6 Resep Olahan Udang Spesial yang Mudah Dibuat, Udang Gambas Al Ajillo hingga Dimsum
Daging udang yang gurih menemui kelezatannya ketika dicampur dengan mentega hingga rempah-rempah. Jika kamu sudah bingung ingin mengolah udang menjadi masakan apa saja, berikut merdeka.com merangkum resep olahan udang spesial yang mudah dibuat, lezat dan menggiurkan:
Beragam resep olahan udang spesial cocok sebagai hidangan sehari-hari di rumah. Udang adalah makanan laut yang mudah disukai dari anak-anak hingga orang dewasa. Udang juga mudah diolah dengan beragam bumbu.
Daging udang yang gurih menemui kelezatannya ketika dicampur dengan mentega hingga rempah-rempah. Jika kamu sudah bingung ingin mengolah udang menjadi masakan apa saja, berikut merdeka.com merangkum resep olahan udang spesial yang mudah dibuat, lezat dan menggiurkan:
-
Apa yang membuat Resep Suwir Ikan Tuna Pedas sangat spesial? Resep suwir ikan tuna pedas adalah menu lauk yang praktis, sederhana, namun tetap lezat.
-
Bagaimana cara memasak udang dan kentang pada resep Sambal Udang Kentang? Panaskan minyak dengan api sedang.Goreng kentang hingga matang kekuningan, tiris dan sisihkan.Goreng udang yang sudah dipersiapkan hingga berubah warna (setengah matang), tiris dan sisihkan.Panaskan minyak baru.Tumis bumbu halus.Tambahkan gula dan garam.Masak hingga sambal matang dan tanak.Masukkan udang dan kentang yang telah digoreng tadi.Kecilkan api, aduk hingga bumbu merata dan meresap.Taburkan potongan daun jeruk, aduk rata.Koreksi rasa dan matikan api.
-
Bagaimana cara memasak udang selingkuh? Dilansir dari Liputan6, udang selingkuh biasanya disajikan dengan cara dibakar. Bumbunya hanya garam, itupun kalau memang benar-benar dibutuhkan. Penyajian Udang Selingkuh biasanya dilengkapi nasi hangat dan sayur bunga papaya atau kangkung.
-
Apa yang dimaksud dengan resep Ikan Pampis? Resep ikan pampis adalah salah satu masakan tradisional yang berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Sajian ini berupa ikan laut yang disuwir-suwir lalu diolah dengan bumbu khas Manado.
-
Apa saja resep masakan udang yang mudah dibuat? Ada banyak menu masakan yang enak berbahan udang. Kamu bisa mencoba resep masakan udang ala rumahan sendiri di rumah. Resep masakan udang ala rumahan ini cocok untuk menu makan siang atau sarapan.
-
Bagaimana cara membuat udang goreng krispi yang renyah? Masukkan tepung terigu, air, garam, merica, baking powder dalam mangkuk. Campur adonan hingga rata dan tidak ada tepung yang menggumpal. Celupkan udang ke dalam adonan tepung. Goreng dengan minyak panas hingga kuning keemasan, angkat tiriskan.
Resep Gambas Al Ajillo, Udang Bawang Khas Spanyol
Foto: Brilicious ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 300 gr udang ukuran sedang, kupas, buang kepala dan kulitnya
- 5 sdm olive oil
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 5 buah cabai kering, potong-potong
- 2 sdm air lemon
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat:
- Lumuri udang dengan air lemon, sisihkan.
- Panaskan olive oil dengan api sedang, masukkan bawang putih dan tumis hingga harum.
- Masukkan udang dan tumis hingga berubah warna atau menggulung.
- Masukkan cabai kering dan garam, aduk rata, kecilkan api agar minyak tidak berasap.
- Masak gambas al ajillo kurang lebih selama 2 menit hingga udang matang dan bumbu meresap. Angkat.
Resep Udang Tumis Aceh
Foto: Brilicious ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 250 gr udang
- 1 buah kentang potong kotak
- 1 siung bawang merah
- 2 buah cabai hijau
- Minyak goreng
- Air secukupnya
- Gula garam
Bumbu halus:
- 10 buah asam jawa
- 8 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
Cara Membuat:
- Bersihkan udang dan cuci hingga bersih.
- Haluskan semua bumbu halus kemudian sisihkan.
