Sakit dan sendirian saat banjir, Winarni tewas di kamar
Jasadnya kondisi terlentang di atas kasur berukuran 3x6 meter.
Warga yang bermukim di sekitar Jalan Sekata, Medan mendadak heboh, Selasa (9/2). Mereka berkumpul setelah mengetahui seorang tetangganya tewas di dalam kamar.
Seorang perempuan, Winarni Mudhi Wahyuni (45), ditemukan tak bernyawa di dalam kamar. Jasadnya kondisi terlentang di atas kasur berukuran 3x6 meter. Jenazah itu sudah membusuk dan badannya sudah membengkak dan ada buih putih keluar dari mulutnya.
Jasad Winarni ditemukan setelah warga mencium aroma tak sedap dari rumah Winarni. "Setahu kami ibu itu memang sedang sakit. Waktu melintas rumah itu bau sekali. Saya kasih tahu tetangga-tetangga," ujar Sutri (29), seorang warga.
Kepala lingkungan setempat, Hairawati (62) mengatakan Winarni memang memiliki riwayat penyakit asam lambung dan asam urat. "Begitu diberitahu, saya langsung hubungi pihak kelurahan dan polisi," sebutnya.
Hairawati menduga Winarni yang tengah sakit terjebak banjir di dalam kamarnya. Dia memang tengah sendirian di rumah.
“Dia sendirian, suaminya pengantar TKI ke Malaysia. Mungkin dia terjebak banjir. Soalnya di rumahnya air dalam di rumahnya. Bisa juga dia capai karena ngurasi air sendirian, padahal dia sedang sakit," sebutnya.
Kediaman Winarni memang terlihat berantakan. Rumah itu dipenuhi lumpur dan genangan air sisa banjir. Wilayah tempat tinggal Winarni merupakan salah satu titik yang menjadi lokasi banjir, Senin (8/2).
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Di mana banjir terjadi di Semarang? Banjir terjadi di daerah Kaligawe dan sebagian Genuk.
-
Kapan banjir pertama kali terjadi di Jakarta? Pada masa VOC sendiri telah dilakukan berbagai cara untuk menanggulangi banjir di Batavia (kini Jakarta). Gubernur Jenderal silih berganti mencoba berbagai upaya.
-
Kenapa banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
Saat itu sejumlah wilayah di Medan, Deli Serdang dan Binjai memang digenangi air menyusul hujan yang terjadi sejak Minggu (7/2) malam.
Setelah petugas kepolisian tiba dan melakukan olah TKP, jasad Winarni dievakuasi dengan ambulans ke RS Bhayangkara Medan.
"Kita masih menyelidikinya. Dari hasil penyelidikan yang kita lakukan, memang tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan maupun hal yang mencurigakan. Dari keterangan warga, dia memang memiliki riwayat penyakit semasa hidupnya. Jenazah kita bawa ke RS Bhayangkara untuk keperluan visum," kata Kapolsekta Medan Helvetia Kompol Roni Bonnic.
Baca juga:
Bocah 2 tahun tewas terseret banjir di Deli Serdang
Ribuan korban banjir mengungsi ke rumah dinas Walkot Pangkal Pinang
Banjir setinggi 2,5 meter rendam 4 desa di Pandegelang
Banjir Bangka Tengah meluas, warga terisolir & ribuan rumah terendam
Kota Pangkal Pinang hampir lumpuh terendam banjir