Polisi amankan minuman bersoda palsu di Aceh Besar
Polisi amankan minuman bersoda palsu di Aceh Besar. Minuman botol bersoda palsu tersebut hendak dipasarkan di mini market dan warung-warung pelosok kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Botol minuman paslu itu dicampur dengan yang aslinya.
Ratusan botol minuman bersoda palsu diamankan Satlantas Polres Aceh Besar, Rabu (29/3) sekitar pukul 16.00 WIB. Minuman palsu itu dicampur dengan sejumlah produk asli untuk mengecoh pelanggan.
Penangkapan ini terjadi saat Satlantas Aceh Besar melakukan patroli ketertiban lalu lintas. Tiba-tiba ada laporan dari warga terkait peredaran minuman palsu.
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Apa yang istimewa dari Gua Tujuh di Banda Aceh? Salah satu gua unik yang berada di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh ini selain dipercaya bisa tembus sampai Makkah, juga memiliki tujuh buah pintu yang berbeda.
-
Dimana lokasi Masjid Raya Baiturrahman di Banda Aceh? Terletak di pusat kota Provinsi Aceh, masjid ini tak hanya tempat ibadah, masjid ini juga saksi perlawanan rakyat Aceh atas penjajahan dan masa-masa era kejayaan kesultanan Aceh.
-
Kapan cengkih menjadi komoditas unggulan di Aceh? Komoditas cengkih pernah berjaya dan menjadi komoditas unggulan di Aceh pada era 1980-an.
-
Apa yang diresmikan oleh Mayjen Kunto di Baleendah, Bandung? Mayjen Kunto meresmikan acara bertajuk 'warung amal', sebuah bazar di mana masyarakat dapat memperoleh sembako seperlunya dengan pembayaran sesuai kemampuan mereka sendiri.
-
Kenapa Emping Beras begitu istimewa di Bangka Belitung? Tak heran jika kuliner yang satu ini begitu legendaris di masyarakat Bangka Belitung.
Kasatlantas Polres Aceh Besar Iptu Sandy Titah Nugraha mengatakan, minuman botol bersoda palsu tersebut hendak dipasarkan di mini market dan warung-warung pelosok kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Botol minuman paslu itu dicampur dengan yang aslinya.
"Kami menerima laporan dari salah satu agen pemegang merek yang merasa dirugikan, di mana banyak di wilayah Aceh Besar ditemukan minuman bersoda palsu di kios-kios," kata Iptu Sandy Titah Nugraha, Kamis (30/3).
Sandy menuturkan, informasi yang diperoleh dari agen resmi, pelaku biasanya beroperasi menjelang sore hari di kawasan Aceh Besar dan Banda Aceh. Diketahui ciri-cirinya menggunakan kendaraan tertentu dan menjajakan langsung ke kios-kios dengan harga miring.
"Sorenya kami coba berpatroli dan benar kami menemukan si pengecer minuman palsu tersebut di wilayah Aneuk Galong, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Aceh Besar," jelasnya.
Polisi langsung mengamankan kedua pelaku pengecer tersebut. Barang bukti beserta pelaku langsung dibawa ke Mapolres Aceh Besar dan diserahkan pada Reskrim untuk proses hukum selanjutnya.
Sandy meminta kepada warga untuk teliti sebelum membeli minuman bersoda tersebut. Alangkah lebih baik teliti dan kenali apakah palsu atau asli. Bila palsu, ciri-cirinya tutup botol berbeda dengan aslinya. Kemudian rasa soda yang tidak sepekat aslinya. "Ada sedikit perbedaan warna minuman dengan aslinya," sebutnya.
Selain itu, Sandy juga mengingatkan kepada pedagang harus teliti dan menjadi pelajaran agar berhati-hati pada agen yang menawarkan produk dengan harga dibawah harga.
"Para konsumen juga harus teliti bila hendak membeli barang, kenali betul dan bandingkan dengan botol minuman yang sering Anda beli biasanya," jelasnya.
(mdk/noe)