PPATK Buka 50 Formasi CPNS 2023, Ada Khusus Buat Lulusan Cumlaude
Selain untuk lulusan cumlaude, formasi CPNS di PPATK juga ada yang khusus untuk masyarakat Papua dan penyandang disabilitas.
Pelamar adalah lulusan terbaik (cumlaude/dengan pujian) dari perguruan Tinggi Negeri Swasta yang terakreditasi "A"/Unggul dan Program Studi terakreditasi "A"/Unggul
PPATK Buka 50 Formasi CPNS 2023, Ada Khusus Buat Lulusan Cumlaude
Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2023 telah dibuka sejak Selasa 19 September.
Dalam seleksi CPNS ini, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) membuka 50 formasi.
Dalam laman PPATK, Jabatan yang dibuka yaitu Analis Transaksi Keuangan Ahli Pertama.
Formasi yang dibuka dalam seleksi CPNS 2023, berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 544 Tahun 2023 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Pusat Tahun Anggaran 2023.
Bagi Anda yang tertarik untuk melamar CPNS di PPATK, maka syarat berikut ini harus terpenuhi;.
Formasi Umuma. Ijazah pelamar yang diakui adalah ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta dengan Program Studi terakreditasi minimal B;
b. Bagi pelamar yang memperoleh ijazah dari Perguruan Tinggi Luar Negeri dapat mendaftar setelah memperoleh penyetaraan ijazah dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan; c. lndeks Prestasi Kumulatif (IPK) bagi pelamar berijazah Sarjana (Sl/Diploma IV) minimal 2.75 dan
d. Nilai TOEFL ITP /TOEFL lnstitutional/TOEFL Prediction minimal 475 dibuktikan dengan fotokopi sertifikat Institusional TOEFL Prediction yang diperoleh setelah tanggal 1 Oktober 2021. Formasi Cumlaude, syaratnya adalah sebagai berikut:
a. Pelamar adalah lulusan terbaik (cumlaude/dengan pujian) dari perguruan Tinggi Negeri Swasta yang terakreditasi "A"/Unggul dan Program Studi terakreditasi "A"/Unggul pada saat lulus dan dibuktikan dengan Surat Keterangan Lulus cumlaude/ dengan pujian pada ijazah Sarjana (Sl) / Diploma IV atau transkrip nilai. b. Bagi pelamar yang memperoleh ijazah dari Perguruan Tinggi Luar Negeri dapat mendaftar setelah memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara cumlaude/ dengan pujian dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan;
Nilai TOEFL ITP /TOEFL Institutional/TOEFL Prediction minimal 475 dibuktikan dengan fotokopi sertifikat institusional TOEFL Prediction yang diperoleh setelah tanggal 1 Oktober 2021. Formasi Putra/Putri Papua atau Papua Barat
a. Berdasarkan garis keturunan orang tua (bapak/ibu kandung) asli Papua atau Papua Barat yang dibuktikan dengan:
1) Surat Akta Kelahiran Pelamar;
2) KTP Bapak/Ibu kandung; dan
3) Surat Keterangan Hubungan Keluarga dari Kelurahan/Desa.
b. Ijazah pelamar yang diakui adalah ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang terakreditasi atau ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Luar Negeri, yang telah mendapat penetapan penyetaraan dari Panitia Penilaian Ijazah Luar Negeri kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pendidikan.
4. Formasi Penyandang Disabilitias
a. Pelamar merupakan penyandang Disabilitas Fisik Derajat I yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter Rumah Sakit Pemerintah/Puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat /kedisabilitasannya;
b. Menyampaikan video singkat yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai dengan jabatan yang akan dilamar; dan
c. Ijazah pelamar yang diakui adalah ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang terakreditasi atau ijazah yang diperoleh dari Perguruan Tinggi Luar Negeri, yang telah mendapat penetapan penyetaraan dari Panitia Penilaian Ijazah Luar Negeri kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pendidikan.