Viral Video Prabowo Akui Kecurangan Pemilu 2024, Cek Faktanya
Beredar video dengan narasi Prabowo mengakui kecurangan Pemilu 2024.
Simak penelusurannya
Prabowo Mengakui Kecurangan Pemilu 2024 dalam Video Viral, Benarkah? Cek Faktanya!
Video Prabowo Subianto yang mengakui kecurangan Pemilu viral di media sosial. Video itu beredar di Facebook pada 21 Februari 2024 itu, dengan narasi Prabowo mengakui kecurangan Pemilu 2024.
"Akhirnyaaaa....Prabowo Mengakui Kecurangan Pemilu 2024 dan dia pun sadar bahwa dirinya tak lama lagi hidup untuk apa jabatan katanya," narasinya.
Dalam video berdurasi 1:43 detik terlihat Prabowo menggunakan kemeja berwarna putih dengan peci hitam.
Prabowo mengatakan bahwa dalam Pilres ditemukan banyak kecurangan-kecurangan, yang kemudian dikaitkan dengan Pilpres 2024.
"Dalam pemilihan presiden yang lalu, kita temukan kecurangan-kecurangan yang terlalu banyak, kecurangan-kecurangan yang terlalu masif, terlalu sistematis kita juga memahami bahwa penyelenggara pemilu tidak adil memihak salah satu kontestan. protes2 kami, imbauan-imbauan kami sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor 1 tidak pernah dihiraukan. Rekomendasi-rekomendasi Bawaslu diberbagai tempat tidak pernah diindahkan.
Saudara-saudara sekalian tim hukum kami telah menemukan suatu indikasi kecurangan yang cukup bsesar karena itu dengan sangat sedih dan menyesal mengatakan bahwa pemilu ini telah gagal. bahwa pemilu ini tidak sah bahwa pemilu presiden ini melanggar kaidah-kaidah demokrasi," kata Prabowo dalam video yang beredar.
Penelusuran
Setelah dilakukan penelusuran, video Prabowo Subianto yang mengakui Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 penuh kecurangan adalah video lama yang kembali beredar.
Video Prabowo tersebut diambil pada tahun 2014 silam. Di mana Prabowo yang saat itu juga maju sebagai calon presiden mengakui banyak kecurangan salama Pilpres 2014.
Video identik itu diunggah akun YouTube Prabowo Subianto pada 25 Juli 2014 berjudul "Pesan Video Prabowo Subianto | 25 Juli 2014."
Sebagai informasi pada Pilpres 2014, Prabowo maju sebagai capres berpasangan dengan Hatta Rajasa. Namun, dia kalah oleh Jokowi.
Pada Pilpres 2024 Prabowo kembali maju sebagai Capres dengan wakilnya Gibran Rakabuming Raka. Untuk sementara, berdasarkan data KPU Prabowo-Gibran unggul dibanding dua paslon lainnya.
Kesimpulan
Video Prabowo akui kecurangan Pemilu 2024 adalah keliru. Faktanya video itu adalah video lama yang diambil pada tahun 2014. Di mana Prabowo mengakui kecurangan Pilpres 2014
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.youtube.com/watch?v=S9pfcbCzprU
https://www.facebook.com/devi.ferani/posts/323140063549468/