Sama-sama Jenderal di TNI-Polri, Ini Sosok Kakak Adik Ternyata Keturunan Nabi Muhammad
Sosok dua jenderal TNI-Polri yang memiliki garis keturunan dengan Nabi Muhammad SAW.
Sosok dua jenderal TNI-Polri yang memiliki garis keturunan dengan Nabi Muhammad SAW.
Sama-sama Jenderal di TNI-Polri, Ini Sosok Kakak Adik Ternyata Keturunan Nabi Muhammad
Siapa sangka jika TNI-Polri memiliki dua jenderal dengan garis keturunan Nabi Muhammad SAW.
Mereka adalah Irjen Pol Al-Habib Ahmad Haydar Baagil Assegaf dan Laksamana Muda TNI (Purn) Al-Habib Muchammad Richard Baagil Assegaf.
Keduanya merupakan kakak beradik keturunan Nabi yang sama-sama berkarir sebagai abdi negara.
Tak hanya itu, Haydar dan Richard juga sama-sama memiliki posisi penting di satuannya masing-masing. Ini sosoknya:
- Tiga Jenderal TNI-Polri & 1 Perwira Keturunan Nabi Muhammad, Ada Syaugi Kapten Timnas AMIN
- Momen Maulid Nabi, Bupati Ipuk Ajak ASN Teladani Sifat Nabi Muhammad SAW
- Nama Anak Nabi Muhammad dan Kisahnya, Perlu Diketahui
- Momen Munarman eks Sekjen FPI Baca Ikrar Setia ke NKRI, Lilitkan Bendera di Kepala
Abdi Negara Keturunan Nabi
Kebanyakan habib atau keturunan Nabi Muhammad biasanya memiliki profesi sebagai seorang pendakwah.
Namun, hal itu berbeda dengan Ahmad Haydar dan Muchammad Richard. Keduanya justru memilih untuk menjadi abdi negara.
Kakak beradik tersebut merupakan keturunan Rasulullah dari garis Ali bin Abi Thalib dan Fatimah binti Muhammad.
Sosok Irjen Ahmad Haydar
Irjen Ahmad Haydar saat ini menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Aceh. Haydar juga ramai disebut sebagai satu-satunya Kapolda keturunan Rasulullah yang pernah menjabat.
Sebagai Kapolda Aceh, jenderal bintang dua itu sangat dihormati. Tidak hanya karena jabatannya, melainkan juga karena nasabnya.
Haydar merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1988 yang berpengalaman di bidang reserse.
Sebelum jadi Kapolda, jabatan terakhirnya adalah Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.
Selama menjabat di kepolisian, Haydar juga sudah banyak menduduki berbagai jabatan mentereng. Berikut riwayat jabatannya:
- Pama Polda Kaltim (1989)
- Kanit Serse Polres Balikpapan (1989)
- Wakasat Serse Polres Balikpapan (1992)
- Penyidik Serse Tipiter Polda Kaltim (1993)
- Penyidik Serse Ekonomi Polda Kaltim (1994)
- Kabag Ops Polres Bontang (1996)
Pama PTIK (1997)
- Penyidik Madya Narkotika Polda Kaltim (1999)
- Kasat Serse Ekonomi Polda Aceh (2005)
- Kapolres Salatiga (2007)
- Kasubbag Prodsus Bag Produk
- Kanit II Dit V/Tipiter Bareskrim Polri (2010)
- Kasubdit II Dittipidter Bareskrim Polri (2011)
- Kasubdit V Dittipidter Bareskrim Polri (2012)
- Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri
- Dirreskrimsus Polda Sumut (2015)
- Wadirtipidter Bareskrim Polri (2016)
- Wakapolda Jambi (2017)
- Kapuslabfor Bareskrim Polri[8] (2019)
- Widyaiswara Kepolisian Utama - Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri (2020)
- Kapolda Aceh (2021)
Sosok Laksamana Muda Muchammad Richard
Laksamana Muchammad Richard merupakan kakak dari Irjen Haydar. Purnawirawan TNI AL itu pernah menjabat sebagai Komandan Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Laut.
Richard merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-31 pada tahun 1986. Dia juga merupakan lulusan Seskoal angkatan ke-37 dan Sesko TNI angkatan ke-36.
Sama seperti sang adik, selain karena jabatannya di TNI dahulu, Richard juga sangat dihormati di lingkungannya karena nasabnya yang memiliki garis keturunan Rasulullah.