PDIP Belum Umumkan Cagub untuk Jateng, Jatim dan Jakarta, Ini Kata Said Abdullah
Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, mengatakan pihaknya memang tidak terburu-buru mengumumkan semua nama yang akan diusung.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Kamis (22/8/2024) kembali mengumumkan nama-nama yang diusung di Pilkada serentak 2024. yakni 6 bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur, 151 bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati, serta 12 bakal calon walikota dan bakal calon wakil walikota.
Tapi untuk Pilgub DKI Jakarta, Jawa Tengah dan Jawa Jawa Timur, PDIP masih belum mengumumkan nama yang akan diusung. Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, mengatakan pihaknya memang tidak terburu-buru mengumumkan semua nama yang akan diusung. Menurut Said, karena sudah ada putusan dari Mahkamah Konstitusi (MK) yang membuat aturan pencalonan berubah, juga berimbas kepada konstelasi.
"Kita tak bisa serta merta ambil keputusan sesaat. Karenanya harus pertimbangkan secara matang pasca putusan MK," kata Said Abdullah.
Sampai batas waktu yang ditentukan untuk pendaftaran calon, PDIP menurut Said Abdullah akan mematangkan keputusan sehingga dapat mengusung calon terbaik yang sesuai dengan kehendak rakyat.
"Kami ingin menentukan yang terbaik," ucap Said.
Diketahui untuk di Jakarta, kemungkinan PDIP akan mengusung Anies Baswedan atau kadernya sendiri yaitu Basuki Tjahaja Purnama. Untuk Anies, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, memberikan sinyal agar mau bergabung ke PDIP jika ingin diusung di menjadi calon gubernur.