Mengapa Waktu Terasa Lebih Cepat saat Bertambah Tua?
Waktu terasa lebih cepat seiring bertambahnya usia karena otak kita memproses informasi lebih lambat.
Terkadang seiring bertambahnya usia seseorang akan merasakan waktu yang begitu cepat. Semua aktivitas yang dilakukan rasanya cepat berlalu. Mengapa ini bisa terjadi?
Mengutip IFLScience, Senin (21/10), pada dasarnya ada beberapa teori yang mungkin bisa menjelaskan tentang fenomena ini. Salah satunya berkaitan dengan seberapa banyak informasi baru yang diserap selama waktu tersebut.
-
Mengapa waktu terasa lebih cepat saat kita tua? Ketika Anda melihat ke belakang, semakin sedikit representasi yang kaya, semakin cepat waktu akan terasa berlalu.
-
Siapa yang merasakan waktu berlalu cepat? "Cukup menakutkan mengetahui seberapa cepat waktu berlalu." - James Wan
-
Mengapa penting untuk menyadari bahwa waktu berlalu dengan cepat? Waktu berlalu begitu cepat, bahkan apabila Anda tidak menyadarinya.
-
Apa yang membuat ilmuwan berpikir bahwa usia alam semesta mungkin dua kali lebih tua dari yang diperkirakan sebelumnya? Teori baru ini menunjukkan alam semesta mungkin juga terbuat dari bahan yang sangat berbeda dari apa yang diyakini sebagian besar ilmuwan sebelumnya. Para peneliti mencapai kesimpulan tersebut setelah menganalisis data dari planet berwarna merah yang bergerak menjauh dari kita, sehingga cahayanya menjadi lebih merah.
-
Kapan ilmuwan mencapai kesepakatan tentang usia permukaan Bulan? “Kami mengkorelasikan sampel Apollo yang diberi tanggal secara individual dengan jumlah kawah di area sekitar lokasi sampel,” ujar Stephanie Werner dari Center for Planetary Habitability, University of Oslo. Stephanie melanjutkan, pihaknya juga mengkorelasikannya dengan data spektroskopi dari berbagai misi Bulan, terutama Chandrayaan-1 India. Fungsinya untuk memastikan sampel yang dihitung. "Ini pekerjaan berat. Kami memulai proyek ini pada 2014. Harapannya dengan melakukan pekerjaan ini kami dapat menyelesaikan perbedaan. Akhirnya diketahui bahwa usia permukaan Bulan yang berwarna gelap itu mencapai 200 juta tahun,"
-
Apa yang sebenarnya diungkapkan oleh kata-kata bijak tentang waktu? "Waktu berlalu, tapi bukan kenangan." - Ika Natassa
Psikolog Robert Ornstein, pernah melakukan serangkaian eksperimen pada 1960-an. Percobaannya itu ia jelaskan dalam bukunya yang berujudul On the Experience of Time. Buku itu menjelaskan bagaimana persepsi waktu dapat dipengaruhi oleh seberapa banyak informasi baru yang diproses oleh pikiran manusia.
Salah satu eksperimennya saat ia menunjukkan diagram dengan tingkat keunikan yang berbeda kepada sukarelawan sebelum meminta mereka memperkirakan berapa lama waktu yang telah berlalu. Meskipun diagram ditampilkan untuk waktu yang sama, subjek melaporkan bahwa diagram dengan desain yang lebih menarik terlihat lebih lama daripada yang kurang menarik.
Dalam eksperimen lain, subjek diminta untuk mendengarkan audio dengan jumlah informasi yang bervariasi, dalam bentuk suara klik dan kebisingan rumah tangga, sebelum mereka kembali diminta memperkirakan waktu mendengarnya.
Di mana ada lebih banyak informasi, misalnya, lebih banyak suara klik, subjek melaporkan tugas tersebut berlangsung lebih lama.
"Teorinya adalah semakin tua kita, semakin akrab kita dengan lingkungan kita. Kita tidak memperhatikan detail dari rumah dan tempat kerja kita," jelas Christian Yates, seorang dosen senior dalam biologi matematika di Universitas Bath, dalam sebuah artikel di The Conversation.
Dari sisi sains, Adrian Bejan, Profesor Teknik Mesin di Duke, menjelaskan saat saraf dan neuron menua dan menjadi lebih kompleks, sinyal membutuhkan waktu lebih lama untuk menempuh jalurnya dibandingkan ketika masih muda.
"Pikiran manusia merasakan perubahan waktu ketika gambar yang dirasakan berubah. Hari-hari tampak berlangsung lebih lama saat Anda muda karena pikiran yang masih muda menerima lebih banyak gambar dalam satu hari dibandingkan pikiran yang sudah tua,” jelas Bejan.
Meskipun fenomena ini masih dalam penyelidikan oleh berbagai tim peneliti, ada indikasi bahwa persepsi kita tentang waktu diubah oleh jumlah pengalaman baru dan menarik yang kita alami seiring bertambahnya usia.