Sidang kedua korupsi e-KTP, Jaksa KPK akan hadirkan 8 saksi
Sidang kedua korupsi e-KTP, Jaksa KPK akan hadirkan 8 saksi. Siapa saja saksi yang akan dihadirkan, Jubir KPK, Febri Diansyah, belum bersedia memberi tahu dengan alasan masih memastikan lebih lanjut. Kehadiran saksi, imbuh Febri, merupakan upaya KPK untuk pembuktian kasus korupsi e-KTP.
Sidang kasus dugaan korupsi proyek e-KTP akan kembali digelar pada Kamis (16/3) mendatang. Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah, mengatakan, di persidangan nanti rencananya ada delapan saksi yang dihadirkan jaksa KPK.
"Sidang kedua direncanakan pada Minggu ini di hari Kamis, kita akan hadirkan 8 orang saksi," papar Febri kepada wartawan di Gedung KPK, Senin, (13/03).
Siapa saja saksi yang akan dihadirkan, Febri belum bersedia memberi tahu dengan alasan masih memastikan lebih lanjut. Kehadiran saksi, imbuh Febri, merupakan upaya KPK untuk pembuktian kasus korupsi e-KTP.
"Kita belum bisa menyampaikan 8 orang saksi tersebut kita masih memastikan lebih lanjut," imbuh Febri.
Terkait dugaan keterlibatan ketua DPR dalam kasus e-KTP, Febri menegaskan, keterlibatan pihak-pihak tertentu akan KPK periksa sepanjang memiliki bukti yang cukup. Yang jelas, imbuh Febri, korupsi yang nilainya mencapai Rp 2,3 triliun itu tidak mungkin hanya dilakukan dua orang saja.
"Tentu saja keterlibatan pihak-pihak tertentu akan kita proses sepanjang KPK memiliki bukti yang cukup," imbuh Febri.
KPK meyakini, dua terdakwa ini bersama-sama dengan pihak lain melakukan korupsi e-KTP. "Dua terdakwa ini diduga bersama-sama dengan pihak lain melakukan indikasi tindak pidana korupsi terkait dengan pengadaan e-KTP," tambah Febri.
Baca juga:
Golkar 'gerah' kader disebut kecipratan duit muluskan proyek e-KTP
Teguh Juwarno kecipratan duit e-KTP? Ini kata Ketua Umum PAN
Ketua KPK beri sinyal ada tersangka baru di kasus korupsi e-KTP
Ketum PAN tak yakin korupsi e-KTP dilakukan satu atau dua orang saja
PAN tak mau usulan hak angket e-KTP dianggap intervensi hukum
Ketua MPR: Kasus e-KTP bentuk pengkhianatan terhadap rakyat & negara
Agus Hermanto: Partai Demokrat 100 persen tidak terkait kasus e-KTP
-
Apa yang dikatakan oleh Agus Rahardjo terkait kasus korupsi e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Agus mengatakan, Presiden saat itu menginginkan penyidikan kasus yang menjerat Setya Novanto dihentikan.
-
Bagaimana Kejagung mengusut kasus korupsi impor emas? Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara pararel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam).
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Siapa yang ditahan KPK terkait kasus dugaan korupsi? Dalam kesempatan yang sama, Cak Imin juga merespons penahanan politikus PKB Reyna Usman terkait kasus dugaan korupsi pengadaan software pengawas TKI di luar negeri.
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).