Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Pengungsi Afghanistan di Medan Bakar Diri, Depresi Tak Kunjung Dipindahkan

Viral Pengungsi Afghanistan di Medan Bakar Diri, Depresi Tak Kunjung Dipindahkan Viral Pengungsi Afghanistan di Medan Bakar Diri, Depresi Tak Kunjung Dipindahkan. Instagram/@medantoday ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Konflik yang terjadi soal nasib kejelasan para pengungsi asal Afghanistan yang ada di Kota Medan, Sumatra Utara (Sumut), hingga kini belum menemukan titik terang.

Sebelumnya, para pengungsi Afghanistan yang ada di kota tersebut beberapa kali melakukan aksi unjuk rasa, menuntut agar pemerintah setempat maupun pihak United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) memberikan kepastian soal kapan mereka akan dipindahkan ke negara ketiga. Pasalnya, sudah 10 tahun mereka tinggal di Kota Medan tanpa ada kejelasan akan nasib.

Meski telah berulang kali berunjuk rasa, namun para pengungsi Afghanistan itu belum juga mendapatkan tanggapan dari pihak UNHCR maupun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut. Hingga akhirnya, puluhan pengungsi memilih untuk menggelar aksi protes dengan mendirikan tenda dan bermalam di depan kantor UNHCR di Kota Medan sejak Senin, 1 November 2021 lalu.

Orang lain juga bertanya?

Terbaru, salah seorang pengungsi Afghanistan tersebut nekat melakukan aksi bakar diri di depan kantor UNHCR. Videonya viral di media sosial, seperti yang diunggah oleh akun Instagram @medantoday pada Selasa (30/11).

Dalam video itu, pria pengungsi Afghanistan tersebut nekat melumuri badannya dengan minyak dan menyulut dirinya dengan api. Sejumlah orang yang ada di lokasi tampak berusaha mencegahnya, namun api terlanjur menyala dan membesar membakar tubuh pria tersebut.

Ia langsung berlari kesakitan dan teriak meminta tolong. Sampai akhirnya ada seorang pria yang menolongnya dengan menyemprotkan tabung alat pemadam api. Beruntungnya, api langsung bisa dipadamkan. Kabarnya, korban langsung dievakuasi ke RS Siloam yang persis berada di depan gedung tersebut.

Nekat Bakar Diri karena Depresi

viral pengungsi afghanistan di medan bakar diri depresi tak kunjung dipindahkan

Instagram/@medantoday ©2021 Merdeka.com

Diketahui, pria yang nekat membakar dirinya tersebut bernama Ahmadsyah (22). Dalam video yang diunggah akun Instagram @tkpmedan pada Selasa (30/11), Koordinator pengungsi Afghanistan, Muhammad Juma Mose mengatakan, korban nekat membakar dirinya karena depresi lantaran tak kunjung mendapatkan kepastian soal kepindahannya ke negara ketiga.

"Kita sudah 30 hari bermalam di sini. Yang kejadian tadi pagi itu kawan saya namanya Ahmad. Dia mengalami depresi, sakit jiwa dan stres selama 5 tahun," ujarnya.

Juma mengaku, nasib malang seperti itu tak hanya menimpa Ahmad, namun sudah banyak pengungsi Afghanistan lain di Kota Medan yang sebelumnya nekat mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.

"Bukan hanya dia saja yang pengen bunuh diri, 14 orang sebelumnya sudah bunuh diri. Sebelum dia ada 6 orang yang berhasil kami selamatkan," tambahnya.

Satpol PP Bongkar Tenda Pengungsi

viral pengungsi afghanistan di medan bakar diri depresi tak kunjung dipindahkan

Instagram/@tkpmedan ©2021 Merdeka.com

Namun, bukannya mendapatkan tanggapan dari pemerintah setempat maupun UNHCR, kali ini Satpol PP Medan mulai membongkar paksa tenda-tenda yang dipasang para pengungsi di depan kantor UNHCR. Tenda-tenda itu sudah satu bulan mereka dirikan sebagai bentuk aksi protes. Dalam video lain yang diunggah oleh @tkpmedan, pembongkaran paksa tersebut diwarnai keributan antara petugas dan para pengungsi. Para pengungsi bersikeras menolak untuk diusir dari lokasi. Namun, petugas tetap membongkar satu per satu tenda yang ada di lokasi."Kan sudah dibilang jangan pasang tenda," ujar salah seorang petugas Satpol PP kepada para pengungsi yang protes. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Depresi karena Ibunya Meninggal Dunia, Pria di Lubuklinggau Bakar Diri
Depresi karena Ibunya Meninggal Dunia, Pria di Lubuklinggau Bakar Diri

