Arkeolog Temukan Lantai Mosaik Berusia 2.000 Tahun Bergambar Lumba-Lumba, Dibuat Orang Kaya Romawi
Mosaik ini ditemukan saat para arkeolog menggali untuk mencari kuil di kota kuno Romawi.
Arkeolog yang melakukan penggalian di kota kuno Romawi menemukan lantai mosaik bergambar lumba-lumba. Penggalian di kota kuno yang terletak di Shropshire, Inggris ini bertujuan untuk menemukan kuil utama di Wroxeter, salah satu contoh kota Romawi yang paling terpelihara di Inggris.
Wroxeter atau sebelumnya dikenal dengan nama Viriconium, dibangun tahun 90 Masehi dan di dalamnya terdapat tempat pemandian umum, pasar, balai kota, dan pusat pengadilan dan juga lebih dari 200 rumah.
-
Siapa yang menemukan lukisan prasejarah? Arkeolog di Spanyol menemukan gua purba yang sulit dijangkau dan mengerahkan drone untuk melihat isi gua tersebut.
-
Dimana arkeolog menemukan gambar? Lokasi situs ini mengejutkan karena dua alasan, yaitu jaraknya jauh dari sumber air terdekat, Danau Nubia, yaitu lebih dari 97 kilometer, dan lanskap gersang yang tidak ideal untuk beternak hewan bertanduk besar, kata para penulis penelitian.
-
Apa benda yang ditemukan oleh arkeolog? Arkeolog menemukan patung emas yang menggambarkan seorang pejuang tengah menunggang kuda menuju medan pertempuran.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog? Para arkeolog atau ilmuwan menemukan fosil laba-laba raksasa di New South Wales, Australia.
Selain mosaik, para arkeolog juga menemukan koin dan tembikar. Para ahli di balik penggalian tersebut mengatakan temuan ini dapat membantu mereka mengetahui berbagai fase kota dan aktivitas yang sedang berlangsung, seperti dikutip dari The Independent, Selasa (13/8).
Penggalian ini merupakan kerjasama antara English Heritage, Universitas Birmingham, Vianova Archaeology and Heritage Services, dan Albion Archaeology. Tim menggali parit di dekat forum kota untuk menemukan kuil umum utama di kota kuno tersebut, berdasarkan survei geofisika yang menunjukkan daerah berdinding.
Tim mengatakan mereka menemukan bangunan monumental besar di jalan utama kota, serta sebuah kuil atau mausoleum yang mungkin menghormati individu penting dalam sejarah awal Wroxeter.
Mereka juga menemukan mosaik, yang dibuat segera setelah kota tersebut didirikan, dan menggambarkan lumba-lumba dan ikan dalam warna-warna cerah yang masih terlihat hingga saat ini, bersama dengan lukisan dinding plester di satu sisi yang bertahan hingga setinggi lutut.
Milik Orang Kaya
Para arkeolog mengatakan mosaik itu dibuat oleh orang kaya dan penting pada masa itu.
“Meskipun sebagian besar Wroxeter belum digali, survei geofisika telah membantu kami memahami tata letak kota dan kami menyadari bahwa di sebelah utara forum terdapat bangunan sipil besar lainnya, yang hampir pasti merupakan kuil sipil utama, terkubur di bawah tanah," jelas kurator properti senior di English Heritage, Win Scutt.
“Penggalian kami berharap dapat menemukan dinding bangunan ini, namun kami tidak pernah menyangka akan menemukan mozaik indah dan utuh yang tersembunyi selama ribuan tahun," lanjutnya.
“Selalu menjadi momen yang menakjubkan ketika Anda menemukan bagian keindahan yang tersembunyi tepat di bawah tanah," pungkas Scutt.