Polisi yang tembak warga Tanjung Priok diperiksa Propam Polda Metro
Jamal terkena tembakan di bagian punggungnya.
Polisi memeriksa anggota Polsek Tanjung Priok yang diduga menembak ketua Laskar Jayakarta Jakarta Utara, Jupri Pasaribu alias Jamal. Jamal ditembak anggota Polsek Tanjung Priok di Kolong Sungai Bambu, Tanjung Priok.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Muhammad Iqbal mengatakan, penembakan yang terjadi pada Jumat malam lalu tengah ditangani Propam.
"Propam sedang melakukan pemeriksaan kepada saksi dan perwira yang melakukan penembakan," jelas Iqbal memberikan keterangan pers di Polda Metro Jaya Jakarta Selatan pada Selasa (6/7).
Menurut dia, Propam sedang mengumpulkan keterangan saksi untuk mendalami kasus penembakan tersebut. Selain itu, kata dia, akan mencocokkan barang bukti berupa senjata dan peluru serta luka tembak di tubuh korban.
Dia menjelaskan pihak kepolisian akan bersikap tegas apabila pelaku terbukti dengan sengaja melakukan penembakan. Pelaku juga kemungkinan akan dipecat dari instansi kepolisian karena melanggar kode etik.
"Menembak itu unsurnya hukum. Jika melakukan ancaman dan kesengajaan akan ditindak tegas. Termasuk pemecatan dari institusi kepolisian," kata Iqbal.
Jamal diduga sempat berselisih dengan warga lain. Seorang warga tak menyukai sikap Jamal kemudian melaporkan ke seorang anggota polisi. Tanpa diduga oknum polisi menembak Jamal di bagian punggungnya.
Baca juga:
Ibu Jamal tidak terima anaknya tewas ditembak polisi
Kapolres Jakut sebut penembakan Jamal sesuai prosedur
Cerita 20 orang misterius tebas dan tembaki polisi di pos pol Gowa
Polda Sulsel janji beri hadiah informan kasus penyerangan polisi
Diduga incar aparat, bom molotov dan sejumlah teror hantui Gorontalo
Dituduh serang polisi di pos pol Gowa, anggota TNI lapor ke Propam
Penyerang polisi di Gowa beraksi singkat dan diduga terlatih
-
Apa yang dilakukan penerus para jenderal polisi? Penerus Sang Jenderal Putra para Jenderal Polisi ini mengikuti jejak sang ayah.
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Mengapa polisi cepek semakin banyak di Jakarta? Munculnya polisi cepek sejalan dengan perkembangan wilayah perkotaan di Indonesia, terutama di Jakarta, yang kini dikenal sebagai salah satu kota metropolitan dengan tingkat kemacetan tertinggi dan durasi kemacetan terlama di Indonesia.
-
Apa yang dilakukan polisi kepada warga di Palembang? Penyidik menetapkan Bripka ED, pengemudi mobil Toyota Alphard putih yang viral, sebagai tersangka karena melakukan pengancaman dengan pisau terhadap warga. "Setelah kami periksa secara maraton, kami tingkatkan ke penyidikan dan sudah ditetapkan sebagai tersangka," ungkap Kasatreskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah, Selasa (19/12). Tersangka Bripka ED dijerat Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan dengan ancaman paling lama satu tahun penjara.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Dimana pemuda itu bertemu polisi? Sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @bgd.info memperlihatkan seorang Polisi sedang menolong pemuda yang berjalan kaki di jalan tol Cipularang KM 127.