Fakta Menarik Museum Nasional yang Terbakar, Ada Patung Gajah Hadiah dari Raja Thailand
Museum Nasional Indonesia di Jalan Medan Merdeka Barat 12, Gambir, Jakarta Pusat, dilaporkan mengalami kebakaran pada Sabtu (16/9), pukul 19:56 WIB.
Sabtu (16/9) Museum Nasional baru saja terbakar.
Fakta Menarik Museum Nasional yang Terbakar, Koleksi Kapak Sumatera Era Mesolitikum sampai Koin VOC
Museum Nasional Indonesia di Jalan Medan Merdeka Barat 12, Gambir, Jakarta Pusat, dilaporkan mengalami kebakaran pada Sabtu (16/9), pukul 19:56 WIB.
Api tampak membumbung, yang diawali ledakan dari bedeng untuk keperluan proyek renovasi bangunan.
Foto: Helmi Fithriansyah Liputan6
-
Apa yang terbakar di Museum Nasional? Dinas Pananggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Disgulkarmat) DKI Jakarta mengungkapkan, patung untuk pameran hangus terbakar akibat insiden kebakaran di Museum Nasional Indonesia pada Sabtu (16/9) malam.
-
Di bagian mana dari Museum Nasional kebakaran terjadi? Api membakar bagian gedung A yang lokasi berada di bagian belakang.
-
Kapan kebakaran Museum Nasional terjadi? Dinas Pananggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Disgulkarmat) DKI Jakarta mengungkapkan, patung untuk pameran hangus terbakar akibat insiden kebakaran di Museum Nasional Indonesia pada Sabtu (16/9) malam.
-
Kapan Museum Nasional Brasil terbakar? Kebakaran yang melanda Museum Nasional Brasil di Rio De Janeiro pada tahun 2018 disebabkan oleh pemotongan dana operasional yang signifikan dan pengabaian terhadap risiko kebakaran selama bertahun-tahun.
-
Apa yang ditampilkan di Museum Muhammadiyah? Museum tersebut berisi tentang perjuangan Muhammadiyah sejak lahir sampai hari ini.
-
Apa saja koleksi yang disimpan di Museum Bahari? Museum juga menampilkan koleksi kartografi, maket pulau Onrust, tokoh maritim nusantara serta perjalanan kapal KPM Batavia – Amsterdam yang melegenda.
Mengutip ANTARA, disampaikan Kasudin Gulkarmat Jakarta, Asril Rizal, kebakaran di Museum Nasional diduga akibat korsleting listrik dari bangunan bedeng proyek yang sedang mengerjakan renovasi sehingga memicu munculnya api.
Dari informasi yang disampaikan pihak museum, bangunan yang terbakar berpusat di gedung A yang berisi benda-benda bersejarah termasuk arca.
Gedung yang terbakar dibangun 1862
Seperti yang dikutip dari rilis Iaman Museum Nasional, bangunan yang terbakar adalah gedung A, dengan koleksi benda-benda bersejarah.
Bangunan tersebut merupakan yang tertua dari museum ini karena dibangun pada 1862 sampai 1868. Total ruang yang terbakar yakni seukuran 20x20 meter.
Walaupun menyimpan koleksi sebagian besar arca berbahan batu, namun upaya pemantauan terus dilakukan karena api akan membuat struktur maupun kondisinya berubah.
Koleksi benda dari zaman batu.
Museum Nasional Indonesia diketahui menyimpan benda-benda mulai era prasejarah, klasik Indonesia sampai pasca kolonial.
Foto: YouTube Museum Nasional
Beberapa benda yang dipamerkan era pra pesejarah di antaranya perhiasan, tengkorak kepala, fosil hewan purba sampai perkakas seperti kapak batu era mesolitikum yang banyak digunakan oleh orang Sumatera.
Kemudian, ada juga koleksi lukisan manusia purba di bidang-bidang batu peninggalan masa megalitikum (zaman batu besar). Termasuk bejana upacara adat dari warga nelayan untuk menangkap ikan.
Menyimpan benda-benda budaya Nusantara
Kemudian di sana juga tersimpan benda-benda arkeologi dari berbagai belahan nusantara mulai dari patung arca Marjusri Sikhadara, patung Budha Amitabha, Durga dan Mukhalingga.
Lalu ada pula koleksi keramik, tas tradisional Papua, Ulos Randum Idup Toba, sampai rumah-rumah adat.
Di Museum Nasional juga terdapat peralatan peninggalan bangsa kolonial seperti alat perang, alat cetak uang dan koin di masa VOC tahun 1700-an.
- Kebakaran Museum Nasional Melahap Banyak Patung untuk Pameran, Kerugian Belum Dapat Ditaksir
- Museum Nasional Terbakar, Ketua AMI Dorong DPR dan Pemerintah Bahas RUU Permuseuman
- FOTO: Kondisi Museum Nasional Dilalap Kebakaran Hebat, 4 Ruangan Roboh
- 5 Fakta Menarik Museum dan Galeri Seni SBY-Ani, Bangunan Indah di Tepi Pantai dan Gunung
Dibangun empat lantai.
Adapun bangunan Museum Nasional sendiri dibangun dengan empat lantai.
Foto: YouTube Museum Nasional
Lantai pertama berisikan berbagai benda koleksi dan replika seputar manusia dan lingkungan seperti fosil Stegoddon, Fosil Moluska dan fosil manusia purba.
Untuk di lantai dua, koleksinya meliputi ilmu pengetahuan dan teknologi seperti timbangan Banjar, sepeda sampai miniatur kapal pinisi.
Untuk di lantai tiga, didominasi benda-benda bersejarah serta pola pemukiman masyarakat Indonesia seperti gerabah, terracotta, hiasan kepala raja dan ratu, dan lainnya. Terakhir, lantai 4 menyimpan berbagai jenis keramik.
Pernah dihadiahi patung gajah oleh Raja Thailand
Sisi menarik lainnya dari Museum Nasional Indonesia yang terbakar ialah terdapat sebuah patung gajah besar yang merupakan hadiah dari Raja Thailand.
Dulunya, museum ini pernah mendapat kunjungan dari Raja Chulalongkorn. Ia merasa terkesan dengan koleksi museum, sehingga menghadiahkan patung gajah berbahan perunggu di halaman depan.
Ini yang kemudian membuat masyarakat lebih mengenal Museum Nasional sebagai Museum Gajah.
Pasca kebarakan
Menurut informasi, setelah pemadaman akses wisata di Museum Nasional akan ditutup sementara waktu. Pihak terkait akan melakukan langkah prioritas, salah satunya melindungi artefak dan benda-benda bersejarah di dekat lokasi kebakaran.
Foto: Instagram Nadiem Makarim.
Pihak internal juga langsung melakukan investigasi terkait penyebab pasti kebakaran, dan menganalisis dampaknya.
Beruntung dari kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa, maupun luka-luka.
Terakhir, Menteri Pendidikan, Nadiem Makarim juga sudah meninjau langsung lokasi kebakaran dan menyatakan siap memantau lebih lanjut agar museum bisa kembali difungsikan.
"Saya akan memantau perkembangan kasus ini dengan saksama agar @museumnasionalindonesia dapat menjadi jauh lebih baik dan kembali menjadi rumah belajar bagi kita semua," katanya