Rela Lepas Beasiswa Kuliah,Taruna AAU Ini Orang Papua Satu-satunya Jadi Penerbang
Prajurit Taruna Akademi TNI dan Bhayangkara Akademi Polisi mengikuti Wisuda Prajurit di Lapangan Sapta Marga Akademi Militer, Magelang pada akhir Oktober 2022 lalu.
Prajurit Taruna Akademi TNI dan Bhayangkara Akademi Polisi mengikuti Wisuda Prajurit di Lapangan Sapta Marga Akademi Militer, Magelang pada akhir Oktober 2022 lalu.
Momen yang dihadiri Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tersebut diikuti oleh 1028 Taruna yang dilantik menjadi Prabhatar.
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Apa yang akan di miliki TNI AU dalam waktu dekat? Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Mohammad Tonny Harjono menyebutkan TNI AU segera memiliki pesawat nirawak baru yang akan melengkapi alat utama sistem senjata (alutsista) nasional.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Apa yang nyaris digunakan oleh TNI AU sebagai pesawat tempur? Jet tempur terbaru itu nyaris memperkuat TNI AU. Batal di saat-saat terakhir.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
Beberapa Taruna dan Bhayangkara Taruna berasal dari latar belakang yang berbeda. Namun ada satu kisah inspiratif dari seorang Taruna TNI asal Papua.
Taruna tersebut bermimpi untuk menjadi penerbang tempur pertama asal Papua yang sejauh ini belum pernah ada. Bagaimana kisahnya? Simak selengkapnya.
Lepas Beasiswa demi Masuk TNI AU
Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa ©2022 Merdeka.com
Holly M.H Awom, adalah salah satu dari putra daerah Papua yang rela melepaskan beasiswa kuliah di Victoria University demi meraih mimpi menjadi Penerbang Tempur pertama yang berasal dari Papua.
Saat itu ia mengambil kuliah di Computer Science dan memang berniat untuk mendaftar ke TNI AU pasca wisuda.
"Awalnya ngambil Computer Science itu tujuannya untuk daftar Tentara. Waktu itu tujuannya setelah wisuda mau ikut PA PK." Tutur Holly.
Dirinya sempat kembali ke Papua setelah menamatkan pendidikan SMA dan mengurus beasiswa di Pemprov. Namun keinginannya untuk kembali harus tertunda karena Covid.
Izin Orang Tua Daftar TNI AU
Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa ©2022 Merdeka.com
Holly mengungkapkan bahwa ia sempat berkuliah. Namun karena merasa tidak cocok ia putuskan untuk ikut tes di TNI AU.
Tekadnya tersebut ternyata didukung oleh orang tuanya. Setelah meminta izin alhasil orang tuanya memberikan izin dan akhirnya mampu menjadi Taruna Akademi Angkatan Udara.
Mimpinya tersebut ternyata bukan tanpa alasan, terlebih ia rela jauh dari keluarga demi bisa menggapai cita-citanya sebagai prajurit TNI.
Ingin Jadi Penerbang Tempur Pertama Asal Papua
Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa ©2022 Merdeka.com
Holly Menambahkan jika selama ini belum ada prajurit asal Papua yang mampu menjadi penerbang tempur di TNI.
Alasan itu yang membuat Holly bertekad untuk menjadi yang pertama.
"Saya memilih penerbang tempur karena belum ada orang Papua yang jadi penerbang tempur di TNI Angkatan Udara, saya ingin menjadi orang pertama," kata dia.
Menurut Holly menjadi penerbang tempur juga adalah suatu kebanggaan bagi TNI Angkatan Udara.