Ditanya wartawan alasan bunuh dosen UMSU, Roy malah nangis
Pemuda asal Padang Sidempuan ini lebih banyak tertunduk saat dihadirkan dalam jumpa pers yang digelar si Polresta Medan.
Roymardo Sah Siregar (21) diam seribu bahasa. Mulut tersangka pelaku pembunuhan terhadap dosen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Hj Nur'ain Lubis ini terkunci, namun air matanya tampak meleleh.
Pemuda asal Padang Sidempuan ini lebih banyak tertunduk saat dihadirkan dalam jumpa pers yang digelar di Polresta Medan, Selasa (3/5) sore. Dia tak bergeming saat ditanyai wartawan.
Mahasiswa FKIP UMSU yang baru dinyatakan dipecat ini sempat ditanyai soal alasannya menghabisi dosennya sendiri. Dia tetap tak buka mulut.
Roymardo yang terus ditanyai tetap terdiam, namun tak bisa membendung air mata. Pemuda ini tampak menangis meski tetap diam. Meski air matanya mengalir deras dia tetap bungkam sampai dibawa petugas kembali ke gedung Reserse Kriminal Polresta Medan.
Sementara Polresta Medan terus melengkapi penyidikan kasus pembunuhan ini. Penyidik sudah memeriksa sejumlah saksi seperti M Iqbal Fathani anak kandung korban, Andiko Susilo satpam kampus yang mengangkat/menggotong korban dan membawanya ke rumah sakit, Ahmad Safii, mahasiswa yang duduk di kantin Fakultas Ekonomi UMSU dan mendengar korban menjerit, Syarif pengawas gedung Fakultas Ekonomi UMSU, saksi yang mendengar jeritan korban dan mendobrak pintu pintu kamar mandi FKIP UMSU, serta Irman Zebua satpam kampus yang membantu mengangkat korban.
Seperti diberitakan, Roymardo menikam dosennya Hj Nur'ain Lubis di toilet gedung FKIP UMSU, Jalan Muchtar Basri, Medan, Senin (2/5) sore. Mantan dekan FKIP UMSU itu meninggal dunia meskipun sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian, Roymardo melakukan pembunuhan karena dendam. "Dari hasil pemeriksaan sejak tadi malam terhadap tersangka Roy, ini diketahui, motifnya adalah dendam terhadap korban," kata Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto.
Mardiaz mengatakan, tersangka mengaku selalu dimarahi korban. Dia pun sering disuruh keluar kelas karena tidak membawa buku dan mengenakan kaos saat mata kuliah korban.
Selain itu, Hj Nur'ain Lubis juga merupakan salah seorang dosen pembimbing pada Praktik Pengalaman Lapangan (PPL). "Tersangka diancam akan diberikan nilai jelek atau tidak diluluskan jika tidak mengubah perilakunya," jelas Mardiaz.
-
Apa yang ditemukan di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan? Kepolisian menemukan lima mayat di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan usai menggeledah kampus swasta tersebut.
-
Dimana pembunuhan sadis itu terjadi? Diberitakan sebelumnya, seorang ibu muda berinisial MSD (24) tewas digorok oleh NKW (24), suaminya sendiri di dalam rumah kontrakan Jalan Cikedokan RT01 RW04, Kampung Cikedokan, Desa Sukadanau, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Di mana jeruk Medan biasanya tumbuh? Jeruk ini biasanya tumbuh di daerah dingin seperti di Brastagi, Sumatra Utara.
-
Apa yang dilakukan dosen muda ini di kelas? Sebelum masuk ke kelas, dosen muda bernama Akbar ini memang sudah berkenalan dengan mahasiswanya yang masih baru. Saat masuk ke kelas, mahasiswanya pun bertanya apakah ia kakak tingkat.
-
Kenapa Stadion Teladan Medan ambruk? Meski stadion tersebut hanya memiliki kapasitas resmi 30.000 penonton, tingginya antusiasme masyarakat, terutama anak-anak, menyebabkan kepadatan yang luar biasa. Pengunjung datang dari berbagai daerah, secara berombongan.
Baca juga:
Rektor UMSU pecat Roymardo Siregar mahasiswa pembunuh dosen
Roymardo pakai pisau dan martil buat bunuh dosen UMSU
Roymardo membabi buta, tikam dosen UMSU 10 kali di leher
Roymardo bunuh dosen karena dendam dikasih nilai jelek
Sebelum membunuh, Roymardo sempat masuk kuliah dan mengintai dosen
Roymardo yang membunuh dosen UMSU dikenal pendiam dan jarang bergaul