Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bentuk LAPAN duluan 6 tahun, RI malah nebeng kirim satelit ke India

Bentuk LAPAN duluan 6 tahun, RI malah nebeng kirim satelit ke India Roket India sukses ke luar angkasa. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) dibentuk oleh Presiden Soekarno pada 1963. Lebih cepat enam tahun dibanding India sebagai sesama negara belum lama terbebas dari penjajahan.

Ironisnya, pada Senin (28/9) lalu, Indonesia terbukti tertinggal sangat jauh dari Negeri Sungai Gangga dalam bidang teknologi antariksa. Tim LAPAN, saudara tua dari Indian Space and Research Organisation (ISRO), harus berbesar hati mengakui keunggulan insinyur India.

Indonesia menitipkan satelit LAPAN A2/Orari untuk dikirim ke luar angkasa memakai roket PSLV-C30 yang diluncurkan dari Sriharikota, Andhra Pradesh, seperti dilansir Times of India. PSLV ini diluncurkan untuk mengirim misi utama berupa observatorium dan teleskop guna memantau luar angkasa.

Negeri mayoritas Hindu itu berhasil menyejajarkan diri dengan negara maju seperti Amerika Serikat, Rusia, maupun Jepang, setelah sukses mengirim observatorium serta teleskop antariksa buatan sendiri.

Observatorium diberi nama Astrosat itu diklaim bisa dibangun lebih murah seperenam dari anggaran membangun benda serupa usulan NASA.

misi antariksa india

Stasiun pemantau berbobot 150 ton itu dapat memantau benda langit hingga 650 kilometer dari bumi.

Astrosat bukan proyek sekali jadi. India sudah memulainya sejak 2004, ketika ekonomi mereka bahkan belum tumbuh lebih pesat seperti 6 tahun terakhir.

Selain nebeng satelit, LAPAN menyertakan pula peralatan radio dan kamera amatir untuk mengobservasi Bumi. Indonesia pernah meluncurkan LAPAN-Tubsat atau LAPAN A1 yang beroperasi sejak 2007 hingga 2013, juga melalui kerja sama dengan India.

Peluncuran observatorium luar angkasa itu adalah kejutan kali kesekian dari ISRO kepada dunia sains. China, yang sangat berambisi mengejar Rusia dan AS dalam bidang antariksa, bahkan masih gagal mengirim misi tanpa awak.

misi antariksa india

Sedangkan India pada 22 September 2014 sukses mengirimkan pesawat antariksa tanpa awak bernama Mangalyaan ke orbit planet Mars, setelah meninggalkan bumi sembilan bulan sebelumnya. Misi Mars Orbiter Mission (MOM) itu bertugas mempelajari atmosfer planet merah itu.

Perdana Menteri India, Narendra Modi bangga negaranya telah mencapai sesuatu nyaris mustahil untuk sebuah negara yang pernah dianggap terbelakang.

"Banyak rintangan menghadang kita. Dari 51 misi (pesawat tanpa awak) yang dilakukan di dunia, hanya 21 di antaranya yang sukses. Dan kita telah membuktikannya," kata Modi.

Ilmuwan ISRO menjelaskan, Mangalyaan dibangun dengan anggaran USD 21 juta, sedangkan Maven milik NASA untuk misi serupa bernilai USD 671 juta. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Lawas Peluncuran Satelit RI Pertama Tahun 1976, dilakukan Langsung di Amerika Serikat
Momen Lawas Peluncuran Satelit RI Pertama Tahun 1976, dilakukan Langsung di Amerika Serikat

Tahun 1976 silam terjadi sebuah momen bersejarah, khususnya bagi Indonesia. Kala itu, untuk pertama kalinya dilakukan peluncuran satelit milik RI.

Baca Selengkapnya
Cikal Bakal Berdirinya Planetarium Jakarta, Berkaitan Takhayul dan Mitos
Cikal Bakal Berdirinya Planetarium Jakarta, Berkaitan Takhayul dan Mitos

Planetarium dan Observatorium Jakarta adalah tempat wisata pertunjukan yang menyajikan pemutaran bintang atau benda-benda luar angkasa.

