Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Potret Lawas Tentara Pelajar saat Pembebasan Kota Solo, Prajurit Ini Jadi Sorotan

4 Potret Lawas Tentara Pelajar saat Pembebasan Kota Solo, Prajurit Ini Jadi Sorotan Tentara Pelajar saat pembebasan Kota Solo. ©YouTube/Album Sejarah Indonesia

Merdeka.com - Pembebasan Kota Solo pada 12 November 1949 merupakan salah satu peristiwa bersejarah dalam konflik Belanda-Indonesia. Dalam peristiwa itu, pasukan TNI dan kesatuan pejuang lainnya mengambil alih wilayah Solo dari militer Belanda setelah ratusan tahun lamanya.

Dengan gagahnya, pasukan TNI memasuki Kota Solo membawa bendera merah putih untuk bertemu petinggi militer Belanda yang sudah berjanji menyerahkan tangsi militer mereka di kota itu. Setelah momen itu, pasukan Belanda angkat kaki dari Kota Solo. Momen ini disambut suka cita oleh pasukan TNI dan kesatuan lainnya.

Di antara kesatuan yang ikut berjuang melawan Belanda itu, ada kesatuan Tentara Pelajar yang para anggotanya rata-rata masih berusia SMP hingga SMA. Momen suka cita itu mereka gunakan untuk berfoto ria.

Lalu seperti apa potret mereka saat pembebasan Kota Solo? Berikut selengkapnya:

Bangga Bisa "Tawuran" dengan Belanda

tentara pelajar saat pembebasan kota solo

©YouTube/Album Sejarah Indonesia

Dalam salah satu momen, tampak para anggota pasukan Tentara Pelajar ikut memasuki Kota Solo. Tampilan mereka begitu unik, mengenakan baju seragam hitam, topi, bahkan beberapa di antaranya mengenakan kacamata hitam.

Dalam satu wawancara yang pernah dilakukan pemilik akun YouTube Album Sejarah Indonesia dengan salah satu di antara mantan Tentara Pelajar, rata-rata dari mereka bangga bisa “tawuran” dengan Belanda.

Tetap Berjaga

tentara pelajar saat pembebasan kota solo

©YouTube/Album Sejarah Indonesia

Dikutip dari akun YouTube Album Sejarah Indonesia, foto-foto tersebut merupakan hasil jepretan fotografer Belanda, Th. Van de Burgt. Tampak dalam salah satu foto tiga orang prajurit Tentara Pelajar sedang berpose di depan sebuah halaman luas yang diduga merupakan Alun-Alun Selatan Kota Solo.

Lalu di foto lain ada beberapa anggota pasukan yang tetap waspada dengan senjata mereka untuk memastikan kondisi tetap aman terkendali. Di beberapa titik, mereka sudah memasang senjata mesin berat yang sewaktu-waktu bisa diluncurkan. Diketahui bahwa senjata itu diambil dari pesawat tempur peninggalan Jepang.

Euforia Suka Cita

tentara pelajar saat pembebasan kota solo

©YouTube/Album Sejarah Indonesia

Raut muka kebahagiaan tak bisa disembunyikan dari wajah para anggota Tentara Pelajar. Di salah satu sudut Kota Solo, di antara bangunan-bangunan yang tengah tutup, mereka merayakan hari kemenangan itu dengan berfoto ria. Salah satu dari mereka dengan bangga mengibarkan bendera merah putih.

Seperti diketahui, kesatuan Tentara Pelajar yang lebih dikenal dengan nama Brigade XVII tersebar di seluruh Pulau Jawa, mulai dari Jawa Barat, Jawa Tengah dan Yogyakarta, hingga Jawa Timur.

Prajurit Pembawa Gitar jadi Sorotan

tentara pelajar saat pembebasan kota solo

©YouTube/Album Sejarah Indonesia

Satu dari beberapa prajurit yang berfoto jadi sorotan. Tampak dia menggunakan topi koboi, baju putih, serta membawa gitar, berbeda dari para prajurit lainnya yang membawa senapan. Keberadaan prajurit bergitar itu mengundang komentar warganet yang melihat foto-foto itu di kanal YouTube Album Sejarah Indonesia.

“Gitar itu mungkin satu-satunya yang menjadi pelipur kelelahan mereka di sela-sela pertempuran. Tak ada hiburan lain selain bertempur demi bangsa dan negara. Berteriak merdeka saja mereka merdu apalagi bernyanyi,” tulis @antokkristanto9901.

“Melihat TP yang bersenjatakan gitar adalah yang sangat menarik dan kagum plus heran karena dalam suasana perjuangan bersenjata tapi beliau tampil dengan senjata khusus yakni alat musik gitar, keren banget,” tulis @sonytriwibawa260.

