Cara Membuat Rainbow Cake yang Enak dan Lembut, Mudah Dipraktikkan
Merdeka.com - Siapa yang tidak mengenal rainbow cake? Kue warna-warni ini membuat banyak orang penasaran dan tertarik untuk mencoba. Kue ini memang cukup populer dan sulit untuk menolak jika ditawari kue cantik ini.
Khususnya anak-anak, warna-warni dan rasa manis dengan tekstur lembut dari kue ini menjadi pemikat yang sulit untuk ditolak. Cara membuat rainbow cake ini pun juga tidak sesulit yang dibayangkan. Jika anak Anda ingin mencoba kue berwarna ini, Anda pun bisa menyajikannya sendiri khusus untuk anak dengan mengikuti resep berikut ini.
Cara membuat kue ini mungkin terlihat sedikit rumit. Namun, jika Anda bisa mengikuti bahan dan langkah-langkahnya dengan benar, hasilnya tidak akan mengecewakan. Berikut beberapa cara membuat rainbow cake yang bisa Anda terapkan di rumah:
-
Bagaimana cara membuat kue ka? Kue ka dibuat dengan bahan-bahan berupa tepung ketan, mentega, santan, susu kental manis, telur, susu bubuk, vanili, daun pandan dan gula secukupnya. Dipanggang atas dan bawah.
-
Bagaimana cara membuat kue rangi? Campur tepung tapioka, garam, dan kelapa parut lalu aduk rata, tuang air sedikit demi sedikit aduk asal rata. Panaskan cetakan pukis lalu tuang 1 1/2 sdm adonan. Ratakan dan agak ditekan, lalu tutup. Masak sampai matang, angkat sisihkan.
-
Bagaimana membuat kue keranjang? Kue keranjang adalah kue khas Imlek yang terbuat dari tepung ketan, gula, dan air yang dikukus dalam cetakan bambu.
-
Bagaimana cara membuat kue keranjang? Proses pembuatannya melibatkan pengukusan yang cukup lama, memberikan kue keranjang tekstur yang padat namun lembut saat dimakan.
-
Bagaimana cara membuat Kue Sapik? Proses pembuatannya diawali dengan adonan basah dituangkan pada cetakan yang dijepit lalu dibakar di atas api. Setelah matang, kue ini dibentuk seperti kipas, atau segi empat.
Rainbow Cake
theunlikelybaker.com
Bahan-bahan:
- 125 gram tepung terigu- 75 gram maizena- 37 gram susu bubuk- 1/2 sdt vanila bubuk- 65 ml santan instan- 125 ml minyak goreng- 215 gram gula pasir- 5 butir telur- 1/2 sdt SP
Bahan pewarna:
- 1/2 sdm pewarna makanan merah- 1/2 sdm pewarna makanan oranye- 1/2 sdm pewarna makanan kuning- 1/2 sdm pewarna makanan hijau- 1/2 sdm pewarna makanan biru- 1/2 sdm pewarna makanan ungu
Bahan olesan:
- 100 gram whip cream bubuk- 250 ml susu cair dingin- 50 ml susu kental manis- 100 gram cream cheese- Springkle secukupnya
Cara membuat rainbow cake:
- Panaskan kukusan.
- Siapkan loyang 20 x 10 x 4 cm yang telah dioles margarin dan dialasi dengan kertas kue.
- Ayak semua bahan A dalam wadah hingga tercampur rata, sisihkan.
- Mixer telur, gula dan SP hingga kental berjejak.
- Turunkan kecepatan mixer. Masukan semua bahan ayak yang disisihkan tadi. Mixer lagi sebentar.
- Tambahkan santan dan minyak goreng aduk balik.
- Bagi rata menjadi 6 bagian dan beri masing-masing warna merah, oranye, kuning, hijau, biru dan ungu. Aduk setiap adonan hingga warna tercampur rata.
- Tata masing-masing adonan pada loyang kemudian kukus satu persatu hingga habis (sekali kukus sekitar 10 menit).
- Bahan olesan: Campur semua bahan olesan jadi satu kemudian mix hingga lembut dan mengembang. Sisihkan.
- Setelah matang cake matang dinginkan, tata rainbow cake dengan urutan warna ungu, biru, hijau, kuning, oranye dan merah yang masing-masing lapisan diolesi dengan whipcream.
- Olesi whipcream bagian atas kemudian beri taburan sugar sprinkle.
- Potong-potong kue, siap disajikan.
