Tak Masuk Usai Libur Lebaran, PNS Kemendagri Akan Terima Surat Peringatan
Seusai apel, dia meminta para Eselon I dan II untuk mencatat siapa saja stafnya yang tak masuk. Namun, politisi PDIP ini masih menoleransi PNS yang berhalangan hadir lantaran sakit atau urusan keluarga.
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengingatkan, Pegawai Negeri Sipil atau Aparatur Sipil Negara untuk masuk usai libur Lebaran, atau tepatnya hari ini, Senin (10/6). Ini sesuai dengan instruksi yang dikeluarkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).
"Sebagaimana instruksi dari Surat Keputusan Menpan RB, bahwa seluruh Pegawai Negeri Sipil wajib hadir setelah libur panjang, yaitu dimulai dengan Apel pagi 10 Juni tahun 2019," katanya saat menjadi Komandan Upacara di kantornya, Senin (10/6).
-
Kenapa libur nasional penting? Libur nasional memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk beristirahat, bersantai, dan mengisi ulang energi setelah bekerja atau belajar dengan keras. Libur nasional juga dapat meningkatkan kesehatan mental dan fisik, serta produktivitas kerja.
-
Kenapa NISN penting? Nomor tersebut menjadi pembeda antara satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah Indonesia maupun Sekolah Indonesia di Luar Negeri.
-
Kapan Hari Lebah Sedunia diperingati? Setiap tahun pada tanggal 20 Mei, dunia merayakan Hari Lebah Sedunia, sebuah peringatan yang mengingatkan kita semua tentang makhluk kecil yang memiliki peran besar dalam kelangsungan hidup planet kita.
-
Kenapa Pemilu penting? Pemilu merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Kenapa pamflet lomba 17 Agustus penting? Keberadaan pamflet lomba sangat penting untuk menyebarkan informasi, sekaligus mengundang minat warga masyarakat agar terlibat di dalamnya.
-
Kenapa Lunar New Year penting? Festival ini dikaitkan dengan awal musim semi dan merupakan waktu pembaruan, pertemuan keluarga, dan penghormatan kepada leluhur.
Seusai apel, dia meminta para Eselon I dan II untuk mencatat siapa saja stafnya yang tak masuk. Namun, politisi PDIP ini masih menoleransi PNS yang berhalangan hadir lantaran sakit atau urusan keluarga.
Bahkan, Tjahjo meminta bagi yang tidak masuk tanpa keterangan langsung mendapatkan surat peringatan resmi dari Sekretaris Jenderal Kemendagri. Dia juga menyarankan PNS yang tak masuk hari ini untuk tidak hadir juga tiga hari ke depan.
"Bagi yang tidak hadir diberikan peringatan resmi secara tertulis oleh Sekjen. Dan diberi tambahan tidak masuk kerja selama 3 hari. Karena dianggap selama 12 hari kurang (liburnya) maka diberi tambahan selama 3 hari dan peringatan resmi oleh Sekjen," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Bolos Usai Libur Lebaran, ASN Pemkot Serang Terancam Turun Pangkat
Sidak Puskesmas, Ombudsman Temukan PNS Cuti, Dokter non-PNS jadi Penanggung Jawab
Menteri Susi Harap Ada Program Untuk PNS yang Berkinerja Baik Cepat Naik Jabatan
Menteri Syafruddin Minta PNS Tak Bolos Masuk Pada 10 Juni, Ingatkan Bakal Ada Sanksi
Mudik 2019 Pakai Mobil Dinas, PNS Bakal Kena Sanksi Tegas
Kemenkeu Catat Pencarian Anggaran THR PNS Sudah 99 Persen