Heboh Momen Evakuasi Ular Piton di Permukiman Warga, Aksi Emak-Emak Ini Bikin Geleng Kepala
Bukan karena ularnya yang berukuran raksasa, namun aksi emak-emak di sekitar lokasi yang mencuri perhatian.
Bukan karena ularnya yang berukuran raksasa, namun aksi emak-emak di sekitar lokasi yang mencuri perhatian.
Heboh Momen Evakuasi Ular Piton di Permukiman Warga, Aksi Emak-Emak Ini Bikin Geleng Kepala
Akun TikTok arifdamkar membagikan pengalaman uniknya saat melakukan evakuasi ular piton di permukiman warga.
Bukan karena ularnya yang berukuran raksasa, namun aksi emak-emak di sekitar lokasi yang mencuri perhatian.
Video yang belum lama diunggah ini pun viral dan sukses mencuri perhatian warganet. Berikut ulasan selengkapnya.
- Bikin Merinding, Ular Piton Ukuran Jumbo Mau Makan Kambing Sudah Dililit
- Hakim Keheranan Lihat Dukun Aki, Minta Keringanan Hukuman tapi Senyum & Tertawa: Kayak Enggak Berdosa Gitu Loh
- Momen Pangkostrad Letjen Maruli Potong Kue Saat Rayakan Ultah Pensiunan Jenderal Darah Kopassus
- Momen Perpisahan Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum, Botram Bareng Warga di Pedesaan Sukabumi
Semula pemilik akun TikTok arifdamkar menunjukkan bagaimana dirinya dan rekan-rekannya sesama petugas pemadam kebakaran menangkap ular piton berukuran cukup besar. Keganjilan mulai terlihat setelah ular tersebut berhasil dievakuasi.
Setelah ular berhasil dimasukkan ke dalam karung, seorang emak-emak tiba-tiba membawa timbangan kue ke lokasi. Seolah sangat ingin tahu berat ular tersebut, emak-emak berbaju kuning itu langsung meletakkan karung di atas timbangan.
Jarum timbangan menunjukkan ular tersebut memiliki berat kurang lebih 5 kg. Ekspresi puas langsung terpancar di wajah emak-emak berbaju kuning setelah mengetahui berat badan ular yang ditangkap.
Selain membawakan timbangan, emak-emak yang tinggal di sekitar lokasi evakuasi ular juga menyuguhkan es teh kepada petugas damkar.
Es yang diletakkan dalam plastik tersebut dihidangkan bersama beberapa gorengan di piring. Aksi emak-emak ini seketika mengundang perhatian netizen.