Mau Diet? Konsumsi 6 Makanan Rendah Lemak dan Karbohidrat Ini
Berikut rekomendasi makanan diet yang bisa kamu coba.
Mau Diet? Konsumsi 6 Makanan Rendah Lemak dan Karbohidrat Ini
Diet seringkali dijadikan sebagai pilihan untuk menurunkan berat badan. Caranya tentu dengan mengurangi porsi makan serta memilih bahan konsumsi yang rendah lemak dan punya karbohidrat yang lebih sedikit. Yup, lemak dan karbohidrat memang menjadi pemicu naiknya berat badan seseorang apabila mengonsumsinya secara berlebihan.Maka dari itu, orang yang sedang menjalani program diet disarankan untuk mengonsumsi makanan yang memiliki kadar lemak dan karbohidrat yang rendah. Berikut enam makanan rendah lemak dan karbohidrat, dikutip dari Very Well Fit, cek yuk!
1. Dada Ayam
Makanan rendah lemak yang pertama adalah dada ayam. Dada ayam ini menjadi sumber protein yang sangat baik untuk tubuh.
Tapi untuk mendapatkan kadar protein yang optimal, kamu pun juga harus mempertimbangkan cara mengolahnya yang benar.Alih-alih digoreng, coba masak dada ayam dengan cara direbus. Sebab, makanan yang digoreng sendiri dapat mengganggu aktivitas dietmu.
2. Sayuran Hijau
Pasti sudah banyak yang paham, bahwa sayuran hijau sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi bagi orang-orang yang sedang diet.
-
Apa itu Menu Diet Rendah Kalori? Diet rendah kalori sendiri merupakan diet dengan mengonsumsi makanan dengan kadar kalori setengah dari kebutuhan harian.
-
Bagaimana cara mengenali makanan rendah karbohidrat? Contoh makanan yang rendah karbohidrat meliputi yoghurt, kacang hijau, telur dan daging ayam, termasuk juga sayur-sayuran seperti jamur kuping, terong, tomat dan mentimun.
-
Makanan apa yang baik untuk diet? Ada beberapa makanan yang meskipun mengandung kalori tinggi, tetapi juga memiliki nutrisi penting lainnya yang dapat membantu kita menurunkan berat badan secara sehat dan efektif.
-
Makanan apa yang bagus untuk diet rendah lemak agar tetap kenyang? Jika Anda ingin mengonsumsi makanan diet yang rendah lemak, fokuslah pada jenis-jenis makanan yang rendah kalori tetapi tetap memberikan rasa kenyang.
-
Apa saja makanan rendah kolesterol? Bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol tinggi, Anda harus selalu berhati-hati dalam mengonsumsi makanan. Penderita kolesterol memiliki beberapa pantangan makanan yang harus dihindari. Begitu pula, ada beberapa makanan yang dianjurkan sebagai penurun kolesterol untuk dikonsumsi sehari-hari.
-
Makanan apa yang kaya protein dan rendah lemak? Makanan laut, termasuk ikan serta kerang, merupakan salah satu sumber protein yang sangat kaya yang dapat dikonsumsi.
Sayuran hijau seperti sawi, bayam dan masih banyak lagi memang memiliki kadar kalori yang rendah. Selain itu, sayuran hijau juga kaya akan vitamin dan mineral. Jadi aman deh untuk dimakan dalam porsi banyak.
3. Salmon
Daging ikan salmon menjadi salah satu makanan yang memiliki kandungan karbohidrat rendah, lho. Selain itu, salmon kaya akan asam lemak omega-3 yang baik untuk sistem kardiovaskular. So, ini juga menjadi rekomendasi makanan yang bisa kamu santap saat diet.
4. Buah Beri
Buah beri seperti stroberi dan blueberry mengandung karbohidrat yang paling rendah. Buah beri juga rendah lemak dan kaya akan vitamin serta antioksidan, sehingga pas untuk dikonsumsi saat diet.
5. Tomat
Meski secara teknis tomat tergolong sebagai buah, tetapi ternyata masih banyak orang yang menganggapnya sebagai sayuran. Memiliki rasa yang cenderung asam, buah ini sebenarnya mengandung kadar karbohidrat yang rendah serta bebas dari kandungan lemak.
Dengan mengonsumi keenam makanan di atas yang sudah pasti rendah lemak dan karbohidrat, tentunya akan membantu menyukseskan program dietmu. Tak hanya itu saja, gizi yang dibutuhkan oleh tubuh pun tetap terpenuhi. Semangat diet!
Penulis: Rizky Ramadhan