7 Cara Packing Makanan Beku Agar Tetap Fresh di Perjalanan, Pengusaha Frozen Food Wajib Tahu!
Berencana mengirimkan makanan beku jarak jauh? Simak cara packing makanan beku agar tetap fresh di perjalanan berikut ini.
Berencana mengirimkan makanan beku jarak jauh? Simak cara packing makanan beku agar tetap fresh di perjalanan berikut ini.
7 Cara Packing Makanan Beku Agar Tetap Fresh di Perjalanan, Pengusaha Frozen Food Wajib Tahu!
Bisnis makanan beku atau frozen food memang saat ini cukup menjamur. Selain karena mampu bertahan lama, beberapa produk menawarkan jenis makanan yang bervariasi.
-
Bagaimana cara membuat frozen food Sosis Solo yang praktis dan mudah? Setiap kali hendak dikonsumsi, keluarkan sosis solo dari freezer dan diamkan hingga bersuhu ruang. Bisa langsung goreng dengan 2 buah telur ditambah sedikit air, kocok lepas beri garam sedikit dan lada bubuk. Aduk rata. Ambil sosis solo, balur dengan kocokan telur. Goreng di minyak panas, goreng kekuningan lalu angkat, tiriskan.
-
Bagaimana cara memasarkan kentang frozen agar mudah dijangkau oleh konsumen? Cukup dikemas dengan plastik yang tebal dan kedap udara, Anda bisa memasarkan kentang frozen dengan mudah, baik dijual secara langsung maupun melalui market place.
-
Bagaimana cara mencairkan daging beku dengan teknik defrost? Disebut teknik defrost daging, metode ini mampu mencairkan daging beku, baik itu daging sapi, ayam, atau ikan, hanya dalam waktu tujuh menit.
-
Bagaimana cara memulai bisnis repacking makanan ringan? Untuk memulai bisnis ini, kita harus mengamati pasar terlebih dahulu. Kita harus tahu makanan ringan seperti apa yang banyak digemari masyarakat.
-
Bagaimana cara memulai bisnis frozen food yang praktis? Anda bisa mencoba untuk menjual frozen food apabila menginginkan bisnis yang praktis.
-
Kapan frozen food menjadi tren populer? Seiring kesibukan masyarakat yang semakin padat, hampir kebanyakan orang saat ini menyukai hal praktis dan simpel. Termasuk soal makanan.
Jumlah peminatnya pun semakin banyak sehingga tak menutup kemungkinan adanya pengiriman jarak jauh bila penjual berada di kota yang berbeda dari konsumen.
Bila ini terjadi, pengiriman via jasa paket menjadi pilihan. Namun perlu diperhatikan bahwa pengemasan makanan beku berbeda dengan paket biasa.
Selain karena mengandalkan suhu dingin, kualitas makanan juga akan berpengaruh pada kondisi produk tersebut. Sehingga mempertimbangkan jasa pengiriman dan packing produk menjadi sebuah kewajiban.
Nah sebelum melakukan pengiriman jarak jauh, ada baiknya anda simak cara packing makanan beku berikut ini supaya tetap terjaga kualitasnya hingga ke tangan konsumen.
Dirangkum merdeka.com dari berbagai sumber, Senin (20/11) berikut 7 cara packing makanan beku selengkapnya.
1. Makanan dan Wadah dalam Keadaan Bersih
Sebelum mengirim produk frozen food, pastikan kondisi makanan dalam keadaan bersih. Hal ini berlaku bagi makanan matang, setengah matang, maupun makanan mentah beku.
Pastikan tidak ada makanan yang kondisinya rusak seperti busuk, kotor, atau menggunakan kemasan yang bersih dan tidak rusak, serta kemasan terbebas dari kontaminasi benda yang dapat menyebabkan jamur dan bakteri.
Bila kondisi makanan bersih, akan membuat makanan menjadi lebih tahan lama saat proses pengiriman.
2. Pilih Kemasan Kedap Udara
Setelah memastikan kebersihan makanan, kita harus memilih kemasan yang cocok untuk produk frozen food supaya tetap dalam kondisi baik saat sampai di tujuan.
Wadah sangat berpengaruh pada kondisi suhu makanan sehingga akan menjaga kualitas makanan.
Contoh wadah yang cocok untuk frozen food seperti wadah styrofoam yang dilengkapi dengan bahan insulasi penahan dingin.