Baca Selengkapnya
9 Juli Memperingati Hari Satelit Palapa, Satelit Pertama Milik Indonesia
9 Juli Memperingati Hari Satelit Palapa, Satelit Pertama Milik Indonesia

Satelit Palapa merupakan simbol penting dalam sejarah telekomunikasi Indonesia, karena satelit ini memungkinkan integrasi dan peningkatan jaringan komunikasi.

Baca Selengkapnya
Pakistan Tercatat Punya Andil Menempatkan Manusia di Bulan, Begini Kisahnya
Pakistan Tercatat Punya Andil Menempatkan Manusia di Bulan, Begini Kisahnya

Pakistan menjadi negara ketiga di Asia yang meluncurkan roket ke luar angkasa.

Baca Selengkapnya
India Jadi Negara Keempat yang Sukses Mendaratkan Pesawat Luar Angkasa di Bulan, Bagaimana Indonesia?
India Jadi Negara Keempat yang Sukses Mendaratkan Pesawat Luar Angkasa di Bulan, Bagaimana Indonesia?

Misi Chandrayaan 3 berhasil. Pesawat luar angkasa India ini mendarat di Bulan.

Baca Selengkapnya
Jika Roket Chandrayaan 3 Berhasil, India Jadi Negara Keempat yang Sukses Melakukan Pendaratan ke Bulan
Jika Roket Chandrayaan 3 Berhasil, India Jadi Negara Keempat yang Sukses Melakukan Pendaratan ke Bulan

Roket ini sukses meluncur dari Bumi dan akan menuju ke Bulan.

Baca Selengkapnya
Potret Penampakan Pesawat Luar Angkasa India Mendarat di Kutub Selatan Bulan, Sukses Jadi Negara Pertama di Dunia
Potret Penampakan Pesawat Luar Angkasa India Mendarat di Kutub Selatan Bulan, Sukses Jadi Negara Pertama di Dunia

Sejarah tercipta bagi Negara India usai Badan antariksa India (ISRO) berhasil mendaratkan pendarat Chandrayaan-3 di permukaan bulan pada Rabu (23/8) lalu.

Baca Selengkapnya
Misi Rahasia Pasukan Elite TNI Selundupkan Senjata Untuk Revolusi Aljazair
Misi Rahasia Pasukan Elite TNI Selundupkan Senjata Untuk Revolusi Aljazair

Perintah itu langsung dari Presiden RI. Satuan elite TNI diperintahkan membawa senjata lewat laut.

Baca Selengkapnya
Saat Presiden Perintahkan Pasukan Elite TNI Selundupkan Senjata Dalam Kapal Selam
Saat Presiden Perintahkan Pasukan Elite TNI Selundupkan Senjata Dalam Kapal Selam

Unit kapal selam dikenal sebagai pasukan elite. Salah satu misi rahasia yang pernah dijalani adalah menyelundupkan senjata ke daerah konflik.

Baca Selengkapnya
Ternyata Begini Pembangunan Jakarta di Tahun 1940-an, Sudah Pakai Alat Berat Raksasa
Ternyata Begini Pembangunan Jakarta di Tahun 1940-an, Sudah Pakai Alat Berat Raksasa

Saat itu pembangunan dilakukan untuk menunjang Jakarta sebagai ibu kota negara. Kota satelit kemudian dirancang, salah satunya Kebayoran Baru dengan alat modern

Baca Selengkapnya
Benda Misterius yang Terdampar di Pantai Australia Akhirnya Terungkap
Benda Misterius yang Terdampar di Pantai Australia Akhirnya Terungkap

Sebuah benda misterius berukuran raksasa terdampar di pantai Australia Barat pada pertengahan Juli lalu.

Baca Selengkapnya
India Bakal Luncurkan 30 Roket ke Luar Angkasa selama 15 Bulan
India Bakal Luncurkan 30 Roket ke Luar Angkasa selama 15 Bulan

India ingin memperlihatkan kepada dunia bahwa mereka mampu melakukan peluncuran roket ke luar angkasa secara mandiri.

Baca Selengkapnya