Rasa lapar ternyata bisa memicu pertengkaran dengan pasangan!
Tingkat gula darah yang rendah dan rasa lapar biasanya memicu pertengkaran pada pasangan.
Pasangan sering marah-marah dan mengajak bertengkar? Bisa jadi penyebabnya bukanlah masalah antara Anda berdua, melainkan rasa lapar. Penelitian terbaru mengungkap bahwa rasa lapar bisa memicu seseorang untuk merasa marah dan lebih agresif.
Hasil ini didapatkan peneliti setelah mengamati 107 pasangan yang sudah menikah sekitar 12 tahun. Peneliti mengamati tingkat gula darah mereka untuk melihat apakah mereka merasa lapar atau tidak di pagi dan malam hari. Masing-masing pasangan juga diberikan boneka voodoo yang diibaratkan sebagai pasangan.
Pada akhir hari, pasangan diminta untuk menancapkan jarum ke boneka voodoo tersebut jika merasa marah pada pasangan. Mereka bisa menggunakan hingga 51 jarum sekali pakai. Selanjutnya peneliti akan menghitung jumlah jarum setiap harinya yang ada pada boneka tersebut.
Peneliti juga mengecek tingkat agresivitas pasangan dengan menyuruh mereka bermain game bersama. Setelahnya, pihak yang menang diperbolehkan memainkan bunyi yang tidak menyenangkan dan keras pada pasangan mereka. Semakin keras bunyi yang dipilih, semakin tinggi juga agresivitas pasangan saat itu.
Hasilnya menunjukkan bahwa orang yang memiliki tingkat gula darah rendah, dengan kata lain sedang merasa lapar cenderung lebih agresif terhadap pasangannya dan lebih mudah marah. Hal ini bahkan tetap signifikan setelah peneliti memperhitungkan faktor lain seperti kepuasan seksual dan lainnya.
Peneliti pun menarik kesimpulan bahwa pasangan yang sedang merasa lapar cenderung lebih mudah marah dibandingkan dengan pasangan yang kenyang. Jadi, jika nanti Anda tengah merasa emosi dan ingin marah pada pasangan, sebaiknya ajak pasangan makan terlebih dahulu. Juga jangan pernah memulai pertengkaran ketika perut kosong.
Baca juga:
Ini 7 manfaat kesehatan dari cabai hijau yang harus diketahui
5 Alasan sehat untuk minum teh setiap hari
5 Manfaat meditasi selain membuat pikiran rileks
Ini 5 manfaat top mengonsumsi cokelat untuk kesehatan
Turunkan tekanan darah tinggi dengan mengunyah semangka
Nyeri menstruasi bikin wanita bodoh?
-
Bagaimana depresi situasional terjadi? Depresi situasional adalah contoh depresi yang tidak menentu. Biasanya, kondisi ini ditandai dengan munculnya gejala murung, perubahan pola tidur dan makan, ketika ada kejadian yang memberi tekanan mental yang cukup tinggi. Gejala depresi situasional muncul akibat respons otak terhadap stres.
-
Mengapa wanita lebih rentan mengalami depresi? Goldstein mengatakan bahwa risiko depresi ini dua kali lebih besar pada wanita. Hal ini disebutkan berkaitan dengan alasan biologis seperti hormon dan gen yang menimbulkan gangguan pada perkembangan otak ketika kita masih berupa janin.
-
Apa saja tanda dari depresi terselubung? Berikut sejumlah tanda depresi terselubung yang penting untuk segera dikenali: Perubahan Kepribadian Orang dengan depresi terselubung mungkin menjadi lebih pendiam, pasif, atau tidak peduli pada hal-hal yang penting bagi mereka. Mereka juga bisa menjadi lebih mudah tersinggung atau marah. Perubahan Pola Makan dan Tidur Depresi terselubung bisa memengaruhi pola makan dan tidur seseorang. Mereka bisa kehilangan nafsu makan atau justru makan berlebihan. Gangguan tidur seperti insomnia atau hipersomnia juga sering terjadi. Perubahan Interaksi Sosial dan Produktivitas Kehilangan Minat pada Hobi dan Kegiatan Orang dengan depresi terselubung sering kali kehilangan minat pada hobi atau kegiatan yang mereka nikmati. Mereka bisa berhenti melakukan aktivitas yang biasanya membuat mereka bahagia. Bercanda tentang Hal-hal Negatif Mereka mungkin sering bercanda tentang topik yang berkaitan dengan depresi, seperti kematian atau bunuh diri. Ini bisa menjadi cara mereka untuk mengungkapkan perasaan mereka atau mencari perhatian.
-
Kenapa Titien Soemarni mengalami depresi? Namun keadaan itu tak bertahan lama. Ia depresi karena menjalin skandal dengan orang-orang penting. Kisah akhir hidupnya pun sangat tragis. Ia meninggal dunia dalam kemiskinan dan kesendirian.
-
Apa saja tanda fisik depresi yang dialami pria? Meskipun depresi dianggap sebagai gangguan kesehatan mental, kondisi ini juga dapat memanifestasikan diri dalam tubuh.
-
Kenapa wanita hamil mengalami masalah pencernaan? Hormon kehamilan dapat mengganggu keseimbangan pencernaan Anda dan membuat kerongga esofagus menjadi lebih rileks, sehingga menyebabkan asam lambung naik ke atas.