Bolu Rainbow Cake
Instagram/@makgadiis
Bahan-bahan:
- 6 butir telur ayam- 225 gram gula pasir .- 225 gram tepung terigu- 225 ml minyak goreng + 2 jimpit garam halus- 1 sachet santan instan 65ml- 30 gram susu bubuk- 2 sachet SKM- 1 sdm ovalet/sp/tbm- ½ sdt vanila cair- ½ sdt baking powder- pewarna makanan 6 warna- filling ovomaltin dan chocomaltin
Cara membuat rainbow cake bolu:
- Panaskan kukusan dengan api sedang.
- Siapkan kertas persegi yang sudah dialasi kertas kue dan diolesi margarin tipis. Sisihkan.
- Ayak tepung terigu, baking powder dan susu bubuk, sisihkan.
- Mixer telur, gula, dan vanila cair setengah mengembang, tambah ovalet. Mixer sampai mengembang putih kental berjejak.
- Tuang campuran tepung bertahap. Aduk balik dengan menggunakan spatula sampai rata, tambahkan SKM dan santan kental aduk rata kembali.
- Masukkan minyak goreng bertahap. Aduk balik lagi pelan pelan, aduk rata.
- Bagi adonan sama rata dalam 6 wadah, beri masing-masing warna.
- Kukus dari warna paling bawah dulu kurang lebih 7menit. Lalu timpa dengan warna selanjutnya, kukus lagi dengan waktu sama. Loyang tetap di dalam panci pengukusan.
- Hingga lapisan terakhir, kukus selama 15 menit. Keluarkan dari panci, biarkan dingin sedikit. Keluarkan cake perlahan, dibalik di atas kertas. Balik lagi ke wadah lebih lebar. Biarkan agak hangat.
- Potong tipis memanjang, ukuran kurang lebih 0,5cm.
- Letakkan di atas kertas baking. Olesi permukaannya dengan filling. Gulung perlahan dengan kertas baking sampai ujung kue.
Rainbow Cake Panggang
Bahan-bahan:
Bahan topping:
Cara membuat rainbow cake panggang:
- Kocok telur kemudian campur dengan gula pasir, garam dan emulsifier sampai Lalu tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan susu bubuk ke dalam wadah.
- Tambahkan mentega cair dan aduk perlahan sampai merata, kemudian siapkan 6 wadah berbeda dan tuang adonan ke dalam masing-masing wadah yang sudah disiapkan. Beri masing-masingnya pewarna makanan yang telah disiapkan sebelumnya dan aduk
- Siapkan loyang telah diolesi dengan mentega. Tuang adonan ke dalamnya dan panggang dalam open dengan suhu 180°C selama 25 menit atau sampai matang. Ulangi sampai adonan habis.
- Setelah semua matang, lapisi setiap adonan dengan butter cream dan susun sesuai warna yang diinginkan.
- Terakhir, tutup seluruh bagian kue dengan butter cream, kemudian taburi dengan meises warna-warni, atau sesuai selera.
- Rainbow cake panggang siap.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kudapan klasik yang digemari oleh banyak orang dari seluruh dunia ini bisa Anda buat sendiri di rumah!
Baca SelengkapnyaJika Anda belum mahir membuat roti, maka resep roti manis beserta cara membuatnya ini dapat Anda ikuti karena mudah dipraktikkan.
Baca SelengkapnyaDengan bahan-bahan yang mudah didapat dan langkah yang sederhana, pembuatan lidah kucing sempurna untuk disajikan saat perayaan Lebaran.
Baca SelengkapnyaCheese cake adalah jenis cake yang terbuat dari bahan dasar keju, yang sangat populer terutama di kalangan para wanita.
Baca SelengkapnyaIkuti resep lengkap ini, kamu bisa dengan mudah membuat kue lapis kukus yang nikmat di rumah. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!
Baca SelengkapnyaAcara akan lebih meriah apabila ditemani dengan irisan roll cake aneka rasa!
Baca SelengkapnyaChiffon cake adalah salah satu jenis kue yang populer karena teksturnya yang lembut, ringan, dan mampu mempertahankan kelembapan meskipun disimpan beberapa hari
Baca SelengkapnyaSemarakkan buka puasa Anda dengan aneka kue takjil yang menggugah selera.
Baca SelengkapnyaBolu kacang yang unik akan sangat pas untuk menyemarakkan suguhan di acara santai maupun formal Anda.
Baca SelengkapnyaCobalah resep butter cake yang lezat dengan perpaduan rasa lemon, tape keju, dan pisang. Ikuti langkah sederhana untuk mendapatkan kue yang lembut dan nikmat.
Baca SelengkapnyaApabila tak memiliki peralatan seperti oven, tak perlu khawatir karena ternyata kue ulang tahun ini bisa dibuat dengan beragam cara, misalnya dikukus.
Baca SelengkapnyaResep kue bulan yang enak dan lembut cukup mudah dibuat.
Baca Selengkapnya