Penting Diketahui, Sejumlah Kebiasaan Ini Bisa Mengganggu Kualitas Tidur Kamu
Tindakan atau makanan yang kita konsumsi dapat mempengaruhi kualitas tidur yang kita miliki. Tanda kita sadari, sebagian tindakan yang kita lakukan ketika siang hari atau sebelum tidur dapat berkontribusi terhadap buruknya kualitas tidur yang kita miliki.
Pola dan kebiasaan tidur yang kita miliki dapat terganggu dengan sangat mudah oleh beberapa hal yang kita lakukan. Tindakan atau makanan yang kita konsumsi dapat mempengaruhi kualitas tidur yang kita miliki.
Tanda kita sadari, sebagian tindakan yang kita lakukan ketika siang hari atau sebelum tidur dapat berkontribusi terhadap buruknya kualitas tidur yang kita miliki. Dilansir dari Medical Daily, berikut sejumlah kebiasaan yang bisa menyebabkan masalah pada kualitas tidur kita.
-
Bagaimana cara mengatasi kesulitan tidur agar tidur lebih berkualitas? Yohana mengakui banyak orang kesulitan untuk tidur di waktu yang tepat, namun jika menginginkan kualitas tidur yang baik dapat mencoba dengan menghitung mundur dan mendengarkan napas sendiri.
-
Kenapa tidur siang bisa jadi tanda adanya masalah tidur? Meskipun tidur siang ini mungkin terasa baik untuk sementara, akan mengganggu kualitas tidur mereka di malam hari dan berpotensi meningkatkan risiko kanker.
-
Apa saja jenis kata-kata bijak tentang insomnia? Kata-kata insomnia yang bijak bisa menjadi salah satu nasihat berguna. Ini akan membantu Anda terbebas dari masalah insomnia.
-
Bagaimana cara agar tidur siang berkualitas? Tidur siang perlu dilakukan dengan tepat untuk memperoleh manfaatnya secara optimal. Berikut caranya: 1. Tidur siang di antara pukul 1 sampai 3 sore 2. Durasi tidur siang paling baik adalah sekitar 20 hingga 30 menit. Hindari tidur siang berlebihan karena dapat menyebabkan insomnia pada malam hari. 3. Ciptakan suasana yang nyaman dan tenang pada kamar tidur Anda. 4. Gunakan penutup mata bila perlu agar tidur siang tidak terganggu oleh cahaya lampu atau sinar matahari yang masuk ke dalam kamar.
-
Bagaimana cara mengatasi kurang tidur? Untuk mencegah kurang tidur, Anda perlu menjaga pola tidur yang sehat dan teratur, menghindari hal-hal yang dapat mengganggu tidur, seperti kafein, alkohol, rokok, dan gadget, serta melakukan aktivitas fisik yang cukup dan teratur.
-
Kenapa tidur telanjang bisa meningkatkan kualitas tidur? Saat tidur tanpa pakaian, suhu tubuh cenderung menurun, memicu produksi hormon tidur melatonin dan menurunkan hormon stres kortisol. Hal ini dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak dan memastikan proses regenerasi tubuh berjalan optimal.
Tidur Berlebihan Selama Akhir Pekan
Banyak orang yang berusaha tidur sepuasnya ketika akhir pekan tiba untuk melunasi 'utang' tidur selama hari kerja. Namun tahukah kamu bahwa hal ini disebut oleh Dr. Robert Rosenberg dari Sleep Disorders Centers, Prescott Valley, Arizona sebagai perilaku yang bisa menurunkan kualitas tidur kamu.
"Tidur lebih lama ketika akhir pekan tak bakal membantu. Faktanya, melakukan hal tersebut malah mengganggu jadwal tidur normalmu secara parah sehingga pada minggu malam kamu bakal kesulitan untuk tidur," jelasnya.
Alih-alih tidur cukup lama, Rosenberg malah menyarankan kita untuk tidur secara normal. Hal ini dapat membantu mempertahankan kewaspadaan dan energi pada siang hari.
Tidur Tengkurap
Banyak ahli menjelaskan bahwa tidur tengkurap yang membebani perut ketika tidur dapat menimbulkan efek samping yang buruk. Hal ini dapat mendorong munculnya masalah leher dan sakit kepala karena posisi dari kepala yang tak sempurna.
Posisi ini dapat membuat tulang belakang menjadi lurus dan memberikan tekanan pada sendi yang mengakibatkan rasa sakit di punggung bagian bawah. Jika kamu mengalami berbagai masalah ini, sebaiknya segera menemui dokter untuk mengobatinya.
Jarang Mengganti Kasur dan Bantal
Disarankan untuk mengganti kasur setiap delapan tahun sekali. Namun selain oleh karena waktu, terdapat berbagai pertanda bahwa kasur perlu diganti.
"Perhatikan apakah ada titik yang sudah usang dan cekungan pada tengah atau ujung kasur. Selain itu juga pastikan bahwa ketika pasanganmu bergerak, posisimu tidak terganggu," tulis National Sleep Foundation.
Berbeda dengan kasur yang lebih awet, bantal sebaiknya diganti setelah satu atau dua tahun tergantung kualitasnya. Orang yang memiliki alergi perlu lebih sering untuk mencuci dan mengganti bantal tersebut.
Terlalu Sibuk Sebelum Tidur
Penting bagi kita untuk merasa santai dan siap terlebih dahulu sebelum tidur. Ketika kita melakukan aktivitas secara berat di malam hari terutama sebelum tidur, hal ini dapat mengganggu kualitasnya.
"Hal yang penting dilakukan adalah dengan bersantai satu atau dua jam sebelum tidur. Waktu ini bukan saat yang tepat untuk berolahraga, cemas, atau bertengkar. Mempertahankan kualitas tidur yang bagus secara rutin merupakan akvititas yang dipejalari dan dipengaruhi oleh kebiasaan sebelum tidur," ungkap Dr. Teofilo Lee-Chiong, pakar tidur asal Denver, Colorado.
Sejumlah hal itulah yang bisa membuat kualitas tidurmu jadi menurun. Sebagian mungkin tanpa disadari biasa kamu lakukan. Untuk kualitas tidur lebih baik, hindari hal-hal tersebut.
(mdk/RWP)