100 Gram Sabu Diselundupkan dengan Cara Dilempar dari Luar Lapas Semarang
Kepala Lapas Kedungpane Semarang Supriyanto mengatakan bungkusan berisi sabu-sabu itu ditemukan petugas di sekitar area antara blok hunian lapas dengan tembok terluar bagian belakang, saat melaksanakan kontrol keliling.
Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kedungpane Semarang, Jawa Tengah menemukan narkotika jenis sabu-sabu seberat 100 gram yang diduga gagal diselundupkan dengan cara dilempar dari luar tembok lapas tersebut.
Kepala Lapas Kedungpane Semarang Supriyanto mengatakan bungkusan berisi sabu-sabu itu ditemukan petugas di sekitar area antara blok hunian lapas dengan tembok terluar bagian belakang, saat melaksanakan kontrol keliling.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
-
Kapan wabah kelaparan terjadi di Semarang? Pada tahun 1901, muncul wabah kelaparan di Semarang dan Demak.
-
Mengapa Pemprov Jateng mendorong kolaborasi dalam pemberantasan narkoba? Pemerintah Provinsi (Pemprov)Jawa Tengah mendorong kepada semua pihak, untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam memberantas narkoba di wilayahnya. Sebab, kasus kejahatan narkoba di Jawa Tengah butuh perhatian khusus.
-
Apa yang terjadi di perlintasan Madukoro, Semarang? Peristiwa itu mengakibatkan ledakan hebat disusul kobaran api.
-
Apa yang ditemukan di "Gerbang Neraka"? Ditemukan banyak sekali kerangka manusia di tempat ini, termasuk beberapa tanpa kepala.
-
Bagaimana cara Pemprov Jateng meningkatkan upaya pencegahan narkoba? Upaya pencegahan penggunaan narkoba akan lebih diutamakan. Beberapa kegiatan yang dilakukan dalam rangka pencegahan adalah menggencarkan sosialisasi, dan menyelenggarakan deklarasi anti narkoba.
"Petugas mencurigai bungkusan hitam di sekitar semak-semak di area antara tembok terluar dengan tembok blok hunian," kata Supriyanto dalam siaran pers, di Semarang, Selasa (5/10).
Menurut dia, bungkusan berisi sabu-sabu tersebut dilempar dari luar tembok, namun gagal mencapai area blok hunian.
"Tidak sampai ke blok hunian, karena jaraknya terlalu jauh," katanya lagi.
Saat dibuka, ujar dia, bungkusan tersebut diketahui berisi sabu-sabu. Temuan itu, kata dia, selanjutnya dilaporkan ke Polsek Ngaliyan untuk penyelidikan lebih lanjut.
Dia menuturkan upaya penyelundupan tersebut merupakan yang kesekian kalinya dalam sepekan terakhir.
Upaya untuk mencegah hal serupa, kata dia, terus dilakukan, seperti dengan membangun tembok tambahan di sisi terluar lapas.
Selain itu, menurut dia, penambahan petugas jaga di pos atas tembok belakang lapas juga diupayakan.
Baca juga:
Petugas Lapas Garut Gagalkan Penyelundupan Sabu Dimasukkan ke Dalam Tulang
279 Kg Ganja Asal Medan Hendak Diselundupkan ke Jakarta, 3 Pelaku Ditangkap Polisi
195 Pil Koplo Berusaha Diselundupkan ke Lapas Semarang dengan Cara Dilempar
Pelemparan Narkotika dari Luar Tembok Penjara Makin Marak
Orang Tak Dikenal Kirim Roti untuk Napi Lapas I Surabaya, Ternyata Isinya Sabu-Sabu