Korban ditemukan kritis di dapur rumahnya di Lubuklinggau, Sumatera Selatan, Kamis (3/10) dini hari.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Kondisi Pencari Suaka yang Masih Bertahan di Kalideres Jalani Usaha Roti hingga Jadi Tukang Cukur
FOTO: Potret Kondisi Pencari Suaka yang Masih Bertahan di Kalideres Jalani Usaha Roti hingga Jadi Tukang Cukur

Sebanyak 101 pencari suaka asal Afghanistan, Irak dan Pakistan masih bertahan di gedung tersebut.

Baca Selengkapnya
Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan
Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan

Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan

Baca Selengkapnya
Kronologi Wanita Bakar Diri di Jembrana Bali
Kronologi Wanita Bakar Diri di Jembrana Bali

Peristiwa itu, terjadi di Banjar Munduk Asem, Desa Cupel, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali.

Baca Selengkapnya
Viral Video Pria di Pinrang Bakar Diri di Tengah Jalan, Ini Cerita Sebenarnya
Viral Video Pria di Pinrang Bakar Diri di Tengah Jalan, Ini Cerita Sebenarnya

Terungkap sosok pria yang melakukan bakar diri adalah Suryadi (28) dan memiliki riwayat orang dalam gangguan jiwa (ODGJ).

Baca Selengkapnya
VIDEO Tentara AS Bakar Diri di Depan Kedutaan Israel, Teriakan Terakhirnya
VIDEO Tentara AS Bakar Diri di Depan Kedutaan Israel, Teriakan Terakhirnya "Free Palestine"!

Aksi bakar diri ini sebagai bentuk protes atas genosida Israel di Jalur Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya
Terungkap Motif Pria Bakar Diri di Depan SPBU
Terungkap Motif Pria Bakar Diri di Depan SPBU

Atas peristiwa tersebut pelaku bakar diri mengalami luka bakar serius di sekujur tubuhnya.

Baca Selengkapnya
Kisah Tragis Pria di Ngawi Depresi Usai Istri Meninggal, Bakar Rumah Orang Tua hingga Anak Semata Wayang Harus Mengungsi
Kisah Tragis Pria di Ngawi Depresi Usai Istri Meninggal, Bakar Rumah Orang Tua hingga Anak Semata Wayang Harus Mengungsi

Sekitar dua pekan lalu, istri Sunarko meninggal dunia. Kepergian sang istri membuatnya sangat terpukul hingga depresi.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita Depresi Mengurung Diri Selama 3 Tahun, Begini Kondisinya Setelah Dibawa ke RSJ
Viral Wanita Depresi Mengurung Diri Selama 3 Tahun, Begini Kondisinya Setelah Dibawa ke RSJ

Kisah wanita depresi karena tertekan di pekerjaan curi perhatian. Wanita ini mengurung diri selama 3 tahun.

Baca Selengkapnya
Pengungsi Luar Negeri Bangun Tenda Depan Kantor UNHCR Kuningan, Kemenlu Sebut Langgar Aturan
Pengungsi Luar Negeri Bangun Tenda Depan Kantor UNHCR Kuningan, Kemenlu Sebut Langgar Aturan

"Tindakan membangun tenda dan menginap di depan Kantor UNHCR merupakan pelanggaran Peraturan Daerah terkait Ketertiban Umum,” kata Kemenlu.

Baca Selengkapnya
Pria di Aceh Utara Nekat Gantung Diri, Diduga Karena Masalah Asmara
Pria di Aceh Utara Nekat Gantung Diri, Diduga Karena Masalah Asmara

Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan visum.

Baca Selengkapnya
Kabar Terbaru Belasan Pencari Suaka di Setiabudi Jakarta Selatan, Ada dari Sudan hingga Yaman
Kabar Terbaru Belasan Pencari Suaka di Setiabudi Jakarta Selatan, Ada dari Sudan hingga Yaman

Pencari suaka itu dibawa ke gedung Direktorat Jenderal Imigrasi untuk didata.

Baca Selengkapnya