Trik Bikin Tahu Tetap Krispi dan Lebih Berongga Tanpa Tepung Terigu dan Maizena
Bahan ini memungkinkan tahu yang berongga dan renyah tanpa memerlukan tepung terigu maupun maizena. Ayo cari tahu rahasianya.
Bahan ini memungkinkan tahu yang berongga dan renyah tanpa memerlukan tepung terigu maupun maizena. Ayo cari tahu rahasianya.
Trik Bikin Tahu Tetap Krispi dan Lebih Berongga Tanpa Tepung Terigu dan Maizena
Selain harganya yang lebih terjangkau, cara pembuatan tahu goreng ini lebih sederhana dibandingkan dengan variasi tahu lainnya.
Yang menarik, untuk mendapatkan tekstur tahu goreng yang renyah dan berongga, tidak perlu menggunakan tepung terigu atau maizena.
Apabila tidak menggunakan tepung terigu atau maizena, maka tepung apa yang digunakan untuk menciptakan kerenyahan tersebut?
Melansir dari video pada kanal YouTube mbok midut pada hari Selasa (12/03/2024), berikut adalah langkah-langkah rahaisanya.
-
Bagaimana cara agar tahu goreng tetap kopong? Goreng tahu di atas api sedang agar bisa mengembang dan kopong. Jangan terlalu sering membolak-balik tahu saat menggoreng.
-
Apa bahan rahasia membuat bakwan sayur krispi tanpa tepung terigu? Ternyata, pemilik saluran Bunda Ary Fr memilih untuk memanfaatkan bubuk agar-agar dan jeli sebagai alternatif untuk tepung terigu.Ambillah satu bungkus bubuk agar-agar dan jeli tanpa rasa dari merek apapun, dan masukkan ke dalam wadah. Setelah itu, campur hingga terbentuk adonan yang merata.
-
Bagaimana cara membuat kentang goreng renyah dan gurih tanpa membuatnya terlalu kering? Menggoreng kentang memang hal yang mudah. Namun menghasilkan kentang goreng yang renyah dan gurih namun tak terlalu kering juga memiliki tekniknya tersendiri.
-
Apa yang membuat bawang goreng bisa tahan lama dan tetap krispi? Jika digoreng dengan metode yang benar,bawang goreng akan sangat renyah dan memancarkan aroma serta cita rasa yang menggoda.Namun, tidak jarang orang gagal membuat bawang goreng, menyebabkan bawang tersebut berwarna hitam, lembek, bahkan pahit. Oleh karena itu, beberapa orang memilih merendam bawang goreng dalam air panas agar dapat lebih kriuk.Meskipun begitu, adametode lain yang untuk menjaga kriuknya bawang goreng hingga berbulan-bulan.
-
Bagaimana cara membuat kuah tongseng sapi tanpa santan agar gurih? Meski kerap dimasak dengan kuah santan, sajian tongseng juga bisa dibuat tanpa menggunakan santan. Tentu, ini bisa menjadi pilihan bagi Anda yang menghindari bahan santan atau mengurangi asupan lemak. Jika tertarik, terdapat beberapa resep tongseng sapi tanpa santan yang bisa Anda coba. Dengan beberapa resep ini, Anda masih bisa berkreasi dengan menambahkan sayuran atau bahan campuran lain sesuai selera.
-
Bagaimana cara membuat tempe goreng tetap gurih dan tidak menyerap banyak minyak? Berikut adalah beberapa langkah yang dapat Anda coba: 1. Pilih Tempe yang Masih BaruPertama-tama, pastikan tempe yang akan digunakan masih baru. Tempe yang segar memiliki serabut putih bersih dan aroma yang khas. Selain rasanya yang lebih enak, tempe yang baru juga lebih kaya nutrisi.2. Siapkan BumbuSiapkan bumbu yang akan digunakan dan tambahkan sedikit air. Pastikan untuk mencicipi bumbu terlebih dahulu untuk mengecek rasanya sudah pas atau belum.3. Iris dan Rendam TempeIris tempe sesuai selera setelah bumbu siap. Jangan lupa untuk mengiris bagian tengah tempe agar bumbu dapat meresap dengan baik. Aduk tempe bersama bumbu dan diamkan selama 10 hingga 15 menit agar bumbu benar-benar meresap. Proses Menggoreng Tempe 4. Panaskan MinyakPanaskan minyak dalam wajan dengan api sedang. Pastikan minyak yang digunakan masih baru dan wajan dalam keadaan bersih atau baru dicuci.5. Goreng TempeMasukkan tempe yang telah dibumbui ke dalam minyak panas. Goreng tempe hingga bagian bawahnya matang, kemudian balik tempe. Hindari membalik tempe sebelum bagian bawahnya matang karena ini akan membuat tempe semakin menyerap minyak.6. Tiriskan TempeSetelah tempe matang, angkat dan tiriskan hingga sisa minyaknya benar-benar berkurang.