- Tumis bawang merah, cabai hijau dan bumbu halus hingga harum.
- Masukkan kentang, aduk hingga matang.
- Tambahkan air, aduk hingga mendidih. Masukkan udang, masak hingga matang.
- Sajikan.
Dimsum Udang Lembut Kulit Transparan
©2021 Merdeka.com
Bahan Kulit
- 150 gram tepung tang mien
- 50 gram tepung sagu
- 2 sdm minyak sayur
- 250 ml air panas mendidih
- 1/3 sdt garam
Bahan Isi
- 300 gram udang kupas, cincang
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdm tepung sagu
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
Cara Membuat:
1. Campur udang cincang dengan garam, gula, lada, dan kaldu jamur. Aduk rata. Tambahkan minyak wijen dan tepung sagu. Campur semua bahan dan aduk rata.
2. Untuk membuat kutli, campur tepung sagu, tepung tang mien, dan garam. Tambahkan minyak ke air panas yang baru mendidih. Tuang air sedikit demi sedikit ke campuran tepung sambil diuleni hingga kalis.
3. Bagi adonan kulit jadi beberapa bagian. Pipihkan dan giling dengan rolling pin. Cetak dengan bantuan tutup gelas. Beri isian ke dalam bahan kulit secukupnya. Lalu bungkus dengan merekatkan bagian pinggirannya. Lakukan sampai semua bahan adonan habis. Tata di loyang yang sudah diolesi minyak.
4. Panaskan kukusan. Kukus selama kurang lebih 5 menit. Setelah matang, biarkan di dalam kukusan selama kurang lebih 5 menit lagi. Angkat dan sajikan dengan saus favorit.
Resep Udang Saus Szechuan
Bahan:
- 300 gr udang, buang kepala dan kupas kulitnya
- 1 butir telur
- 1 sdm tepung terigu
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm air
Bumbu saus:
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 buah cabai merah, haluskan
- 1 ruas jahe, memarkan
- 2 sdm margarin
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdt merica szhecuan sangrai hingga harum (jika tak ada ganti merica halus secukupnya)
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm minyak wijen
- 4 sdm air
- daun bawang, iris secukupnya
Cara Membuat:
- Kocok telur dengan terigu, air, dan merica bubuk. Celupkan udang dan goreng hingga matang, angkat dan sisihkan.
- Tumis bawang putih dan cabai hingga harum, masukkan margarin, aduk hingga leleh.
- Campurkan semua bumbu saus dan tuang ke dalam tumisan bawang putih, aduk rata hingga mengental.
- Masukkan udang goreng dan aduk rata dengan saus, angkat dan sajikan.
Udang Mentega Spesial
cookpad.com
Bahan:
- 500 gram udang
- 1/2 bawang bombay
- 3 siung bawang putih
- 2 batang daun bawang
- 3 sdm mentega
- 1 sdt gula
- garam sejumput
- kaldu bubuk secukupnya
Cara Membuat:
- Cincang halus bawang putih, potong bawang bombay memanjang potong serong daun bawang.
- Panaskan sedikit mentega.
- Tumis bawang sampai harum.
- Masukkan udang.
- Tambahkan mentega.
- Masukkan bawang bombay dan daun bawang.
- Masukkan gula, garam, dan kaldu.
- Tumis sebentar.
- Cek rasa.
- Angkat dan sajikan dengan nasi panas.
Resep Pindang Udang Palembang
Bahan:
- 250 gr udang, cuci bersih dan potong bagian kepalanya yang tajam
- 100 gr nanas, potong-potong
- 1 ikat daun kemangi
Bumbu kasar:
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 3 buah cabai merah kering
- 2 batang daun bawang, potong-potong agak panjang
- 1 batang serai, ambil putihnya saja dan memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 sdm air asam jawa (bisa diganti air jeruk nipis atau tomat)
- 1 sdm gula merah, sisir
- garam dan gula pasir secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 5 buah cabai rawit
Cara membuat:
- Panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bawang merah iris, serai, lengkuas, dan daun salam, tumis lagi hingga keluar aroma sedap.
- Tuang air sedikit demi sedikit, biarkan hingga mendidih, masukkan gula merah, air asam jawa, garam secukupnya.
- Masukkan udang, nanas dan cabai rawit utuh. Masak hingga mendidih, masukkan daun bawang dan masak hingga udang matang.