Virus Corona Jungkir Balikkan Daftar Orang Terkaya Dunia
Selasa lalu, Jeff Bezos harus kehilangan kekayaan USD 8 miliar atau setara Rp 181 triliun. Angka yang tidak main-main untuk masyarakat kebanyakan. Namun, bagi Bezos, besaran tersebut kecil dan sudah biasa. Sebab, kekayaannya saja sudah menyentuh USD 181 miliar atau setara Rp 2.671 triliun.
Selasa lalu, Jeff Bezos harus kehilangan kekayaan USD 8 miliar atau setara Rp 181 triliun. Angka yang tidak main-main untuk masyarakat kebanyakan. Namun, bagi Bezos, besaran tersebut kecil dan sudah biasa. Sebab, kekayaannya saja sudah menyentuh USD 181 miliar atau setara Rp 2.671 triliun.
Dilansir dari Forbes, Bezos bisa tenang saat ini karena dia yakin kekayaannya pasti kembali bertambah. Alasannya karena adanya pandemi virus corona. Virus yang membuat orang-orang harus berdiam diri di rumah membuat kegiatan belanja menjadi salah satu pelariannya. Amazon milik Bezos menjadi salah satu e-commerce yang dituju.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia berdasarkan Forbes? Prajogo Pangestu masih menjadi orang terkaya di Indonesia versi Forbes.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia berdasarkan daftar Forbes? Di posisi pertama daftar orang terkaya Indonesia masih ditempati oleh Prajogo Pangestu dengan nilai kekayaan USD67,4 miliar.
-
Kapan Forbes terakhir kali memperbaharui daftar orang terkaya Indonesia? Majalah Forbes belum memperbaharui daftar 10 orang terkaya di Indonesia pada edisi Juli 2024.
-
Bagaimana cara Forbes menentukan daftar orang terkaya di Indonesia? Majalah Forbes belum memperbaharui daftar 10 orang terkaya di Indonesia pada edisi Juli 2024.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Siapa saja konglomerat teknologi Indonesia yang tercatat sebagai orang terkaya versi Forbes? Merujuk data terkini Forbes, ada tiga konglomerat baru yang datang dari bisnis sektor teknologi. Mereka adalah Otto Toto Sugiri, Marina Budiman, dan Han Arming Hanafia.
Sejak virus corona diumumkan sebagai pandemi, saham Amazon melonjak 69 persen dan nilai pasarnya telah menembus USD 1,5 triliun. Imbasnya, kekayaan Bezos meningkat USD 68 miliar.
Bezos bukan satu-satunya yang semakin kaya saat pandemi corona. CEO Tesla, Elon Musk, juga merasakan kenaikan peringkat di daftar orang terkaya menjadi nomor 9 dari 31 di pertengahan Maret lalu. Saham Tesla naik 320 persen sehingga membuat kekayaan Musk menjadi USD 69,1 miliar dari USD 24,6 miliar.
Laiknya roda kehidupan, saat ada yang naik tentu ada orang lain yang turun. Salah satunya Bernard Arnault pemilik dan CEO Louis Vuitton yang kekayaannya turun menjadi USD 76 miliar dari USD 108 miliar di pertengahan Maret. Kekayaannya jatuh seiring keengganan konsumen untuk membeli barang-barang mewah saat ada virus corona.
Warren Buffett juga menjadi salah satu pengusaha yang kekayaannya harus hilang USD 3,5 miliar sejak Maret lalu. Posisinya di daftar orang terkaya versi Forbes pun harus melorot ke peringkat 8. Peringkat terendah yang pernah dialami Buffett selama 20 tahun perjalanan bisnisnya.
Melihat pasar yang bergejolak akibat adanya pandemi virus corona, ternyata tak hanya masyarakat kecil yang merasakan dampaknya, namun juga orang-orang terkaya dunia.
Mukesh Ambani, Miliuner Asia yang Masuk Jajaran Top 10 Orang Terkaya Dunia
Direktur Utama Relliance Industries Ltd, Mukesh Ambani kembali berhasil masuk ke jajaran top 10 miliuner terkaya dunia.
Menurut laporan Bloomberg Billionaire Index, kekayaan Mukesh menyentuh USD64,5 miliar atau sekitar Rp909,4 triliun. Mukesh juga merupakan orang terkaya di Asia.
Mengutip laman Bloomberg, Mukesh mengalahkan miliuner pemilik Oracle, Larry Ellison, dan Francoise Bettencourt Meyers, wanita terkaya di dunia, yang berada pada urutan ke-9.
Mukesh Ambani memiliki saham 42 persen di perusahaan yang dia pimpin. Dirinya meraih keuntungan dari investasi Jio Platform Ltd, yang mana membuat Relliance bebas utang hingga 2021. Saham konglomerat India ini naik 1,2 persen dari kondisi terendahnya di Maret 2020.
"Meskipun ekonomi India tergerus gegara pandemi, kekayaan dan kesejahteraan keluarga Ambani meningkat secara substansial," ujar Jayati Ghosh, ketua Centre of Economic Studies and Planning di Universitas Jawaharlal Nehru.
Mukesh Ambani tinggal di rumah mewah 27 tingkat di Mumbai, India. Hunian ini memiliki 3 lapangan helipad, tempat parkir untuk 168 kendaraan, bioskop berkapasitas 50 kursi, grand ballroom mewah dengan lampu gantung mewah, taman rumah yang terinspirasi arsitektur kebun Babylonia, studio yoga dan fitness centre yang lengkap.
Saat harga minyak sedang mengalami volatilitas beberapa waktu lalu, Jio Platform Ltd membuat kesepakatan investasi senilai USD 15 miliar. Diperkirakan, Jio bakal mengincar 48 persen saham Relliance per 2025 mendatang.
Selain itu, Reliance hampir mendapatkan saham di beberapa unit Future Group, yang sudah memiliki kemitraan dengan Amazon.com Inc.
(mdk/bim)