Ketahui 7 efek negatif dari mengonsumsi teh hitam
Teh hitam memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Namun jangan abaikan juga efek buruknya untuk tubuh.
Banyak orang yang mengetahui manfaat teh hitam. Namun hanya sedikit yang mengetahui efek negatif dari meminum teh hitam. Teh hitam selama ini memang diketahui sebagai sumber antioksidan yang baik. Teh ini memiliki banyak manfaat untuk tubuh dan kesehatan.
Meski begitu, sebaiknya efek negatif yang bisa diberikan oleh teh hitam juga tak boleh diremehkan. Berikut adalah beberapa efek negatif dari teh hitam, seperti dilansir oleh Boldsky (11/01).
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Di mana kita bisa menemukan sumber lemak sehat? Jenis lemak sehat tak jenuh ganda adalah lemak omega-3 umumnya ditemukan pada ikan, terutama ikan berminyak. Sementara itu, lemak omega-6 dapat ditemukan di beberapa minyak seperti safflower dan minyak kedelai, bersama dengan beberapa kacang, termasuk kacang brazil.
1. Meningkatkan racun
Mengonsumsi teh hitam setiap hari bisa meningkatkan munculnya racun dalam tubuh. Hal ini disebabkan oleh racun yang dihasilkan oleh alumunium dalam daun teh yang sudah tua. Teh hitam dibuat dari daun teh yang sudah tua dan mengandung banyak komponen alumunium di dalamnya.
2. Batu ginjal
Salah satu efek negatif teh hitam adalah kemampuannya untuk membentuk batu ginjal. Hal ini diakibatkan oleh komponen bernama Oxalate yang terdapat dalam teh hitam. Oxalate memiliki efek yang buruk terhadap kesehatan ginjal jika dikonsumsi dalam jumlah yang yang banyak.
3. Melemahkan sistem pencernaan
Teh hitam yang dipenuhi tannin bisa membuat sistem pencernaan tak stabil dan memicu penyakit seperti diare dan lainnya. Tannin dalam daun teh hitam juga bisa menyebabkan konstipasi dan susah buang air besar.
4. Kesehatan tulang
Mengonsumsi terlalu banyak teh hitam juga buruk untuk kesehatan tulang. Hal ini akibat banyaknya fluoride yang terkandung dalam teh hitam. Fluoride akan melemahkan tulang dan memicu terjadinya pengeroposan tulang.
5. Membuat gigi kuning
salah satu efek buruk dari konsumsi teh hitam adalah menodai warna gigi. Jika Anda sering mengonsumsi teh hitam, maka kemungkinan besar gigi Anda akan berubah warna. Gusi pun lebih mudah terluka. Teh hitam juga menjadi salah satu alasan terbentuknya plak pada gigi.
6. Masalah buang air kecil
Terlalu banyak mengonsumsi teh hitam juga bisa mengganggu sistem pengeluaran dari tubuh seperti terlalu banyak buang air kecil. Kandung kemih menjadi lebih berat dan membuat seseorang menjadi lebih sering buang air kecil. Hal ini bisa jadi tak nyaman untuk banyak orang.
7. Kanker kerongkongan
Mengonsumsi teh hitam bisa meningkatkan risiko terkena kanker kerongkongan. Kerongkongan adalah saluran yang menghubungkan perut dengan bagian mulut. Bagian ini sensitif dengan perubahan suhu dan kandungan tannin dalam teh hitam.
Itulah beberapa efek negatif dari mengonsumsi teh hitam. Bukan berarti Anda harus berhenti mengonsumsi teh hitam, namun sebaiknya jangan terlalu banyak dan perhatikan porsi Anda.
(mdk/kun)