan dingin. Setelah dingin keluarkan dari loyang dan potong-potong sesuai selera. Jipang kekinian ala kamu siap disantap untuk menemani aktivitas harianmu. (mdk/amd)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Deretan Kue Tradisional Berbahan Tepung Beras yang Lezat dan Bebas Gluten, Pemula Dijamin Sukses
    Deretan Kue Tradisional Berbahan Tepung Beras yang Lezat dan Bebas Gluten, Pemula Dijamin Sukses

    Tepung beras telah lama menjadi bahan utama dalam berbagai kuliner tradisional di Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Mencicipi Lezatnya Kue Basung, Jajanan Tradisional Khas Kota Padang
    Mencicipi Lezatnya Kue Basung, Jajanan Tradisional Khas Kota Padang

    Jajanan tradisional milik masyarakat Padang ini cukup populer.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Kue Kukus Tepung Beras Bikinnya Mudah dan Enak
    5 Resep Kue Kukus Tepung Beras Bikinnya Mudah dan Enak

    Berbagai jenis kue yang memanfaatkan tepung beras. Dari kue kukus yang kenyal hingga kue lapis yang berwarna-warni, setiap jenis kue menawarkan cita rasa

    Baca Selengkapnya
    Bertahan Puluhan Tahun, Ini Sisi Menarik Kue Gipang dari Banten yang Rasanya Manis
    Bertahan Puluhan Tahun, Ini Sisi Menarik Kue Gipang dari Banten yang Rasanya Manis

    Beras umumnya diolah menjadi penganan asin gurih seperti arem-arem atau rengginang. Namun di tanah Jawara Banten, beras justru dijadikan camilan manis gipang.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Kue Pukis Ala Rumahan yang Lezat dan Manis, Mudah Dipraktikkan
    5 Resep Kue Pukis Ala Rumahan yang Lezat dan Manis, Mudah Dipraktikkan

    Meski mudah ditemukan untuk dikonsumsi, namun tak ada salahnya bagi Anda untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah.

    Baca Selengkapnya
    Resep Aneka Bubur Manis Khas Nusantara yang Enak dan Mudah Dibuat
    Resep Aneka Bubur Manis Khas Nusantara yang Enak dan Mudah Dibuat

    Resep bubur manis khas nusantara yang wajib dicoba sendiri di rumah.

    Baca Selengkapnya
    Resep Perkedel Jagung Gurih dan Empuk, Cocok untuk Lauk Pendamping
    Resep Perkedel Jagung Gurih dan Empuk, Cocok untuk Lauk Pendamping

    Perkedel jagung cocok untuk camilan dan lauk makanan sehari-hari.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Pengganti Nasi Sebagai Karbohidrat, Rendah Kalori & Banyak Nutrisi
    5 Resep Pengganti Nasi Sebagai Karbohidrat, Rendah Kalori & Banyak Nutrisi

    Berikut resep pengganti nasi sebagai karbohidrat yang rendah kalori dan banyak nutrisi.

    Baca Selengkapnya
    5 Cara Buat Roti Pisang yang Super Lembut dan Lezat, Praktis Bergizi Tinggi
    5 Cara Buat Roti Pisang yang Super Lembut dan Lezat, Praktis Bergizi Tinggi

    Selain memiliki tekstur yang lembut dan enak, roti pisang juga dianggap mengandung nutrisi yang banyak dibutuhkan tubuh.

    Baca Selengkapnya
    Alat dan Bahan untuk Membuat Jasuke yang Variatif, Ternyata Sederhana
    Alat dan Bahan untuk Membuat Jasuke yang Variatif, Ternyata Sederhana

    Alat dan bahan untuk membuat jasuke ternyata cukup sederhana.

    Baca Selengkapnya
    Resep Kue Kering 3 Bahan Tanpa Oven dan Mixer, Enak dan Mudah Dibuat
    Resep Kue Kering 3 Bahan Tanpa Oven dan Mixer, Enak dan Mudah Dibuat

    Kue kering Lebaran memiliki kelezatan yang istimewa dan menjadi bagian tak terpisahkan dari tradisi perayaan Idul Fitri.

    Baca Selengkapnya
    Trik Bikin Bakwan Jagung Krispi dan Sedikit Serap MinyakTanpa Baking Soda
    Trik Bikin Bakwan Jagung Krispi dan Sedikit Serap MinyakTanpa Baking Soda

    Meski digoreng tanpa soda kue, bakwang jagung tetap kriuk dan sedikit keluarkan minyak. Ini dia caranya.

    Baca Selengkapnya