Heboh Rebutan Takjil di Indonesia, Pria ini Tunjukkan Takjil Gratis di Masjid Nabawi, Makanannya Melimpah
Seorang WNI pamerkan takjil gratis yang ia dapat di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi.
Seorang WNI pamerkan takjil gratis yang ia dapat di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi.
Heboh Rebutan Takjil di Indonesia, Pria ini Tunjukkan Takjil Gratis di Masjid Nabawi, Makanannya Melimpah
Aksi 'war takjil' tengah ramai jadi perbincangan hangat bagi masyarakat di Indonesia.
Di tengah fenomena berburu takjil itu, seorang Warga Negara Indonesia (WNI) menunjukkan takjil gratis yang ia dapat di Masjid Nabawi.
Lewat video, pria tersebut menunjukkan makanan dan minuman yang ia dapat secara cuma-cuma itu. Simak ulasannya:
- Begini Cara Dengarkan Khotbah Jumat di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi dalam Bahasa Indonesia
- Mengenal Sosok Ariful Bahri, Satu-satunya WNI Pengisi Kajian di Masjid Nabawi
- Kemegahan Masjid Nabawi Buat Heppy dan Hari Bergetar hingga Tak Henti Menangis
- Kisah Pria Amerika Serikat jadi Mualaf, Sempat Ragu Karena Datang ke Masjid Dua Kali Tak Ada Orang
Takjil Gratis di Nabawi
Fenomena war takjil muncul karena banyak masyarakat dari lintas agama mengaku sangat antusias ikut berburu takjil buka puasa.
Banyak warga Muslim mengeluh sering kehabisan takjil karena para warga non-muslim selalu berburu jauh sebelum waktu berbuka.
Karena hal itulah topik berebut takjil kini banyak dijadikan sebagai bahan candaan di media sosial.
Lewat video di akun Instagram @vacoachmad, dia menunjukkan beberapa makanan dan minuman yang didapat secara cuma-cuma.
"Yang rebutan takjil di Indonesia, enggak atau aja di masjid Nabawi takjil gratisnya enggak kaleng-kaleng," tulisnya dalam keterangan video.
Isi Takjil di Masjid Nabawi
Pria dalam video kemudian menunjukkan takjil yang ia dapat secara gratis itu.
Terlihat beberapa makanan tampak dibungkus dalam plastik berwarna putih.
Di dalam plastik, terdapat air mineral, kopi, roti, dan yoghurt.
Selain itu, disediakan juga air zam-zam, kurma, dan beberapa jenis kacang-kacangan.
Takjil tersebut diletakkan di selembar plastik berwarna putih.
Pria tersebut diketahui tengah melaksanakan ibadah umrah ke Tanah Suci sehingga bisa merasakan berbuka puasa di Masjid Nabawi.
Pihak Masjid Nabawi Siapkan Jutaan Takjil
Melansir dari laman Gulf News, pengurus Masjid Nabawi di Madinah disebut telah menyiapkan 8,5 juta takjil.
Takjil gratis tersebut akan diberikan kepada seluruh jamaah yang berbuka puasa di masjid Nabawi sepanjang Ramadan 2024.
Selain itu, 18 ribu kontainer juga disebut disiapkan untuk mengangkut botol-botol air zam-zam yang akan dibagikan untuk para jamaah.