Pastikan wadah yang hendak dipakai tidak mudah rusak supaya makanan dapat aman selama di perjalanan hingga sampai ke konsumen.
Cari wadah yang ukurannya cocok untuk makanan sehingga tidak terlalu besar atau terlalu kecil.
Pastikan wadah juga mudah dibuka oleh konsumen meski menggunakan perlindungan ganda supaya tetap memberikan impresi positif ke konsumen.
- Blusukan ke Muara Baru Jakut, Gibran Terima Keluhan Soal Cold Storage Ikan
- Jadi Lebih Tahan Lama, Begini Panduan Menyimpan Bahan Mentah di Kulkas dengan Benar
- Kronologi Lengkap Ayah Simpan Mayat Bayi Dalam Freezer Kulkas di Ciledug
- Bikin Miris, Alasan Ayah Simpan Mayat Bayi Dalam Freezer Kulkas karena Tidak Punya Biaya Pemakaman
3. Pastikan Makanan yang Dikirim dalam Keadaan Beku
Makanan frozen food harus dikirim dalam kondisi beku dan dingin supaya kualitasnya terjaga dengan baik hingga sampai ke konsumen.
Kondisi beku juga harus tetap terjaga selama pengiriman. Bila makanan tidak beku akan mempengaruhi kualitas makanan itu sendiri.
Makanan beku akan mengandalkan suhu dingin untuk menjaga kondisinya. Terlebih suhu akan mempengaruhi jangka waktu kelayakan makanan tersebut.
4. Packing dengan Bubble Wrap atau Kardus
Bila sudah dipersiapkan semua, anda perlu melakukan pengemasan produk makanan yang baik dan benar.
Mengemas produk frozen food sama seperti paket lainnya, biasanya tetap akan dilapisi bubble wrap dan kardus, seperti contoh kardus ikan beku.
Selain itu, bubble wrap atau kardus akan melindungi barang selama di perjalanan supaya tidak ada cacat atau kerusakan akibat proses shipping.
Bila produk yang dikirim banyak, anda juga bisa menggunakan keduanya. Bubble wrap berguna untuk melindungi makanan dari guncangan dan bantingan saat proses pengiriman barang.
5. Pakai Cooling Gel Selama Perjalanan
Cara kelima yang bisa anda siasati adalah dengan menggunakan cooling gel.
Cooling gel dapat digunakan apabila jasa pengiriman barang frozen yang dipilih tidak memiliki armada khusus yang memiliki pendingin.
Cooling gel adalah gel pendingin yang mampu bertahan lama menjaga suhu dalam suatu wadah tertentu dalam keadaan beku.
Cara penggunaanya adalah dengan membekukan cooling gel terlebih dahulu. Setelah beku, masukan ke dalam wadah berisi makanan frozen yang akan Anda kirim.
6. Pakai Cooler Box
Cara keenam dan yang paling umum adalah dengan menggunakan cooler box. Cara ini lebih efektif bila barang yang hendak anda kirim jumlahnya banyak.
Cooler box ada berbagai macam, seperti wadah plastik, kardus, dan ada juga yang berbahan styrofoam.
Namun, cooler box yang paling sering digunakan adalah cooler yang berbahan styrofoam. Selain karena harganya yang terjangkau, styrofoam mampu menjaga suhu dingin, dan mampu menahan guncangan maupun benturan dari benda lain.
Untuk pengiriman barang frozen dengan jumlah yang cukup banyak, Anda juga disarankan meletakkan cooling gel di dalam cooler box styrofoam dalam satu wadah, supaya suhu dingin tetap stabil dan terjaga.
7. Perhatikan Waktu Pengiriman
Waktu pengiriman juga harus diperhatikan, apalagi lokasi yang hendak anda tuju letaknya sangat jauh.
Pengiriman makanan beku sebaiknya dilakukan dalam waktu maksimal satu hari, terutama apabila tujuan pengiriman berada di luar kota.
Bila lokasi tujuan pengiriman lebih dekat, makanan bisa sampai dalam waktu yang lebih singkat.
Pastikan lokasi tujuan pelanggan dalam kondisi baik. Bila ada kendala bencana alam atau cuaca, sebaiknya pengiriman ditunda untuk keamanan produk dan juga keamanan kurir.