Aduk Semua Bahan dan Bumbu
Bahan yang dibutuhkan bisa sangat minim
Daftar bahan yang dibutuhkan mencakup:
• 150 gram tepung beras.
• Setengah sendok teh garam.
• Satu sendok teh lada bubuk.
• Satu sendok teh kaldu bubuk.
• 300 mililiter air.
• Setengah sendok teh baking powder.
Aduk semua bahan dalam wadah besar sembari menuangkan air. Jika sudah agak kental, tambahkan baking powder lalu aduk lagi adonannya sampai merata.
Iris Tahu Beberapa Bagian
Gunakan tahu putih
Disarankan untuk menggunakan tahu putih karena teksturnya yang lebih renyah ketika digoreng. Potong tahu menjadi bagian-bagian kecil sesuai selera.
Pastikan irisan tahu dilakukan dengan hati-hati karena tahu putih mudah patah. Tambahkan potongan tahu ke dalam adonan secara perlahan-lahan setelah diiris.
Masukkan Tahu ke Penggorengan
Agar renyah, gunakan minyak yang banyak
Panaskan minyak dalam jumlah yang mencukupi untuk menciptakan tekstur tahu yang lebih renyah dan awet.
Setelah itu, cemplungkan tahu yang telah dicelupkan di dalam adonan ke penggorengan satu per satu.
Pastikan untuk mengaduk tahu dengan spatula atau alat lainnya agar matang secara merata. Saat proses ini berlangsung,
Tahu Renyah dan Berongga Siap Disantap
Tunggu sampai tahu berwarna kuning kecoklatan
Apabila tahu telah mengubah warnanya menjadi kuning kecoklatan serta kulitnya menjadi lebih renyah secara merata, segera matikan api kompor dan tiriskan tahu.
Letakkan tahu tersebut di atas piring yang telah dilapisi dengan tisu penyerap minyak. Dengan begitu, tahu goreng yang garing dan berongga siap untuk dinikmati bersama cabai rawit.
Tepung Maizena Bisa Diganti dengan Apa?
Anda dapat memanfaatkan tepung beras sebagai alternatif untuk menggantikan maizena dalam proses pengentalan makanan. Takarannya berbeda dengan maizena, di mana tiga sendok makan tepung beras diperlukan untuk menggantikan satu sendok makan maizena dalam resep.
Apa Tepung Perenyah untuk gorengan?
Tepung terigu serbaguna sering digunakan dalam pembuatan gorengan, membentuk lapisan luar garing dan berwarna keemasan pada makanan yang sedang digoreng.
Bisakah Tepung Terigu Pengganti Tepung Maizena?
Untuk menggantikan maizena dengan tepung terigu, aduk dengan jumlah dua kali lipat dan tambahkan air dingin.
Cara ini akan menghasilkan hasil yang serupa dengan penggunaan maizena.
Apakah Tepung Maizena dan Tepung Kanji Itu Sama?
Tepung maizena dan kanji memiliki bahan dasar yang berbeda. Tepung maizena, atau tepung jagung, dihasilkan dari jagung, sedangkan tepung kanji, atau tepung tapioka, berasal dari singkong.
Apa Manfaat Tepung Maizena pada Gorengan?
Campuran adonan tepung tidak hanya terdiri dari terigu, tetapi juga mencampurkan tepung tanpa gluten atau tepung pati seperti maizena.
Langkah ini dilakukan untuk mengurangi jumlah gluten secara keseluruhan dalam adonan, sehingga hasil gorengan tetap renyah namun tidak terlalu berminyak.