Pengusaha Keluhkan Minimnya Investasi dan Pembiayaan di Sektor Pertanian
Merdeka.com - Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pengolahan Makanan dan Industri Peternakan, Juan P. Adoe menekankan pentingnya pertumbuhan investasi di subsektor pangan dan ditunjang oleh infrastruktur keuangan yang memadai.
Dia menilai investasi di sektor industri pangan masih belum maksimal. Padahal industri ini merupakan salah satu sektor yang paling penting.
"Juga perlunya infrastruktur pembiayaan perbankan yang lebih inovatif dan kreatif," kata dia dalam acara rakornas pangan di Hotel Indonesia, Jakarta, Selasa (5/11).
-
Bagaimana Kementan fasilitasi petani? 'Pak Amran itu saya kenal visinya sangat baik dan saya yakin dengan yang dikatakannya hari ini di Kalimantan Selatan dan kemarin di Sumatera Selatan bahwa dia melakukan percepatan tanam.' Maka saya dan teman-teman petani akan bergerak untuk mencapai (target.red) produksi kita, terutama palawija, padi, kedelai, dan jagung. Itu akan kita genjot,' ungkap Yadi saat ditemui seusai menghadiri kegiatan 1st Agri-Invesment Forum and Expo (AIFE) 2023, di Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis, 16 November 2023.
-
Bagaimana Kementan meningkatkan kesejahteraan petani? Kami nilai Kementan memiliki program dan inovasi yang sangat baik dalam pemberdayaan petani dan meningkatkan kesejahteraan petani selama ini, seperti Taxi Alsintan misalnya, program ini kami nilai sangat baik dalam mendukung aktivitas petani dilapangan dan sangat baik dalam melatih kemandirian petani,'
-
Bagaimana Pemkot membantu para petani? Pemerintah melalui PPL (Penyuluh Pertanian Lapangan), membantu mulai dari media tanam, bibit, pupuk, hingga instalasi hidroponik.
-
Bagaimana cara meningkatkan kesejahteraan petani di Jawa Timur? “Kesejahteraan petani harus meningkat seiring dengan peningkatan produktifitas pertanian kita. Untuk itu saat panen raya kemarin, kami terus berkoordinasi dari hulu ke hilir agar jangan sampai harga jual petani turun“
-
Bagaimana Kementan mengoptimalkan potensi pertanian? Kenapa? Karena Indonesia bisa mengoptimalkan potensi tersebut,' ujar Amran dalam rapat koordinasi Akselerasi Peningkatan Luas Tanam dan Produksi Padi dan Jagung dengan Dinas Pertanian Provinsi dan Kabupaten se-Indonesia, Senin (30/10).
-
Bagaimana Kementan membantu para petani? 'Kami berikan juga bantuan benih, traktor dan pendampingan langsung kepada para petani Indonesia. Sekali lagi kami mewakili petani berterima kasih kepada bapak presiden atas bantuan 14 triliun ini. Bagi petani, presiden adalah pahlawannya petani Indonesia,' katanya.
Fasilitas pembiayaan yang memadai dapat mempermudah akses permodalan kepada petani dan peternak dengan skema perkreditan yang lebih kompetitif dan dapat menciptakan nilai tambah keuntungan bagi petani dan peternak.
Data Kementerian Perindustrian menyebutkan sektor makanan menjadi penyumbang utama penanaman modal dalam negeri (PMDN) senilai Rp7,1 triliun, dan kedua terbesar penanaman modal asing (PMA) senilai USD 376 juta pada kuartal I/2019. Pada periode-periode sebelumnya, sektor makanan juga menjadi salah satu kontributor utama investasi, terutama untuk PMDN.
"Kita harapkan investasi di sektor pangan terus tumbuh, tentunya ini perlu didorong dengan kebijakan fiskal dan insentif yang baik, karena akan berpengaruh banyak pada keberlanjutan pertanian dan industri makanan," tutupnya.
