Peneliti Temukan “Potret” Keluarga Manusia Neanderthal Berusia 54.000 Tahun
Sebuah pemukiman kuno di dalam Gua Chagyrskaya berusia 54.000 tahun yang terletak di pinggir sungai tepat di bawah kaki Pegunungan Altai, Siberia adalah tempat tinggal bagi 20 manusia Neanderthal.
Sebuah pemukiman kuno di dalam Gua Chagyrskaya berusia 54.000 tahun yang terletak di pinggir sungai tepat di bawah kaki Pegunungan Altai, Siberia adalah tempat tinggal bagi 20 manusia Neanderthal.
Pemukiman kuno itu diyakini tim peneliti sebagai rumah bagi sebuah keluarga yang terdiri dari seorang ayah, gadis remaja, seorang anak lelaki muda, dan diperkirakan seorang bibi atau nenek. Bagi tim peneliti, pemukiman ini adalah temuan anggota keluarga tertua dari manusia Neanderthal.
-
Dimana para ilmuwan mengambil inti es yang berisi virus purba? Pada 2015 tim peneliti internasional menjelajah ke Gletser Guliya yang terpencil di Dataran Tinggi Tibet di Himalaya untuk mengumpulkan inti es sepanjang ratusan meter.
-
Bagaimana manusia purba berburu mangsa? Berlari lebih cepat dari kejaran mangsa merupakan metode berburu yang efisien bagi manusia purba dan metode ini juga masih digunakan hingga saat ini, menurut laporan etnografi.
-
Mengapa virus purba penting dalam evolusi manusia? Penemuan ini menunjukkan virus mungkin memainkan peran lebih besar dalam evolusi kita daripada yang kita sadari, menyumbangkan gen yang mungkin memberi sel-sel seperti nenek moyang simbiosis eukariota Amoebidium keunggulan dalam kelangsungan hidup.
-
Kenapa ilmuwan meneliti virus purba di Himalaya? Penelitian itu memberi gambaran singkat tentang bagaimana virus beradaptasi dengan perubahan iklim selama ribuan tahun.
-
Bagaimana kerangka manusia purba itu ditemukan? Penemuan ini menyebabkan dua penggalian resmi, satu pada 1912 dan satu lagi pada 1924, yang mengungkap ribuan artefak.
-
Bagaimana cara virus menginfeksi sel inang? Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus. Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.
“Fakta bahwa mereka hidup pada waktu yang sama sangat menarik. Ini berarti bahwa mereka kemungkinan besar berasal dari komunitas sosial yang sama. Jadi, untuk pertama kalinya, kita dapat menggunakan genetika untuk mempelajari organisasi sosial komunitas Neanderthal,” jelas rekan penulis studi Laurits Skov, peneliti di Institut Max Planck Jerman, dikutip dari CNN, Kamis (20/10).
Di pemukiman itu, tim peneliti juga menemukan 17 tulang belulang dan gigi-gigi yang diyakini milik tujuh pria manusia Neanderthal, enam perempuan Neanderthal, delapan Neanderthal dewasa, dan lima anak-anak Neanderthal.
Alat-alat yang terbuat dari batu yang diyakini untuk memburu kuda, banteng, kambing, dan binatang lain juga ditemukan di gua itu.
Berdasarkan hasil penelitian mitokondria pada DNA tulang belulang Gua Chagyrskaya, tim peneliti menemukan kalau komunitas manusia Neanderthal itu tinggal dan meninggal di waktu yang sama. Bahkan dua manusia Neanderthal itu ditemukan memiliki nenek moyang yang sama, sekitar 450 tahun ke belakang.
Tim peneliti juga menemukan kalau komunitas manusia Neanderthal itu memiliki keragaman genetik yang rendah, bahkan lebih rendah dari spesies yang rawan punah, seperti gorila pegunungan yang tersisa sekitar 1.000.
Sekitar 100 kilometer dari gua itu, terdapat Gua Okladnikov yang juga ditinggali manusia Neanderthal. Gua itu sendiri menjadi tempat terpenting untuk mempelajari evolusi manusia.
Meski hanya berjarak 100 kilometer dari komunitas manusia Neanderthal Gua Okladnikov, namun komunitas manusia Neanderthal Gua Chagyrskaya tidak menggambarkan secara luas kehidupan sosial seluruh manusia Neanderthal.
Penelitian lebih lanjut akan dilakukan tim peneliti, terutama penelitian pengurutan genetik manusia Neanderthal.
Reporter Magang: Theofilus Jose Setiawan
Baca juga:
2.000 Tahun Dianggap Punah, Ternyata "Tanaman Ajaib" Berkhasiat Ini Masih Hidup
Arkeolog Turki Temukan Medali Medusa Berusia 1.800 Tahun
Empat Perempuan Inggris Ditugaskan Hitung Penguin di Antartika
Ilmuwan Temukan Samudera Keenam di Bumi, Ini Lokasinya
Gua Pemakaman Zaman Firaun Ramses II Ditemukan di Israel