Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Produsen Serat Kain RI Target Tembus Pasar Turki hingga Pakistan

Produsen Serat Kain RI Target Tembus Pasar Turki hingga Pakistan

Merdeka.com - Produsen serat kain viscose rayon nasional, Asia Pasific Rayon (APR) mengincar pasar ekspor ke empat negara di kawasan Asia. Hal ini seiring dengan potensi pertumbuhan kebutuhan serat kain tersebut di pasar global.

Direktur APR, Basrie Kamba mengatakan, saat ini APR telah mengoperasi pabriknya yang berlokasi di Riau dengan nilai Rp 10,9 triliun. Fasilitas produksi tersebut mampu menghasilkan viscose rayon hingga 240 ribu ton per tahun.

"Kami produsen viscose rayon yang terintegrasi satu-satunya di Asia Tenggara. Lokasinya ada di Riau. Kapasitas 240 ribu ton per tahun," ujar dia di kawasan Kemayoran, Jakarta, Jumat (29/3).

Dari jumlah kapasitas produksi tersebut, lebih dari 50 persennya ditujukan untuk pasar ekspor. Meski saat ini kebutuhan global akan viscose rayon masih terhitung kecil, namun ke depannya diperkirakan akan terus meningkat.

"Lebih dari 50 persen kita tujukan untuk ekspor. Dan sisanya tentu saja untuk domestik karena kita kan masih bergantung pada bahan baku dari luar. Kebutuhan global (saat ini) 5,6 juta ton, itu pun hanya 3 persen dari kebutuhan tekstil dunia. Tapi nanti di 2020 kebutuhannya itu akan menjadi 8 juta ton, itu pun masih 7 persen. Di indonesia, saya tidak ada angka pasti tetapi impor viscose di 2017 itu sebesar USD 149 juta‎," jelas dia.

Untuk tahap awal, APR mengincar empat negara untuk menjadikan pasar ekspor produknya, yaitu Turki, Pakistan, Bangladesh dan Vietnam.

"Untuk ekspor, pasar kami sementara Turki, Pakistan, Bangladesh dan Vietnam. Memang viscose ini kebanyakan memang untuk pakaian muslim karena dia bahannya jatuh, ringan. Ini juga dipakai untuk brand-brand besar seperti H&M dan lain-lain," tandas dia.

Reporter: Septian Deny

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Realisasi Investasi di Tarakan Sentuh Rp 8,4 Triliun
Realisasi Investasi di Tarakan Sentuh Rp 8,4 Triliun

Hingga triwulan kedua di 2024, realisasi investasi di Kota Tarakan telah tembus diangka Rp 8,4 triliun

Baca Selengkapnya
Indonesia Bakal Punya Pabrik Pipa Baja Seamless Pertama di Asia Tenggara, Ini Keunggulannya
Indonesia Bakal Punya Pabrik Pipa Baja Seamless Pertama di Asia Tenggara, Ini Keunggulannya

Pabrik ini dapat memangkas kebutuhan impor dan menekan harga di pasar domestik.

Baca Selengkapnya
Menteri Investasi Resmikan Pabrik Pipa Terbesar Pertama di Indonesia, Terapkan Teknologi Sangat Canggih
Menteri Investasi Resmikan Pabrik Pipa Terbesar Pertama di Indonesia, Terapkan Teknologi Sangat Canggih

Rosan menyebut nilai investasi Wavin di KIT Batang mencapai Rp825 miliar. Adapun, serapan terhadap tenaga kerja mencapai 170 tenaga kerja.

Baca Selengkapnya
Diekspor ke Malaysia hingga Arab Saudi, Penjualan Kain Tenun Desa Wedani di Gresik Tembus Rp450 Juta di 2023
Diekspor ke Malaysia hingga Arab Saudi, Penjualan Kain Tenun Desa Wedani di Gresik Tembus Rp450 Juta di 2023

Saat ini Desa Devisa Tenun Gresik memiliki kapasitas produksi mencapai 146.400 lembar sarung per bulan.

Baca Selengkapnya
Resmikan Pabrik Baru Frisian Flag, Pemerintah Harap Impor Susu Turun
Resmikan Pabrik Baru Frisian Flag, Pemerintah Harap Impor Susu Turun

Pabrik ini akan menjadi fasilitas produksi Frisian Flag terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya
Pabrik Pipa Seamless Pertama di ASEAN Beroperasi di Indonesia, Bisa Hemat Impor Pipa Baja Rp15 Triliun per Tahun
Pabrik Pipa Seamless Pertama di ASEAN Beroperasi di Indonesia, Bisa Hemat Impor Pipa Baja Rp15 Triliun per Tahun

Hendrik mengharapkan dengan beroperasinya pabrik seamless tersebut akan menghemat devisa negara sebesar Rp15 triliun.

Baca Selengkapnya
PT Rainbow Tubulars Manufacture Bangun Pabrik Kedua, Beroperasi Kuartal III-2025
PT Rainbow Tubulars Manufacture Bangun Pabrik Kedua, Beroperasi Kuartal III-2025

PT Rainbow Tubulars Manufacture (RTM) merupakan salah satu industri pendukung industri migas tanah air dan satu-satunya yang memproduksi pipa seamless.

Baca Selengkapnya
Dukung Program Prabowo, Frisian Flag Indonesia Bangun Pabrik Susu Terbesar di Dunia
Dukung Program Prabowo, Frisian Flag Indonesia Bangun Pabrik Susu Terbesar di Dunia

Pabrik ini merupakan perwujudan dari komitmen perusahaan untuk menghadirkan produk susu berkualitas tinggi

Baca Selengkapnya
FOTO: Sharp Indonesia Resmikan Pabrik AC Senilai Rp582 Miliar di Karawang, Begini Penampakannya
FOTO: Sharp Indonesia Resmikan Pabrik AC Senilai Rp582 Miliar di Karawang, Begini Penampakannya

Pabrik AC Sharp yang berdiri di lahan seluas 3,5 hektare ini mengusung konsep ramah lingkungan dengan nilai investasi sebesar Rp582 miliar.

Baca Selengkapnya
Segera Beroperasi Penuh, Pabrik INKA Banyuwangi Bakal Banyak Serap Tenaga Kerja Lokal
Segera Beroperasi Penuh, Pabrik INKA Banyuwangi Bakal Banyak Serap Tenaga Kerja Lokal

Dengan beroperasi secara penuh, pabrik kereta terbesar se-Asia Tenggara tersebut membutuhkan banyak tenaga kerja yang diprioritaskan bagi putra-putri Banyuwangi

Baca Selengkapnya
Investasi Rp2,5 Triliun, Indonesia Kini Punya Pabrik Pipa Seamless Pertama dan Terbesar di ASEAN
Investasi Rp2,5 Triliun, Indonesia Kini Punya Pabrik Pipa Seamless Pertama dan Terbesar di ASEAN

Indonesia Seamless Tube adalah sebuah pabrikan pipa konsorsium (KSO) antara PT Artas Energi Petrogas dan Inerco Global International.

Baca Selengkapnya
Pupuk Kaltim Gelontorkan Rp15,04 Triliun untuk Bangun Pabrik di Papua
Pupuk Kaltim Gelontorkan Rp15,04 Triliun untuk Bangun Pabrik di Papua

PT Pupuk Kalimantan Timur akan melakukan pembangunan pabrik pupuk di Fakfak, Papua Barat yang akan ditargetkan beroperasi pada 2027 mendatang.

Baca Selengkapnya