Alasan Sutisna laporkan Dora: Baju ini hidupi saya, harus saya bela!
Anggota Polisi Lalu Lintas Aipu Sutisna mengaku telah memaafkan kesalahan Dora Natalia, pegawai Mahkamah Agung (MA). Sutisna dicakar Dora saat sedang menjalankan tugasnya mengatur lalu lintas di Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Selasa (14/12) lalu.
Anggota Polisi Lalu Lintas Aipu Sutisna mengaku telah memaafkan kesalahan Dora Natalia, pegawai Mahkamah Agung (MA). Sutisna dicakar Dora saat sedang menjalankan tugasnya mengatur lalu lintas di Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Selasa (14/12) lalu.
"Sampai saat ini belum (minta maaf). Kalau pribadi saya sebesar apapun kesalahan orang kalau minta maaf pasti saya maafkan," ujar Sutisna di halaman Polda Metro Jaya, Rabu (14/12).
Sutisna memaklumi apabila Dora tidak bisa mengendalikan emosinya. "Mungkin ibu Dora karena khilaf atau ada masalah. Alhamdulillah nya ketemu sama saya. Kalau ketemu yang lain enggak tahulah apa yang terjadi," tuturnya.
Terkait proses hukum, Sutisna menyerahkan pada Polres Metro Jakarta Timur. "Ya itu nanti tinggal lihat saja. Tidak ada masalah sama dia. Tapi kenapa saya laporkan, saya merasa kok baju saya (seragam polisi) kok dihina-hina kayak gitu," terang Sutisna.
"Saya hanya manusia biasa, tapi baju ini yang menghidupi saya, harus saya bela. Saya tidak mau baju saya dikata-katain kotor kayak gitu. Saya mendapatkan baju ini juga dengan susah payah," tandasnya.
Seperti diketahui, video Dora marah-marah ke polisi jadi viral di media sosial. Akibat kejadian itu Sutisna membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Timur.
-
Apa yang dilakukan Rumiyati Ningsih di media sosial? Jadi Seorang Selebgram Tuh, beda banget sama suaminya yang kerja di film, Rumiyati malah asyik banget di sosmed, sekarang jadi selebgram nih.
-
Apa yang dilakukan Jenderal Polisi di poster bareng Nagita Slavina? Rupanya, sosok Jenderal Polri yang bersanding dengan Nagita Slavina di poster ini sempat menduduki posisi penting di Kepolisian.
-
Mengapa Nagita Slavina ada di poster bersama Jenderal Polisi? Terungkap, poster tersebut berisi kampanye calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut).
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Siapa yang ditangkap polisi? "Kami telah mengidentifikasi beberapa pelaku, dan saat ini kami baru menangkap satu orang, sementara yang lainnya masih dalam pengejaran," ujar Kusworo.
-
Di mana Ria Ricis melapor ke polisi? Di sini saya merasa dirugikan dan sangat terancam tentunya
Baca juga:
Diserang dan dicakar ibu-ibu, polantas lapor ke Polres Jaktim
5 Saksi diperiksa terkait pemukulan PNS MA terhadap anggota Polantas
Polisi dicakar wanita: HP direbut, disuruh ambil ke Mahkamah Agung
Ini sikap MA soal Dora yang mengamuk sampai cakar polisi
Fakta-fakta wanita PNS MA mengamuk hingga kejar Polantas