3 Suster parodikan aksi raja dukun dikecam publik Malaysia
Tindakan mereka dianggap tak pantas karena publik sedang prihatin dan terus berdoa untuk keselamatan Malaysia Airlines.
Tiga perawat dari Rumah Sakit Kuala Lumpur (HKL) dikecam publik karena memparodikan aksi raja dukun Malaysia Ibrahim Mat Zin dalam sebuah foto. Mereka memparodikan "karpet ajaib" Ibrahim dan para pengikutnya saat melakukan ritual pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 di Bandara Internasional KL (KLIA) beberapa waktu lalu.
Foto tiga perawat itu pun sempat menghebohkan media sosial seperti Facebook. Namun foto itu dikabarkan sudah dihapus oleh pengunggahnya.
Direktur HKL Datuk Dr Mohd Zain Zaininah mengaku bertanggung jawab atas hal tersebut. Dia berjanji akan menyelidiki asal muasal foto itu.
"Otoritas rumah sakit sedang melakukan penyelidikan rinci tentang insiden dan tindakan yang tepat akan diambil tergantung pada temuan investigasi," kata Zaininah seperti dilansir dari The Star, Jumat (14/3).
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Direktur HKL Dr Ding Lay Ming juga membantah jika tiga perawat itu kini telah diberhentikan dari pekerjaannya.
"Tidak ada hal seperti itu. Mereka hanya diminta untuk menjelaskan tindakan mereka," ujar Ding Lay Ming.
Tindakan tiga perawat HKL itu juga sangat disayangkan oleh Asosiasi Medis Malaysia. Walaupun tindakan mereka dianggap hal yang biasa, tindakan tiga perawat itu dinilai sebagai lelucon yang dapat melukai orang-orang yang kini serius mendoakan pesawat Malaysia Airlines yang hilang itu.
"Itu tidak berbahaya. Sayangnya apa lelucon pribadi mereka mencapai Facebook dan media sosial. Apalagi datang pada waktu yang sensitif ketika seluruh bangsa berdoa untuk MH370," kata Presiden Asosiasi Medis Malaysia Datuk Dr NKS Tharmaseelan.
Tharmaseelan pun berharap agar pihak HKL cepat mengusut tuntas kasus ini dan memberikan peringatan keras bagi tiga perawatnya.
"Kita harus menyadari bahwa media sosial itu bisa menyebabkan kerusakan yang luar biasa untuk citra profesi kita. Kita harus peduli bahwa hal tersebut tak pantas dan sangat sensitif dalam konteks yang lebih luas," imbuhnya.
Baca juga:
Raja dukun Malaysia balik mengancam, bantah melenceng dari Islam
Raja dukun Malaysia sempat jadi trending topic dunia
Google: jangan cari pesawat Malaysia Airlines di Google Earth
4 Temuan jejak Malaysia Airlines MH370 ini sempat beri harapan
5 Kecaman dan ancaman kepada raja dukun Malaysia
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
-
Kapan pesawat Thai Airways 311 jatuh? Pesawat ini melakukan penerbangan pertamanya pada 2 Oktober 1987. Awalnya beroperasi dalam maskapai Kanada Wardair dengan registrasi C-FGWD, Wardair lalu diakuisisi oleh Canadian Airlines International pada tahun 1989 dan operasi mereka terkonsolidasi dan terintegrasi di bawah panji Canadian Airlines.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Siapa Aero Aswar? Aero Aswar bukanlah individu biasa; ia merupakan seorang atlet jet ski yang telah meraih banyak prestasi.
-
Kapan kejadian kaca depan pesawat British Airways nomor 5390 meledak? Pada 10 Juni 1990, penerbangan British Airways nomor 5390 mengalami kejadian luar biasa yang hampir berujung fatal.
-
Bagaimana cara hiu macan bergerak di air? Menurut sumber dari How Stuff Works, diuraikan bahwa peran utama dari sirip dada dan ekor pada hiu macan adalah untuk memfasilitasi pergerakannya yang cepat.