Mahasiswa temukan suara 'alien' di atas Bumi, NASA tak bisa jelaskan
NASA berencana mengirim balon udara untuk meneliti suara misterius itu di akhir tahun ini
Seorang mahasiswa dari Universitas North Carolina, Amerika, bernama Daniel Bowman, beberapa waktu lalu menemukan suara misterius dari atas Bumi, puluhan kilometer di atas daratan. Menariknya, NASA tidak bisa menjelaskan dari mana suara 'alien' itu berasal.
Untuk menangkap suara itu, Daniel menggunakan sebuah mikrofon yang dipasangkan pada balon udara yang diterbangkan di atas kawasan Arizona, bulan Agustus lalu. Ketika itu, balon Daniel berhasil terbang hingga ketinggian 37,5 kilometer.
-
Siapa yang menuntut NASA? Keluarga Alejandro Otero menuntut lebih dari 80.000 dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp1,3 miliar kepada NASA setelah sampah antariksanya menembus atap rumah keluarga yang berada di Florida, AS tersebut.
-
Apa yang NASA uji coba? NASA sedang menguji Komunikasi Optik Luar Angkasa (DSOC) – menggunakan laser inframerah untuk mengirim pesan kembali ke Bumi.
-
Apa yang tertangkap oleh Satelit NASA? Salah satu foto yang tertangkap oleh Satelit observasi NASA dan United States Geological Survey (USGS), menangkap potret sisa banjir dari zaman es kuno yang terjadi pada 10.000 hingga 20.000 tahun lalu.
-
Bagaimana NASA berencana menyelidiki kejadian sampah luar angkasa ini? ISS akan “melakukan penyelidikan mendetail” tentang bagaimana puing-puing itu selamat dari pembakaran, menurut NASA.
-
Siapa astronot Indonesia yang nyaris ikut misi NASA? Sosok inspiratif ini bernama Pratiwi Sudarmono, yang pada Oktober tahun 1985 terpilih oleh badan antariksa Amerika Serikat, NASA, untuk bergabung dalam misi pesawat ulang-alik ke luar angkasa.
-
Apa yang NASA cari dalam penelitian UFO? Misi NASA adalah untuk menemukan yang tidak diketahui, " kata Nelson, seperti dilansir laman Science Alert, Jumat (15/9). "Saya telah mengatakan beberapa kali dalam komentar saya di sini hari ini bahwa kami di NASA menangani ini secara terbuka dan kami akan transparan dalam hal ini."
Nah, ketika sampai di ketinggian 36 kilometer dari atas tanah, mikrofon menangkap sebuah suara infrasonik yang mempunyai frekuensi di bawah 20 hertz.
Jenis suara infrasonik adalah suara yang tidak bisa didengarkan secara langsung oleh telinga manusia karena terlalu lemah. Salah satu karakteristik suara infrasonik yang membuat ilmuwan NASA penasaran adalah biasanya suara ini berasal dari jarak yang sangat jauh.
Teori mengenai dari mana asal suara itu pun menyeruak, mulai dari badai, gempa bumi, hingga alien. NASA pun sekarang mengaku belum bisa menemukan penjelasan yang tepat, sehingga pihaknya bersiap mengirimkan balon udara lain di akhir tahun ini untuk meneliti lebih lanjut suara 'alien' itu.
"Belum pernah ada rekaman suara di stratosfer (bagian atmosfer di ketinggian 36 kilometer) yang pernah dihasilkan selama 50 tahun belakangan ini. Tentu, bila kita menempatkan mesin perekam lain, kita bisa menemukan sesuatu," ujar Daniel Bowman, Live Science (04/05).
Baca juga:
Menguak misteri suhu super panas atmosfer matahari
Bumi diklaim pernah 'santap' planet seukuran Merkurius
Di 2015, ditemukan 1.572 asteroid yang mengancam Bumi
Ini gambar terdekat Pluto yang berhasil diambil umat manusia