Ternyata Hashim Djojohadikusumo Bukan Orang Sembarangan Masih Keturunan Majapahit
Merdeka.com - Adik Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo selama ini hanya dikenal sebagai seorang pengusaha sukses yang sudah malang melintang di tanah air.
Namun, siapa sangka di balik kesuksesannya menjadi seorang pengusaha, Hashim adalah manusia yang lahir dari keturunan bangsawan dari kerajaan terbesar di Nusantara.
Hashim mengaku bahwa ia adalah keturunan dari Kerajaan Majapahit. Simak ulasannya sebagai berikut.
-
Apa yang dilakukan Hashim Djojohadikusumo? 'Momen pak Hashim tak mau dibantu, lebih memilih angkut kursi sendiri yang sudah dipakainya,' tulis unggahan.
-
Siapa yang punya darah keturunan Majapahit? Pria tua ini bukanlah orang sembarangan. Dia masih memiliki darah keturunan Kerajaan Majapahit. Pesan leluhurnya juga masih dipegang teguh. Bahkan kakek ini juga masih menjunjung tradisi ageman Jawa Kuno.
-
Siapa keturunan Pangeran Diponegoro? Dalam salah satu episode podcast ‘Face to Face’ di kanal YouTube The Leonardo's, Asri Welas mengungkapkan bahwa keturunan tersebut berasal dari Ibunya.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
Hashim Keturunan Majapahit
Di video yang diunggah oleh channel Youtube Kang Dedi Mulyadi Channel, memperlihatkan perbincangan antara adik Prabowo Subianto dengan anggota DPR RI Dedi Mulyadi.
Dalam perbincangan membahas awal pertemuan mereka pada tahun 2011, Hashim mengaku bahwa dirinya adalah seorang Jawa keturunan dari Kerajaan Majapahit.
©2023 Merdeka.com/youtube.com/kangdedimulyadichannel
“Saya ini keturunan Majapahit. Ini kami ini keturunan Majapahit, berkawan sama keturunan Pajajaran,” ucap Hashim saat berbincang dengan Dedi Mulyadi.
Bantu Dedi Mulyadi Lestarikan Budaya di Purwakarta
Pengakuan keturunan Majapahit itu bermula ketika Hashim pada tahun 2011 membantu Dedi Mulyadi ketika arca-arca Pandawa 5 di Purwakarta dirobohkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Hashim Djojohadikusumo yang merupakan pecinta budaya Indonesia, terutama Jawa kemudian menghubungi Dedi dan membantunya untuk tetap melestarikan arca-arca yang merupakan warisan sejarah itu.
©2023 Merdeka.com/youtube.com/kangdedimulyadichannel
“Saya lagi di London, di dapur rumah saya di London. Cari ini namanya Dedi Mulyadi. Anda diganggu oknum-oknum yang hancurkan wayang. Saya kan penggemar wayang. Ini harus dibela ini,” ucap Hashim.
Selamatkan Arca-arca Nusantara
Kecintaan Hasyim terhadap arca-arca Nusantara membuatnya pernah tersandung kasus tuduhan pencurian arca. Namun, ia mengatakan bahwa yang terjadi sebetulnya adalah ia sedang menyelamatkan arca tersebut dari oknum yang ingin menjualnya ke luar negeri.
©2023 Merdeka.com/youtube.com/kangdedimulyadichannel
“Dia mau jual ke asing, ke luar negeri. Di balai lelang Inggris tapi cabangnya di Belanda. Teman saya datang kami dapat informasi bahwa salah satu raja Solo mau jual ke luar negeri,” terang Hashim.
“Saya tahu Anda sangat peduli dengan budaya Indonesia jangan dibawa ke luar negeri. Harus dipertahankan di dalam negeri. Saya beli semuanya dan saya taruh di kantor saya,” lanjutnya. (mdk/mff)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berbeda dengan keluarganya yang terjun ke dunia politik, pria ini memilih jadi pengusaha.
Baca SelengkapnyaHasjim juga ikut berjuang demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Baca SelengkapnyaLeluhur Kabupaten Bojonegoro merupakan keturunan Kerajaan Majapahit hingga Kerajaan Pajang.
Baca SelengkapnyaAnak Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur Hutomo sukses kembangkan bisnis pariwisata dan kuliner.
Baca SelengkapnyaTak hanya sebagai pemakaman umum, di makam Bergota Semarang terdapat beberapa makam tokoh pribumi penting pada masanya.
Baca SelengkapnyaMengenal suku Kalang di Yogyakarta yang berjasa bagi NKRI.
Baca SelengkapnyaHashim Djojohadikusumo muak dengan kritik isu dinasti politik kepada Jokowi.
Baca SelengkapnyaHaji Isam memesan satu unit Business Max Jet 7 Boeing saat menghadiri pameran dirgantara Farnborough International Airshow 2018 di Farnborough, Inggris.
Baca SelengkapnyaHaji Isam orang kaya dari Kalimantan viral lagi karena kekayaannya yang luas biasa
Baca SelengkapnyaHotman Paris bagikan kedekatannya dengan adik Prabowo Subianto di hari ulang tahunnya. Begini momen selengkapnya.
Baca SelengkapnyaIa melanjutkan perjuangan ayahnya sebagai negarawan yang sangat mencintai Indonesia.
Baca SelengkapnyaBegini reaksi pengusaha tajir tolak dibawakan kursi meski dibujuk untuk dibantu.
Baca Selengkapnya