Mahasiswa asal Surabaya tewas tenggelam di Pantai Ungapan Malang
Korban tercatat sebagai mahasiswa Universitas Widya Karya Surabaya (UKWK). Saat itu korban sedang berlibur bersama delapan temannya. Tetapi saat mandi di sekitar lokasi dihantam ombak dan terbawa arus.
Seorang mahasiswa asal Surabaya meninggal dunia saat bermain di Pantai Ungapan, Kabupaten Malang. Korban atas nama Rachmad Fauzy (26) terbawa arus ombak pantai selatan Pulau Jawa.
Kepala Bagian Logistik dan Kedaruratan BPBD Kabupaten Malang, Bagyo Setyono, mengatakan korban berlibur bersama delapan temannya. Tetapi saat mandi di sekitar lokasi dihantam ombak dan terbawa arus.
-
Di mana desa Tegal Wangi terletak? Desa Tegal Wangi di Jimbaran, Badung, Bali, kini menjadi hidden gem yang menawarkan keindahan pantai dengan suasana tenang.
-
Kapan trem di Jakarta dihentikan? Operasional trem kemudian dihentikan pada 1959.
-
Kenapa trem di Jakarta dihentikan? Pada 1962, trem benar-benar dipensiunkan di Jakarta. Gerbong-gerbongnya dibiarkan terbengkalai. Demi menghemat anggaran, dan mengalokasikannya untuk bus impor dari Autralia, rel-rel baja dibiarkan dan hanya diuruk menggunakan tanah lalu diaspal. 100 unit awal bus didatangkan pada tahun itu, dan terus ditambah unit-unitnya.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa keunikan dari Desa Tegal Wangi? Keunikan desa ini juga terletak pada lokasinya yang belum banyak diketahui orang, alias masih hidden gems.
-
Di mana letak Tenggarong? Tenggarong merupakan salah satu wilayah yang menjadi ibu kota dari Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
"Sekitar pukul 08.30 WIB, mereka bermain di tepi muara. Tiba-tiba ombak besar datang dari pantai dan terbawa ke tengah," kata Bagyo Setyono di Kabupaten Malang, Selasa (6/3).
Berdasarkan keterangan saksi, korban tercatat sebagai mahasiswa Universitas Widya Karya Surabaya (UKWK) dan tercatat sebagai warga Waringin Kedurus 35, RT 01 RW 06, Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya.
Korban dan delapan orang temannya berangkat dari Surabaya, Selasa (6/3) dini hari. Sebelum ke Pantai Ungapan, terlebih mampir dulu ke Alun Alun Batu dan sekitar pukul 06.00 WIB menuju pantai yang berlokasi di Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang.
Sesaat setelah tiba di Pantai Ungapan pukul 08.30 WIB, korban mandi-mandi di lokasi bersama beberapa orang teman. Korban dilaporkan tenggelam oleh teman-temannya dan dilakukan pencarian oleh warga setempat.
Korban ditemukan dan dinyatakan meninggal dunia oleh Puskesmas Sitiarjo. Saat ini jenazah korban dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.
Baca juga:
Cari kayu di tepi sungai, Bernadus tewas terseret arus
Hilang terseret arus, Dafid ditemukan tewas di Pantai Lima
Cari kayu bakar, anggota TNI AD tewas terseret arus sungai
Jenazah mahasiswa UNS yang meninggal saat snorkeling di Wakatobi dipulangkan
Snorkeling di Wakatobi usai KKN, dua mahasiswa UNS tewas