“Kayaknya yang bawa gitar itu time traveler mas, penyusup dari masa depan. Tapi perjuangan itu perlu hiburan juga biar nggak tegang-tegang amat, meski perang dinikmati saja,” tulis @raflidr1517. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenang Peristiwa Serangan Umum Surakarta, Bersatunya Rakyat dalam Pertempuran 4 Hari
Mengenang Peristiwa Serangan Umum Surakarta, Bersatunya Rakyat dalam Pertempuran 4 Hari

Serangan yang berlangsung selama 4 hari berturut-turut di Solo ini berhasil menyatukan seluruh elemen masyarakat melawan gempuran pasukan penjajah.

Baca Selengkapnya
Jadi Hari Bersejarah Penyerahan Wilayah dari Pihak Belanda ke Tangan Indonesia, Begini Momen Haru Perundingan Wonosobo Tahun 1949
Jadi Hari Bersejarah Penyerahan Wilayah dari Pihak Belanda ke Tangan Indonesia, Begini Momen Haru Perundingan Wonosobo Tahun 1949

Pada momen itu, tentara militer Belanda berbondong-bondong menarik diri dari wilayah yang didudukinya

Baca Selengkapnya
Kisah Pelajar SMP Madiun Melawan Kolonial Belanda, Tertembak di Halaman Sekolah
Kisah Pelajar SMP Madiun Melawan Kolonial Belanda, Tertembak di Halaman Sekolah

Pelajar SMP Madiun tak gentar melawan penjajah. Di tengah kesulitan yang dihadapi, mereka tetap berjuang

Baca Selengkapnya
Peran Besar Orang Minahasa dalam Serangan Umum 1 Maret
Peran Besar Orang Minahasa dalam Serangan Umum 1 Maret

Banyak orang Minahasa yang melakukan perantauan. Hal ini terjadi karena para pemuda Minahasa mulai menyadari bahwa dunia itu luas.

Baca Selengkapnya
Deretan Potret Lawas Aktivitas Tentara Belanda di Indonesia yang Jarang Terekspos, Ada yang Bikin Sedih
Deretan Potret Lawas Aktivitas Tentara Belanda di Indonesia yang Jarang Terekspos, Ada yang Bikin Sedih

Ada beberapa momen unik aktivitas tentara Belanda saat di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Peringatan Hari Veteran Nasional 10 Agustus 2023, Berikut Sejarah dan Tujuannya
Peringatan Hari Veteran Nasional 10 Agustus 2023, Berikut Sejarah dan Tujuannya

Hari Veteran Nasional juga dimaksudkan untuk menghargai dan menghormati orang-orang yang pernah berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia

Baca Selengkapnya
Melihat Kejamnya Tentara KNIL di Tahun 1948, Todongkan Senjata pada Warga Indonesia Bikin Ketar-Ketir
Melihat Kejamnya Tentara KNIL di Tahun 1948, Todongkan Senjata pada Warga Indonesia Bikin Ketar-Ketir

Terlihat warga Indonesia mendapat ancaman dari tentara KNIL pada tahun 1948 silam. Tergambar dari potret yang beredar, warga Indonesia nampak tak berdaya.

Baca Selengkapnya
Penuh Perjuangan, Begini Penampakan Para Pejuang Tanah Air yang Tertangkap Belanda pada Masa Revolusi
Penuh Perjuangan, Begini Penampakan Para Pejuang Tanah Air yang Tertangkap Belanda pada Masa Revolusi

Sebuah video memperlihatkan para pejuang tanah air pada masa revolusi yang tertangkap oleh tentara Belanda.

Baca Selengkapnya
Peristiwa Pertempuran di Tebing Tinggi, Perjuangan Berdarah Pemuda Indonesia Melawan Penjajah
Peristiwa Pertempuran di Tebing Tinggi, Perjuangan Berdarah Pemuda Indonesia Melawan Penjajah

Peristiwa berdarah di Tebing Tinggi, merupakan perjuangan para pemuda melawan penjajah pasca kemerdekaan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jejak Peninggalan Pertempuran Tengaran di Semarang, Melihat Tempat Ibadah Para Pejuang hingga Markas Belanda
Jejak Peninggalan Pertempuran Tengaran di Semarang, Melihat Tempat Ibadah Para Pejuang hingga Markas Belanda

Pertempuran Tengaran terjadi pada masa Agresi Militer II, tepatnya sekitar tanggal 25 Mei 1947

Baca Selengkapnya
Kenapa Proklamasi Tanggal 17 Agustus? Ternyata ini ‘Hitung-Hitungan Angka’ Presiden Sukarno
Kenapa Proklamasi Tanggal 17 Agustus? Ternyata ini ‘Hitung-Hitungan Angka’ Presiden Sukarno

Saat para pemuda menantangnya untuk segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia, Sukarno menolaknya. Dia memilih tanggal 17 Agustus. Apa makna di baliknya?

Baca Selengkapnya
Sejarah Medan Area, Pertempuran Pemuda Indonesia Melawan Sekutu Pasca Kemerdekaan
Sejarah Medan Area, Pertempuran Pemuda Indonesia Melawan Sekutu Pasca Kemerdekaan

Konflik bermula ketika seorang penghuni hotel merampas dan menginjak-injak lencana merah putih yang dipakai oleh pemuda Indonesia.

Baca Selengkapnya