Detik-Detik Kecelakaan Iptu Jarot usai KTT ASEAN, Motor Jatuh Hilang Keseimbangan Lalu Ditabrak Mobil
Motor Iptu Jarot sempat jatuh akibat kehilangan keseimbangan di Jalan Letjen MT Haryono, Jakarta Timur.
Iptu Jarot gugur sewaktu perjalanan menuju rumah sakit.
Detik-Detik Kecelakaan Iptu Jarot usai KTT ASEAN, Motor Jatuh Hilang Keseimbangan Lalu Ditabrak Mobil
Anggota Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan, Iptu Jarot Ripiyanto gugur akibat kecelakaan lalu lintas usai bertugas mengamankan KTT ASEAN pada Jumat (8/9) lalu. Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 14.50 WIB.
- Sepeda Motor di Jakarta Bakal Kena Ganjil Genap, Ini Kata Dishub
- Diserempet Mobil Seusai Amankan KTT ASEAN, Iptu Jarot Ripiyanto Meninggal Dunia
- Detik-Detik Calya Maut Bawa Rombongan Pemabuk Tabrak Pengendara Motor hingga Tewas di Bekasi
- 36 Motor Bodong asal Jakarta Dikirim ke Medan, Diamankan Polisi saat Lintasi Jambi
Kanit Laka Polres Jakarta Timur, Iptu Darwis menjelaskan detik-detik kecelakaan Iptu Jarot. Kejadian berawal ketika Jarot mengendarai sepeda motor berpelat nomor B 3524 TDK seusai pengamanan KTT.
“Berdasarkan keterangan pengemudi mobil dan saksi-saksi di TKP bahwa kendaraan sepeda motor melaju dari arah barat ke timur,”
kata Iptu Darwis kepada Merdeka.com ketika diminta keterangan pada Rabu (13/9).
merdeka.com
Detik-Detik Kecelakaan
Iptu Darwis menjelaskan motor Iptu Jarot sempat jatuh akibat kehilangan keseimbangan di Jalan Letjen MT Haryono, Jakarta Timur.
"Sesampainya di TKP, tepatnya depan gedung Indomobil wilayah Jakarta Timur, kendaraan sepeda motor hilang keseimbangan dan terjatuh," papar Darwis.
Pada saat yang sama, minibus Toyota Innova dengan pelat nomor B 1426 SKO yang dikemudikan SS menabrak motor yang dikendarai Iptu Jarot. Korban mengalami luka-luka dan dilarikan ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.
Sayangnya, Iptu Jarot gugur sewaktu perjalanan menuju rumah sakit. "Di saat yang sama di sebelah kanan ada kendaraan minibus toyota innova, hingga pengemudi kendaraan sepeda motor tertabrak, mengalami luka-luka dan meninggal dunia dalam perjalanan RS Polri Kramat Jati," ujar dia.
Kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di Unit Laka Jakarta Timur guna proses penyidikan kasus.
"Sudah sidik (naik penyidikan). Iya masih berporses semoga lancar," kata Darwis.
Kasus ini telah naik ke penyidikan, namun polisi belum menetapkan tersangka. Polisi masih memeriksa pengemudi SS untuk mengetahui kronologi dan penyebab kecelakaan.
"Saat ini penyidik sudah melakukan mindik berkas dan pemeriksaan saksi- saksi. Penyidik akan segera mengirimkan SP2HP (Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan) kepada para pihak," jelasnya.
Selain itu, penyidik telah melakukan olah TKP dan pengambilan sampel rekaman CCTV di Halte Bus Trans Jakarta. Langkah itu berdasarkan LP : A/2082/IX/2023/SPKT. SATLANTAS POLRES METRO JAKARTA TIMUR/POLDA METRO JAYA.
Iptu Jarot telah dimakamkan dengan mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi AKP Anumerta sebagai bentuk penghormatan atas pengabdiannya.