Pengusaha Rapat Besar Bahas Pertanian
Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Indonesia menggelar rapat bertema Produktivitas dan Daya Saing Pertanian dan Industri Pangan. Rapat ini merumuskan rekomendasi kepada pemerintah untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing pertanian nasional.
Hingga saat ini, ketahanan pangan masih menjadi isu yang jadi perhatian pemerintah. Ada banyak tantangan yang dihadapi dalam meningkatkan produktivitas pertanian nasional, begitu pula dengan industri pertanian.
"Ketahanan pangan ini hal yang mutlak. Pertumbuhan masyarakat yang tinggi harus diimbangi dengan pemikiran tentang pangan. Kita harus bisa mengadaptasi teknologi dengan baik agar ketahanan terjalin dengan baik," ujar Ketua Umum Kadin Rosan P Roeslani di Jakarta, Selasa (05/11).
Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Agribisnis, Pangan dan Kehutanan Franky Widjaja menyatakan, tahun 2045 jumlah populasi Indonesia akan mencapai 350 juta jiwa, sehingga diperlukan produksi pangan yang cukup untuk memenuhi pertumbuhan masyarakat tersebut.
"Artinya, kita harus bisa meningkatkan produksi pangan secara signifikan untuk memenuhi kebutuhan pangan nasional," ujar Franky.
Di sisi lain, Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pengolahan Makanan dan Industri Peternakan Juan P Adoe menekankan pentingnya investasi di subsektor pangan. Pada periode sebelumnya, subsektor pangan menjadi salah satu kontributor utama investasi terutama dalam penanaman modal dalam negeri (PMDN).
"Kita ingin investasi di sektor pangan terus tumbuh, tentu perlu didorong dengan kebijakan fiskal dan insentif yang baik," ujar Juan.
Untuk mendukung hal itu, Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Pertanian Kementerian Koordinator Perekonomian Musdhalifah Machmud mengatakan pemerintah siap menjalankan regulasi terkait.
"Kami siap menjalankan rekomendasi dan regulasi untuk meningkatkan sektor pertanian yang selama ini berkontribusi pada Produk Domestik Bruto (PDB)," ungkapnya.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
KUR Pertanian telah lama menjadi salah satu instrumen keuangan yang sangat bermanfaat bagi petani di seluruh Indonesia.
Baca SelengkapnyaJika isu tersebut tidak diatasi, UMKM pertanian hanya akan menjadi sorotan sesaat pada saat pemilu, namun setelahnya kembali terabaikan.
Baca SelengkapnyaPadahal, banyak jenis usaha atau bisnis yang bisa dikembangkan karena memiliki sumber daya yang luar biasa.
Baca SelengkapnyaIni memerlukan dukungan berbagai stakeholder terkait, meliputi pemerintah, produsen dan distributor alsintan, lembaga pelatihan, hingga lembaga pembiayaan.
Baca SelengkapnyaPerekonomian mereka terangkat berkat Bantuan Keistimewaan Khusus (BKK) yang dianggarkan dari Dana Keistimewaan
Baca SelengkapnyaPermasalahan lainnya, petani di Indonesia masih sulit untuk memperoleh fasilitas kredit oleh lembaga perbankan.
Baca SelengkapnyaTerutama bagi petani yang menggarap lahan kecil. Mereka masih menghadapi tantangan besar dalam memenuhi kebutuhan hidup.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan catatan yang diterima Airlangga, kendala yang kerap terjadi saat realisasi dana PSR yaitu rekomendasi dari dinas terkait.
Baca SelengkapnyaSkema Pembiayaan Ini Bisa Dilakukan Agar Produksi UMKM Meningkat
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan menyatakan perlunya merevitalisasi Koperasi Unit Desa (KUD) untuk menyelesaikan permasalahan kebutuhan petani
Baca SelengkapnyaPNM membangun kepedulian nasabah melalui jejaring usaha dan sinergi bisnis yang mampu membantu percepatan usaha nasabah.
Baca SelengkapnyaTahun 2015 menjadi awal bagi Sukateno bersama rekannya membangun unit usaha bernama Trimandiri Farm.
Baca Selengkapnya