Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Setelah 12 jam diblokir, WhatsApp akhirnya bisa digunakan di Brasil

Setelah 12 jam diblokir, WhatsApp akhirnya bisa digunakan di Brasil WhatsApp. ©2014 Mashable.com

Merdeka.com - Beberapa jam yang lalu, pengguna smartphone di Brasil memang benar-benar tidak bisa menggunakan aplikasi WhatsApp. Ya, aplikasi ini sempat diblokir oleh seluruh operator telekomunikasi di Brasilatas perintah pengadilan Brasil karena WhatsApp tidak mematuhi perintah.

Larangan ini pertama kali disampaikan oleh hakim Sandra Marques karena perusahaan tidak mematuhi perintah untuk memberikan informasi mengenai salah satu transaksi narkoba geng terbesar di Brasil.

WhatsApp yang awalnya akan diblokir selama 48 jam, dibatalkan oleh hakim yang berbeda pada pengadilan yang lebih tinggi, Xaxier de Souza, selang 12 jam sejak larangan tersebut diberlakukan. "Ini tidak wajar jika jutaan pengguna harus kena imbas akibat perusahaan." ujar hakim Xaxier.

Orang lain juga bertanya?

Menurut koran Folha de Sao Paulo, larangan tersebut diberlakukan karena WhatsApp telah gagal untuk memberikan isi pesan geng kriminal yang dibutuhkan oleh pengadilan. WhatsApp mengatakan bahwa mereka tidak memiliki informasi yang sedang dicari.

"Kami kecewa bahwa hakim akan menghukum lebih dari 100 juta orang di seluruh Brasil karena kami tidak dapat menyerahkan informasi yang kami tidak miliki," kara juru bicara WhatsApp.

Mark Zuckerberg, pendiri Facebook yang membeli WhatsApp, juga sempat mengatakan di akun Facebooknya bahwa kini suara warga Brasil telah didengar, dan WhatsApp tidak lagi diblokir.

WhatsApp memang aplikasi chatting yang paling populer di Brasil dengan pengguna lebih dari 100 juta orang. Keputusan untuk memblokir WhatsApp kemarin menyebabkan banyak orang Brasil yang download aplikasi lain, yaitu Telegram Messenger. Kemarin malam waktu setempat, Telegram Messenger mengatakan telah memperoleh 1,5 juta pengguna baru.

Sumber: Washington Post, Phone Arena

(mdk/lar)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi Saluran Ujaran Kebencian dan Rasis, Platform X Milik Elon Musk Dilarang di Brasil
Jadi Saluran Ujaran Kebencian dan Rasis, Platform X Milik Elon Musk Dilarang di Brasil

Keputusan tersebut menyusul tuduhan bahwa platform X yang dimiliki oleh miliarder Elon Musk, telah berulang kali mengabaikan perintah dan peraturan.

Baca Selengkapnya
Alamat Proxy WhatsApp: Ketahui Fungsi dan Cara Settingnya
Alamat Proxy WhatsApp: Ketahui Fungsi dan Cara Settingnya

Merdeka.com merangkum informasi tentang apa fungsi alamat proxy pada WhatsApp dan cara settingnya.

Baca Selengkapnya
Daftar HP yang Tak Lagi Bisa Pakai WA di 2024
Daftar HP yang Tak Lagi Bisa Pakai WA di 2024

Berikut adalah daftar smartphone yang tidak dapat mengakses WhatsApp pada tahun 2024.

Baca Selengkapnya
PN Jaksel Tolak Seluruh Gugatan Praperadilan Aiman Witjaksono
PN Jaksel Tolak Seluruh Gugatan Praperadilan Aiman Witjaksono

Gugatan Aiman itu terkait penyitaan handphone dan akun media sosialnya.

Baca Selengkapnya
Aplikasi TEMU Sudah Diblokir Kominfo, Kok Masih Muncul di PlayStore?
Aplikasi TEMU Sudah Diblokir Kominfo, Kok Masih Muncul di PlayStore?

Ada rangkaian proses yang mesti dilewati agar aplikasi TEMU tidak muncul lagi di PlayStore.

Baca Selengkapnya
Apple Hapus WhatsApp dan Threads di App Store
Apple Hapus WhatsApp dan Threads di App Store

Penghapusan ini dilakukan di China. Pemerintah negara itu meminta Apple "memblokir" dua aplikasi tersebut di App Store-nya.

Baca Selengkapnya
Rekening Perusahaan Starlink Milik Elon Musk Dibekukan di Brasil, Begini Ceritanya
Rekening Perusahaan Starlink Milik Elon Musk Dibekukan di Brasil, Begini Ceritanya

Sumber di kantor Moraes mengatakan kepada Metropoles bahwa semua karyawan Starlink Holding telah diberitahu tentang pembekuan rekening tersebut.

Baca Selengkapnya
Polri Hentikan Sementara Pengiriman Surat Tilang Via Whatsapp, Ini Alasannya
Polri Hentikan Sementara Pengiriman Surat Tilang Via Whatsapp, Ini Alasannya

Pengiriman surat tilang melalui pesan Whatsapp sebelumnya menjadi terobosan baru bagi Polda Metro Jaya karena dianggap lebih hemat anggaran biayanya.

Baca Selengkapnya
Polda DIY Temukan Nomor WA Butet Terhubung ke Perangkat Lain
Polda DIY Temukan Nomor WA Butet Terhubung ke Perangkat Lain

Polisi menyelidiki kasus dugaan peretasan aplikasi WhatsApp dan gawai milik seniman Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya
Cara WhatsApp 'Tangkal' Berita Hoaks Pemilu dengan Fitur Forward Limit
Cara WhatsApp 'Tangkal' Berita Hoaks Pemilu dengan Fitur Forward Limit

Untuk itu WhatsApp, menghadirkan berbagai fitur upaya mencegah beredarnya hoaks jelang pemilu

Baca Selengkapnya
WA Rilis Fitur Baru, Bisa Lebih Mudah Transfer Riwayat Obrolan
WA Rilis Fitur Baru, Bisa Lebih Mudah Transfer Riwayat Obrolan

Berikut fitur beta yang baru dirilis WhatsApp (WA) memudahkan transfer riwayat obrolan.

Baca Selengkapnya
Elon Musk Cuma ‘Omon-omon’, Bilang Pengguna X Bebas Bicara Apa Saja, Faktanya Banyak Akun yang ‘Dipenjara’
Elon Musk Cuma ‘Omon-omon’, Bilang Pengguna X Bebas Bicara Apa Saja, Faktanya Banyak Akun yang ‘Dipenjara’

Sebuah data menyoroti peningkatan moderasi konten di bawah kepemimpinan Elon Musk, meskipun platform tersebut mengklaim mendukung kebebasan berbicara.

Baca Selengkapnya