Rawamangun Geger! Ada Tulang Belulang Manusia di Bangunan Kosong, Begini Kronologinya
Betapa terkejutnya mereka saat masuk ke dalam bangunan. Ternyata, ada kerangka manusia terdiri dari tengkorak kepala, tulang tangan, kaki dan badan.
Warga digegerkan dengan temuan kerangka manusia di dalam bangunan kosong yang terletak di Jalan Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur pada Minggu 13 Oktober 2024 siang.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indardi menjelaskan kronologi secara singkat. Dua orang pekerja HS dan GA rencananya akan mengecek jalur kabel yang berada di dalam bangunan tersebut.
- Geger Temuan Tulang Belulang Manusia di Pinggir Tol Tangsel, Terkait Kasus Apa?
- Buka Rembuk Gerakan Indonesia Tertib, Menko Polhukam Bicara Urat Nadi Pembangunan Bangsa
- Geger Penemuan Kerangka Manusia di Lahan Kosong di Manggala Makassar, Begini Penampakannya
- Kisah Gereja Tua Kaliceret, Bangunan Kayu Tanpa Paku yang Telah Berusia Ratusan Tahun
Betapa terkejutnya mereka saat masuk ke dalam bangunan. Ternyata, ada kerangka manusia terdiri dari tengkorak kepala, tulang tangan, kaki dan badan.
"Tulang-tulang tangan, kaki dan badan terletak di tangga dan bawah tangga," kata Ade Ary dalam keterangan tertulis, Senin (14/10).
Ade Ary mengatakan, HS dan GA kemudian melaporkan temuan itu ke warga lingkungan setempat dan diteruskan ke kepolisian.
Hasil penyelidikan sementara diduga korban yang belum diketahui identitas telah meninggal lebih dari tiga bulan. Kini, Polsek Pulogadung sedang melakukan penyelidikan.
Sementara itu, tulang-belulang dan kerangka itupun telah dibawa ke Rumah Sakit Polri guna dilakukan visum.
"Penyebab korban kematian masih dalam penyelidikan," tandas dia.