KPU sebut baru PAN yang ajukan nama PAW anggota DPRD Kota Malang
"KPU menyerahkan calon pengganti sesuai dengan perolehan suara Pileg terdahulu," sambungnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang telah dimintai daftar calon Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Kota Malang. Daftar tersebut merupakan nama-nama yang berhak menduduki posisi sebagai anggota DPRD Kota Malang, menggantikan 41 anggota yang ditetapkan tersangka.
"Pintunya DPRD, KPU hanya dimintai daftar calon pengantinya. KPU hanya mengurusi calon pengantinya siapa," kata Ketua Komisioner KPU Kota Malang, Zaenudin di kantornya, Rabu (5/9).
-
Apa harapan DPR terkait kasus dugaan korupsi tol MBZ? “Saya minta Kejagung tidak menutup peluang adanya tersangka-tersangka baru,” kata Sahroni. Selain itu, politikus Partai Nasdem ini juga mengimbau agar Kejagung terus konsisten dalam mengawal dan mengamankan Proyek Strategis Nasional (PSN).
-
Apa saja kasus korupsi yang berhasil diungkap Kejaksaan Agung yang mendapat apresiasi dari DPR? Kasus kakap yang telah diungkap pun nggak main-main, luar biasa, berani tangkap sana-sini. Mulai dari Asabri, Duta Palma, hingga yang baru-baru ini soal korupsi timah.
-
Apa isi pemberitaan yang menyebutkan Prabowo Subianto terlibat dugaan korupsi? Prabowo terlibat dugaan korupsi dan penyuapan senilai USD 55,4 juta menurut isi pemberitaan tersebut dalam pembelian pesawat jet tempur Mirage bekas dengan pemerintah Qatar. Uang ini disebut yang dijadikan modal Prabowo dalam melenggang ke pilpres 2014.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Siapa yang ditahan KPK terkait kasus dugaan korupsi? Dalam kesempatan yang sama, Cak Imin juga merespons penahanan politikus PKB Reyna Usman terkait kasus dugaan korupsi pengadaan software pengawas TKI di luar negeri.
"KPU menyerahkan calon pengganti sesuai dengan perolehan suara Pileg terdahulu," sambungnya.
Namun Zaenudin mengatakan, baru satu orang nama yang berkasnya masuk untuk proses PAW. Berkas tersebut dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk PAW atas nama Mohan Katelu yang menjadi tersangka bersamaan penetapan 18 anggota yang lain.
"Baru PAN saja, sudah dua minggu, caleg PAN ikut rombongan yang 19 tersangka. Mohan Katelu, mengundurkan diri dan partai memproses PAW. Lainya menyusul," katanya.
Zaenudin mengungkapkan, seluruh partai politik yang kadernya tersangkut kasus korupsi di DPRD Kota Malang telah melakukan konsultasi guna kepentingan PAW. Penentuan berdasarkan perolehan suaranya di bawah para anggota yang jadi tersangka tersebut.
"Hampir semua parpol yang bermasalah akan mengajukan PAW," terangnya.
Walikota Malang Sutiaji mengaku akan segera melakukan pertemuan dengan seluruh petinggi partai di Kota Malang. Pertemuan dalam rangka untuk mempercepat proses Pergantian Antar Waktu (PAW).
"Mereka kita ajak untuk memikirkan, bagaimana yang terbaik untuk Kota Malang," katanya.
Partai politik yang sedang bekerja keras menyiapkan proses PAW adalah PDIP. DPC PDIP Kota Malang telah mengumpulkan 9 orang para calon pengganti anggota DPRD yang akan di-PAW.
Baca juga:
Kader di DPRD Kota Malang jadi tersangka, Nasdem sudah ajukan PAW
Tiga diskresi dari Mendagri sikapi lumpuhnya DPRD Kota Malang
Sudah masuk DCS, 20 bacaleg ini tersangkut kasus korupsi DPRD Kota Malang
20 Bacaleg tersangkut kasus korupsi DPRD Kota Malang
41 Anggota DPRD Kota Malang tersangka, gambar politik transaksional di daerah