Ceritakan Perjuangan AHY Raih Gelar Doktor, Annisa Pohan Sebut Sang Suami Sosok Ajaib
Berikut curhatan Annisa Pohan mengenai perjuangan AHY meraih gelar Doktor.
Kabar bahagia datang dari Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Di tengah kesibukkannya, Ia rupanya tetap melanjutkan pendidikan. Usaha pun tidak mengkhianati hasil.
AHY kini telah resmi meraih gelar S3 atau Doktor di Universitas Airlangga (Unair). Rasa bahagia pun dirasakan oleh AHY dan keluarga besarnya.
Tidak terkecuali sang istri tercinta, Annisa Pohan. Melihat perjuangan AHY dalam meraih gelar Doktor, Annisa pun sampai menyebutnya sosok ajaib.
Lantas bagaimana curhatan Annisa Pohan mengenai perjuangan AHY meraih gelar Doktor? Melansir dari akun Instagram annisayudhoyono, Rabu (9/10), simak ulasan informasinya berikut ini.
Ceritakan Perjuangan AHY Raih Gelar Doktor
Melalui akun Instagram miliknya, Annisa Pohan menceritakan bagaimana perjuangan sang suami dalam meraih gelar Doktornya. Apalagi saat ini AHY tengah disibukkan dengan berbagai kegiatan sebagai Menteri ATR/BPN.
Dijelaskan oleh Annisa, AHY berhasil menyelesaikan pendidikan S3 dalam kurun waktu 3 tahun.
"Alhamdulillah suamiku Dr. Agus H. Yudhoyono meraih gelar doktor dalam waktu 3 tahun ditengah-tengah segala kesibukannya menjadi ketua Umum Partai, menghadapi pandemi, menghadapi Pemilu, menghadapi KLB dan segala urusan hukumnya, kemudian menjadi Menteri," tulis Annisa Pohan.
Sebut Sang Suami Sosok Ajaib
Melihat kerja keras dan usaha AHY dalam menyelesaikan pendidikannya, Annisa pun tidak menampik rasa kagumnya. Saking kagumnya, Ia sampai menyebut sang suami sebagai sosok ajaib. Kembali lagi, mengingat kesibukan AHY beberapa tahun ke belakang.
"Alhamdulillah manusia yang di mata saya masyaAllah banget ini energi dan kapasitas otak beliau, bisa menyelesaikan program S3 dengan cepat, padahal itu juga dirinya merasa sudah ketunda satu semester karena harus pemilu, sehingga cuti selama pemilu," paparnya.
"Sudah sesibuk itu saja bisa cepat dan cum laude! Sungguh ajaib memang suamiku ini, tapi semua tentu karena kebesaran Allah SWT yang menganugerahi itu semua, masyaAllah tabarakallah. Terima kasih ya Allah," lanjutnya.
Siap Jadi Dosen?
Seiring dengan rasa bahagia dan syukur, Annisa Pohan tak lupa mendoakan sang suami. Khususnya ilmu yang telah diperoleh oleh sang suami. Di mana Ia mendoakan agar ilmu yang diperoleh bisa bermanfaat bagi banyak orang.
"Semoga berkah ilmu ini bisa menjadi ilmu yang bermanfaat untuk banyak orang. Amiin. Gimana pap siap menjadi dosen dan berbagi ilmu? @agusyudhoyono 😄," tutup Annisa Pohan.
Sebagaimana diketahui, AHY berhasil menyelesaikan disertasinya yang berjudul "Kepemimpinan Transformasional dan Orkestrasi Sumber Daya Manusia Menuju Indonesia Emas 2045".
Gelar Doktor ini disematkan setelah AHY menyampaikan orasi ilmiah di hadapan sidang terbuka Unair. Ia kemudian dinyatakan lulus dengan predikat cumlaude oleh para penguji pada 7 Oktober 2024 kemarin.
Banjir Ucapan Selamat
Keberhasilan AHY meraih gelar Doktor juga disambut gembira oleh masyarakat luas. Berbagai komentar pun membanjiri unggahan tersebut. Kebanyakan dari masyarakat turut memberikan ucapan selamat dan doa terbaik kepada AHY.
"Wasiah Memo terlaksanakan dengan hasil yang menakjubkan..👏," tulis akun andreaanggisaputra.
"Selamat ya dear @annisayudhoyono dan mas Men @agusyudhoyono," tulis akun putri_k_wardani209.
"Alhamdulillah. Ikut bangga dan bahagia mam. Semoga ilmunya berkah dan bermanfaat 💙💙💙," tulis akun triplea_lovers.
"Selamat ya mas @agusyudhoyono 👏 sukses selalu ini semua ada mba @annisayudhoyono sebagai peran istri di belakangnya," tulis akun as_aja7574.