FOTO: Kelaparan, Begini Membludaknya Warga Palestina Serbu Toko Roti di Gaza
Blokade dan serangan tanpa henti yang dilancarkan Israel ke Jalur Gaza menyebabkan warga Palestina berada dalam ancaman krisis pangan dan kelaparan.
Blokade dan serangan tanpa henti yang dilancarkan Israel ke Jalur Gaza menyebabkan warga Palestina berada dalam ancaman krisis pangan dan kelaparan.
FOTO: Kelaparan, Begini Membludaknya Warga Palestina Serbu Toko Roti di Gaza
Antrean warga Palestina membeludak di depan sebuah toko roti di Rafah, Jalur Gaza selatan, pada Kamis (15/2/2024). Blokade dan serangan tanpa henti yang dilancarkan Israel ke Jalur Gaza menyebabkan warga Palestina berada dalam ancaman krisis pangan dan kelaparan. Mohammed Abed/AFP
Di sebuah toko di Rafah, orang-orang tampak mengantre panjang untuk mendapatkan roti. Mohammed Abed/AFP
Persediaan roti yang terbatas membuat orang-orang harus datang lebih awal untuk mendapatkan makanan di hari itu. Beberapa orang terlihat saling berebut garis antrean. Mohammed Abed/AFP
Sementara, beberapa oang nekat memanjat pagar toko untuk mendapatkan roti. Mohammed Abed/AFP
Diketahui, sebanyak 1,7 juta warga Palestina saat ini mengungsi di Kota Rafah setelah tentara Israel memerintahkan mereka untuk meninggalkan rumahnya. Mohammed Abed/AFP
Kehadiran lautan pengungsi ini tak seimbang dengan ketersediaan toko roti atau makanan di Kota Rafah. Mohammed Abed/AFP
Ancaman kekurangan pangan pun menghantui kota yang berada di wilayah paling selatan Gaza tersebut. Mohammed Abed/AFP