Mencicipi Lezatnya Kue Basung, Jajanan Tradisional Khas Kota Padang
Jajanan tradisional milik masyarakat Padang ini cukup populer.
Jajanan tradisional milik masyarakat Padang ini cukup populer.
Mencicipi Lezatnya Kue Basung, Jajanan Tradisional Khas Kota Padang
Kota Padang tak hanya terkenal dengan sajian makanan Padangnya saja. Namun, di kota ini terdapat berbagai macam kuliner tradisional yang pastinya tak kalah lezat.
Salah satu kuliner itu bernama kue basung, jajanan tradisional milik masyarakat Padang yang cukup populer. Makanan ringan yang satu ini terbuat dari tepung beras, gula merah, dan santan.
Bagi kamu yang sedang berlibur di Kota Padang, jangan lupa untuk mencicipi makanan ringan yang satu ini.
-
Kue Lebaran apa yang paling populer di Padang? Arai Pinang atau yang dikenal dengan nama Ladu Arai atau Bainai. Kue tradisional dari Minang ini sangat populer di Kota Padang, Sumatera Barat.
-
Dimana Sate Padang berasal? Melansir dari beberapa sumber, asal-usul Sate Padang rupanya sudah ada sejak zaman penjajahan.
-
Apa saja menu khas nasi padang? Menu khas nasi padang ada ayam pop, rendang, gulai tunjang, cincang, dendeng batako dan menu lainnya.
-
Makanan khas apa yang terkenal di Jawa Barat? Jawa Barat terkenal dengan makanan-makanannya yang memiliki cita rasa pedas gurih.
-
Apa kuliner khas Bandung? Kuliner khas Bandung ini adalah nasi panas yang dibungkus dengan daun pisang, lalu ditambah bermacam lauk-pauk dan sambal sebagai pelengkap.
-
Kue tradisional apa yang berasal dari Sulawesi? 2. Kue Deppa Tori khas SulawesiBahan-bahan:500 gram tepung beras250 gram gula merah120 ml air1/4 sdm baking powder1/4 sdm vanili bubukbiji wijen secukupnya minyak goreng secukupnyaCara membuat:1. Campurkan tepung beras, vanili bubuk dan baking powder, aduk hingga merata.2. Iris tipis gula merah. Campurkan dengan air, masak hingga mendidih dan gula larut.
Bentuknya Unik
Secara kasat mata, kue ini berbentuk segitiga yang mengerucut di bagian ujungnya. Dari segi tekstur, kue ini mirip dengan bubur sum-sum hanya saja kue basung lebih legit.
Sebelum disajikan, kue ini dibungkus dengan daun pisang yang berbentuk kerucut lalu diisi dengan adonan dua lapis. Mulai dari adonan gula merah sebanyak seperempat dari cetakan daun pisang, lalu ditambahkan adonan santan di atasnya. Perpaduan rasa manis dan gurih di dalam satu gigitan sungguh menggoyang lidah.
Saat disajikan, kue basung berbentuk segitiga dengan dua warna berbeda. Bagian atas terdapat adonan gula merah lalu di bawah terdapat adonan santan. Pastinya camilan ini menggugah selera dan pas disantap ketika pagi atau sore hari.
Pembuatan Mudah
Apabila kamu penasaran mencicipi kue basung, kamu bisa mencoba membuatnya di rumah tanpa langsung datang ke tempatnya berasal. Pembuatannya cukup mudah dan tidak memerlukan bahan yang sulit.
Mengutip cookpad.com, ada beberapa bahan utama yang digunakan untuk membuat kue basung ini, di antaranya tepung beras, gula merah, air, santan, garam, dan beberapa lembar daun pisang.
Cara Membuat
Untuk membuatnya sangatlah mudah, pertama bersihkan daun pisang lalu potong berukuran 10 cm. Jangan lupa dibentuk kerucut dan jangan sampai ada celah agar adonan tidak bocor saat dikukus.
Kedua, masak gula merah dan air sampai larut kemudian saring seluruhnya. Diamkan sejenak sampai cairan gula merahnya hangat. Setelah itu, masukkan 130 gram tepung beras yang sudah disangrai dan 1/2 sendok teh lalu dicampur bersama air gula merah tadi.
Keempat, sisa tepung beras tadi diberi santan dan 1/2 sendok teh garam kemudian diaduk secara merata.
Terakhir, masukkan adonan gula merah sebanyak seperempat dari cetakan daun pisang lalu kukus selama 15 menit. Kemudian, tambahkan adonan santan lalu kukus kembali selama 10 menit.
Kemudian, sajikan kue basung lalu sudah siap disantap.