Ingin Buktikan Air Sungai Aman Diminum, Pejabat India Malah Dilarikan ke Rumah Sakit
Seorang pejabat di India dilarikan ke rumah sakit setelah meminum air sungai untuk membuktikan air tersebut layak minum.
Seorang pejabat di India dilarikan ke rumah sakit setelah meminum air sungai untuk membuktikan air tersebut layak minum.
Kepala Menteri Negara Bagian Punjabi, Bhagwant Mann meminum air dari sungai suci Kali Bein. Dikutip dari IFL Science, dia mengambil segelas air dari Kali Bein dan segera meminumnya diiringi sorakan gembira oleh orang di sekitarnya.
-
Kapan Sai dilakukan? Sa’i merupakan salah satu rukun dalam rangkaian ibadah haji.
-
Siapa Pak Sadimin? Di Desa Gempol hiduplah seorang saksi sejarah yang diperkirakan sudah berusia 105 tahun bernama Pak Sadimin.
-
Siapa Serda Adhini? Serda Adhini telah menunjukkan keberaniannya dalam menghadapi berbagai tantangan yang dihadapinya. Ia telah menjalani pendidikan khusus pramugari RI 1 di Garuda Indonesia Training Center selama 3 bulan Prestasinya di dunia pertahanan dan keamanan negara telah mendapat banyak pujian dari netizen.
-
Apa yang menjadi ciri khas dari Sakarin? Sakarin, dalam bentuk bubuk kristal putih, memiliki tingkat kemanisan yang mencapai 300-400 kali lipat gula pasir. Meski tidak mengandung kalori dan aman untuk penderita diabetes, rasa akhir yang pahit membuatnya perlu dicampur dengan pemanis lain.
-
Kenapa Tahu Siksa dinamai begitu? Iman mengatakan, nama tahu siksa sebenarnya berasal dari proses membuatnya sebelum disajikan.Tahu kuning awalnya dipanggang di atas wajan atau nampan besi yang diberi minyak goreng sedikit. Katanya, memanggang tahu dengan cara tersebut mirip seperti penyiksaan.
-
Kenapa Saninten sulit berkembang biak? Pohon saninten berbuah dua tahun sekali. Karena berbuahnya lama, maka tumbuhan ini sulit berkembang biak.
Dua hari setelah ia meminum air tersebut, dia dibawa ke rumah sakit menggunakan transportasi udara setelah mengeluh sakit perut.
Menurut media setempat, Mann dilarikan ke rumah sakit akibat meminum air Sungai Bein yang tercemar limbah comberan 73 desa dari tiga distrik yang berbeda.
Setelah keluar dari rumah sakit, Mann langsung kembali bekerja. Pihak kantor Mann membantah politikus itu dilarikan ke rumah sakit akibat dari meminum air Sungai Bein.
Sungai Bein adalah sungai suci yang berada di anak sungai Sultanpur Lodhi yang terletak di distrik Kapurthala, negara bagian Punjabi.
Mann berdalih dia masuk rumah sakit hanya untuk mengecek kesehatan dan tidak mengalami infeksi apapun.
Mann diketahui meminum air Sungai Bein melalui sebuah video yang viral di Twitter. Dalam video tersebut dia terlihat sedang mengitari sungai bersama beberapa pemuka agama yang berada di belakangnya.
Reporter Magang: Qaulan Maruf Indra
(mdk/pan)