Said Abdullah Doakan Sri Mulyani Kembali Jabat Menkeu
Said Abdullah, yang sudah 9 tahun terakhir menjadi mitra Kemenkeu berharap Sri Mulyani tetap dipertahankan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Sejak 27 Juli 2016, Menteri Keuangan selalu dijabat oleh Sri Mulyani. Meski Presiden Joko Widodo kerap melakukan reshuffle, namun Sri Mulyani yang merupakan mantan Direktur Bank Dunia tetap aman sebagai Menkeu.
Ketua Badan Anggaran DPR RI, MH Said Abdullah, yang sudah 9 tahun terakhir menjadi mitra Kemenkeu berharap Sri Mulyani tetap dipertahankan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
"Insya Allah, semoga kita semua meridhoi, Tuhan mengizinkan agar beliau di 2024-2029 tetap di dalam pemerintahan. Amin," kata Said Abdullah.
Said mengaku selama bekerja sama dengan Sri Mulyani, dirinya dan jajaran Badan Anggaran DPR yang lain cukup nyaman.
"Dalam lubuk hati yang paling dalam, sungguh saya ingin menyampaikan, kami sudah 9 tahun bekerja sama. Bagi kami, Ibu Menteri Keuangan itu jujur kami sampaikan adalah guru kami, sahabat kami, mitra kerja kami," ucap Said.
Sri Mulyani pun mengucapkan terima kasih atas sanjungan yang diutarakan Said Abdullah. Tapi ia tidak mau mengamini harapan Said yang ingin dirinya kembali menjadi Menkeu.
Pada Kamis (19/9/2024) kemarin, Banggar DPR RI bersama Kemenkeu melaksanakan Rapat Paripurna untuk menyampaikan hasil pembahasan RUU APBN 2025. Di mana RUU tersebut sudah disahkan menjadi UU.