Peserta UNBK SMP di Malang sempat gaduh saat komputer mendadak log out
"Bisa juga karena pengaruh koneksi atau karena komputernya. Ini wajar, langsung teratasi, kita sudah antisipasi semua," kata Syarif Hidayatullah, salah satu proktor di SMP Negeri 6 Kota Malang, Senin (23/4).
Peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMP 6 Kota Malang sempat kaget saat sambungan internet mendadak log out saat soal yang sedang dikerjakan. Siswa secara spontan gaduh dan seketika memanggil para pengawas ruangan.
Kejadian tersebut dialami oleh beberapa siswa yang menempati ruang Lab Komp 3. Seketika para pengawas dan teknisi menyelesaikan persoalan tersebut.
-
Kapan UTBK dilakukan? Setiap pelajar yang yang mendaftar jalur SNBT harus mengikuti UTBK untuk menentukan lolos atau tidak di PTN pilihannya.
-
Apa itu UTBK? UTBK adalah ujian atau tes yang bisa Anda ambil untuk masuk ke perguruan tinggi pilihan. UTBK adalah singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer, yang berarti Anda akan menggunakan perangkat komputer selama ujian, dan bukan dengan pensil serta lembar jawaban.
-
Apa yang ditemukan di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan? Kepolisian menemukan lima mayat di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Kota Medan usai menggeledah kampus swasta tersebut.
-
Di mana lokasi pelaksanaan UTBK? Lokasi UTBK juga tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, sehingga memudahkan para peserta untuk memilih lokasi tes.
-
Di mana UNU Yogyakarta dibangun? Kampus UNU berdiri di lahan 7.478 meter persegi, dan mampu menampung 3.774 mahasiswa dan 151 dosen.
Petugas hanya melakukan reset komputer dan login ulang ke soal masing-masing siswa. Para siswa pun dapat langsung kembali melanjutkan mengerjakan soal.
"Bisa juga karena pengaruh koneksi atau karena komputernya. Ini wajar, langsung teratasi, kita sudah antisipasi semua," kata Syarif Hidayatullah, salah satu proktor di SMP Negeri 6 Kota Malang, Senin (23/4).
Kata Syarif, panitia sudah mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi. Baik perangkat maupun teknis pelaksanaannya sudah mendukung.
Selain itu juga disediakan beberapa komputer cadangan yang dapat digunakan saat terjadi gangguan.
Sementara itu, Heny Farida, Wakil Kepala Sekolah SMP 6 Malang mengatakan, sebanyak 259 siswanya mengikuti UNBK. Ujian terbagi dalam dua gelombang, masing-masing empat kelas.
"Gelombang pertama pukul 7.30 WIB, tetapi siswa harus datang 1 jam sebelumnya," katanya.
Siswa terlebih dahulu menjalankan salat Dhuha dan istiqosah di masjid sekolahan, sebelum memasuki masing-masing ruangan. Sementara gelembang kedua berlangsung dimulai pukul 10.30 WIB.
"Gelombang pertama hadir semua," tegasnya.
Setiap ruangan diawasi oleh 2 orang pengawas dan 1 orang proktor. Selain itu juga disiapkan 1 orang teknisi di setiap empat ruangan.
Heny juga mengatakan, sekolahnya sengaja memilih menyewa genset untuk kebutuhan catu daya. Karena jumlah komputer yang banyak dan digunakan bersamaan sehingga sengaja menggunakan genset selama pelaksanaan.
UNBK SMP akan berlangsung selama 4 hari dengan satu mata pelajaran per hari. Hari ini, Senin (23/4) mata pelajaran yang diujikan Bahasa Indonesia, dilanjutkan Matematika, Bahasa Inggris dan Ilmu Pengetahuan Alam.
Secara nasional, ujian gelombang pertama sempat diundur sekitar 30 menit. "Tadi sempat mundur, sepertinya secara nasional" tegas Heny.
Baca juga:
Server UNBK di Kemendikbud down, ujian SMP se-DKI molor 45 menit
Server down, pelajar di Tangsel tak bisa akses soal UNBK
Hari pertama UN SMP/MTs, Mendikbud pantau ujian di Timika
Persiapan SMPN 34 Pademangan jelang UNBK
Soal UNBK sulit, Pemprov DKI akan beri masukan untuk Kemendikbud
Siswa keluhkan sulitnya soal matematika UN, ini tanggapan Mendikbud
Soal dinilai terlalu sulit, Kemendikbud evaluasi materi UN